Lebih dari 100 Juta Orang Dewasa Indonesia Menonton YouTube Setiap Bulan

Kamis, 14 Oktober 2021 14:38 WIB

ilustrasi youtube (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - YouTube mengumumkan ada lebih dari 100 juta penonton unik berusia di atas 18 tahun di Indonesia yang menonton video di platformnya setiap bulan. Data tersebut berdasarkan survei yang dilakukan oleh ComScore VMX yang jumlahnya naik sekitar 30 persen daripada tahun depan.

YouTube mengungkap hasil survei itu dalam gelaran Brandcast Delivered tahun ini. Sebagian besar pertumbuhan penonton disebutkan datang dari daerah tingkat dua dan tiga, dengan waktu nonton mencapai 4,3 jam per hari. Waktu menonton di platform juga naik hingga 100 persen dari berbagai jenis konten.

Randy Jusuf, Managing Director Google Indonesia, mencontohkan, konten terkait drama, keuangan, dan perawatan kulit, yang naiknya dua kali lipat daripada tahun lalu. “Banyak orang yang mempelajari kemampuan baru selama pandemi,” ujar dia dalam acara virtual, Kamis, 14 Oktober 2021.

Randy merinci, konten video mengenai makanan naik 40 persen dalam periode satu tahun yang sama, konten video game ROG naik 70 persen, dan waktu tonton untuk video perawatan kulit pria naik dua kali lipat. “Untuk kategori makanan, pada masa pandemi masyarakat Indonesia suka menonton video mukbang populer,” kata Randy, sambil menambahkan, tapi mereka juga belajar cara membuat resep masakan baru.

Selain itu, YouTube juga menyampaikan keberhasilannya dalam meraih pencapaian baru untuk para kreator konten. Kini ada 1.000 kanal di Indonesia yang jumlah subscriber-nya lebih dari satu juta dan ada 25 kreator Indonesia yang telah mendapatkan Diamond Play Button karena berhasil melampaui 10 juta subscriber.

Advertising
Advertising

Yolanda Sastra, Head of Ads Marketing di Google Indonesia, menjelaskan, semua kreator itu membuat video dalam berbagai format, mulai dari YouTube Shorts hingga video berdurasi panjang dan live streaming. “Banyaknya format iklan di YouTube memungkinkan brand untuk mendorong tindakan dan memungkinkan kreator konten untuk menjangkau audiens baru yang lebih luas,” tutur dia.

Dengan format iklan Video Action Campaigns yang baru diluncurkan, iklan kini bisa ditampilkan di lebih banyak tempat, termasuk di halaman beranda YouTube dan partner video Google. Format iklan baru lainnya, Performance Max Beta, kampanye iklan all-in-one, memudahkan brand mencapai tujuan bisnisnya melalui kekuatan machine learning dengan menampilkan format iklan berbeda seperti Video, Search, Discovery, dan Display.

Menurut Yolanda, YouTube melihat brand menggunakan berbagai format iklan untuk mewujudkan ide kreatif baru dan meningkatkan hasil bisnis. “Maka pada tahun ini, kami meluncurkan YouTube Works Awards untuk mengevaluasi dampak ide kreatif tersebut terhadap hasil bisnis,” ujar Yolanda.

Baca juga:
Google Ancam Blokir Adsense Konten YouTube yang Sangkal Perubahan Iklim

Berita terkait

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

8 jam lalu

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

Disebutkan, banyak mahasiswa Telkom University Bandung adalah teman-teman disabilitas. Inklusi diklaim jadi fondasi utama.

Baca Selengkapnya

Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

1 hari lalu

Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

Drama Korea atau drakor Frankly Speaking telah tayang pada Rabu, 1 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

2 hari lalu

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

Jung Jinwoon adalah aktor sekaligus idola dari grup K-pop 2AM. Ia telah sukses bersama grupnya maupun bersolo karier.

Baca Selengkapnya

Pemeran Drakor The Midnight Romance in Hagwon

2 hari lalu

Pemeran Drakor The Midnight Romance in Hagwon

Drakor The Midnight Romance in Hagwon akan menggantikan Queen of Tears di tvN

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Google Maps Tahun Lama di HP Secara Mudah

3 hari lalu

Cara Melihat Google Maps Tahun Lama di HP Secara Mudah

Ketahui cara melihat kondisi lokasi dari waktu ke waktu melalui Google Maps dan Google Earth. Anda bisa bernostalgia dengan melihat masa lalu.

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

3 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

4 hari lalu

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

Bloodhounds bercerita tentang Kim Gun Woo (Woo Do Hwan), petinju berbakat yang terjebak dalam utang rentenir yang berbahaya

Baca Selengkapnya

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

4 hari lalu

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

Han So Hee dikabarkan akan membintangi drama bergenre noir bersama Jeon Jong Seo

Baca Selengkapnya

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

4 hari lalu

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi

Baca Selengkapnya

2 Drakor yang Dibintangi Gong Yoo Setelah Hiatus

4 hari lalu

2 Drakor yang Dibintangi Gong Yoo Setelah Hiatus

Setelah rehat selama dua tahun tak muncul dalam film atau drama, Gong Yoo akan kembali dengan dua proyek baru, yaitu Squid Game 2 dan The Trunk

Baca Selengkapnya