Tentang Covid-19 Delmicron yang Viral di India, Ini Penjelasan Ahli

Senin, 27 Desember 2021 17:58 WIB

Seorang petugas kesehatan mengambil swab dari seorang pria untuk tes RT-PCR setelah dia tiba di stasiun kereta api selama wabah penyakit coronavirus (COVID-19) yang sedang berlangsung, di Ahmedabad, India, 2 September 2021. REUTERS/Amit Dave

TEMPO.CO, Jakarta - Media sosial di India diramaikan dengan istilah Delmicron untuk penderita Covid-19 yang terinfeksi dua varian sekaligus, Delta dan Omicron. Istilah tersebut kabarnya bermula dari keterangan seorang dokter bernama Shashank Joshi yang juga merupakan anggota satuan tugas penanganan pandemi di negara bagian Maharashtra, India.

Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara periode 2018-2020, Tjandra Yoga Aditama, menjelaskan bahwa sejauh ini, pernyataan itu hanya pendapat seorang dokter yang kebetulan diwawancara oleh media setempat. “Bukan dalam bentuk tulisan ilmiah,” ujar Tjandra pada Senin, 27 Desember 2021.

Tjandra yang pernah bertugas di India pada 2015-2020 menerangkan kalau hingga saat ini otoritas kesehatan di India, termasuk Indian Council of Medical Research (ICMR), tidak pernah merilis informasi ada tidaknya Delmicron. Juga tidak ada pernyataan dan tidak ada penjelasan dari pakar lain yang menyebutkan tentang Delmicron.

Guru Besar di Departemen Pulmonologi dan Ilmu Kedokteran Respirasi, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) itu menduga sejauh ini pasien yang terserang Delta dan Omicron, cepat menular dan keluhannya tidak ringan. “Tapi sekali lagi belum ada bukti ilmiah yang jelas tentang hal ini,” tutur dia.

Lebih banyak penelitian diperlukan untuk mendapatkan pengetahuan terperinci tentang bagaimana pasien yang terinfeksi dua varian tersebut. Namun, sejauh ini varian Delta maupun Omicron cenderung menunjukkan gejala yang kurang lebih sama dengan varian orisinalnya. Tanda umum meliputi suhu tinggi, batuk terus-menerus, kehilangan atau perubahan pada indera penciuman atau perasa, sakit kepala, pilek, dan sakit tenggorokan.

Advertising
Advertising

Dan, Tjandra menambahkan, penamaan varian Covid-19 ditentukan oleh Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO berdasarkan abjad Yunani. “Jadi sepatutnya tidak akan ada istilah Delmicron dalam klasifikasi Variant of Concern (VOC) atau Variant of Interests (VOI) dari WHO,” katanya lagi.

Baca juga:
9 Jawaban yang Jelaskan Asal Usul Omicron dan 50 Mutasi Genetiknya


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Maskapai India Ini Batalkan 85 Penerbangan Gara-gara Awak Kabin Cuti Massal

1 hari lalu

Maskapai India Ini Batalkan 85 Penerbangan Gara-gara Awak Kabin Cuti Massal

Maskapai penerbangan Air India membatalkan sejumlah penerbangan karena awak kabin ramai-ramai sakit.

Baca Selengkapnya

Bisa Produksi Dalam Negeri, Militer India Siap Hentikan Impor Amunisi

1 hari lalu

Bisa Produksi Dalam Negeri, Militer India Siap Hentikan Impor Amunisi

Angkatan Bersenjata India berencana menghentikan impor amunisi pada tahun depan karena industri dalam negeri sudah mampu memenuhi kebutuhan domestik.

Baca Selengkapnya

Ramai-ramai Pramugari Cuti Sakit, Air India Express Batalkan 40 Penerbangan Setiap Hari sampai 13 Mei

1 hari lalu

Ramai-ramai Pramugari Cuti Sakit, Air India Express Batalkan 40 Penerbangan Setiap Hari sampai 13 Mei

Sekitar 13.000 penumpang terkena dampak pembatalan penerbangan Air India Express.

Baca Selengkapnya

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

1 hari lalu

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

Epidemiolog menilai penarikan stok vaksin AstraZeneca dari pasar global tak berpengaruh terhadap penanganan Covid-19 saat ini.

Baca Selengkapnya

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

1 hari lalu

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat

Baca Selengkapnya

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

1 hari lalu

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

Perusahaan farmasi AstraZeneca telah memutuskan menarik stok vaksin Vaxzefria dari seluruh dunia. Waktunya bareng dengan sidang gugatan.

Baca Selengkapnya

Turis India ke Maladewa Turun 42 Persen gegara Aksi Boikot

2 hari lalu

Turis India ke Maladewa Turun 42 Persen gegara Aksi Boikot

India adalah pangsa pasar pariwisata terbesar Maladewa pada 2023, dengan lebih dari 11 persen dari 1,8 juta kunjungan wisatawan

Baca Selengkapnya

4 Heboh Pernyataan Xenophobia Joe Biden ke Cina, Jepang, dan India

3 hari lalu

4 Heboh Pernyataan Xenophobia Joe Biden ke Cina, Jepang, dan India

Joe Biden menyebut xenophobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di tiga negara ekonomi terbesar di Asia tersebut.

Baca Selengkapnya

India Sangkal Pernyataan Xenophobia Joe Biden, Ini Sebabnya

3 hari lalu

India Sangkal Pernyataan Xenophobia Joe Biden, Ini Sebabnya

Joe Biden mengatakan xenophobia di Cina, Jepang dan India menghambat pertumbuhan di masing-masing negara, sementara migrasi berefek baik bagi ekonomi.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

4 hari lalu

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

Dilansir dari World Population by Country, ada 10 negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Indonesia termasuk ke dalam 5 besar.

Baca Selengkapnya