Program Inkubasi Pelajar Tokopedia Academy: Kenali Profesi Baru di Era Digital

Kamis, 17 Maret 2022 21:49 WIB

Ilustrasi - Gedung Tokopedia Tower Ciputra World 2 di Jakarta Selatan. (Tokopedia)

TEMPO.CO, Jakarta - Tokopedia Academy berkolaborasi dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika membuat program inkubasi untuk para pelajar Indonesia bertitel Tokopedia NextGen. Tujuannya, mempercepat transformasi digital tanah air.

Staf Khusus Menteri Bidang Digital dan SDM, Dedy Permadi, menyampaikan dukungan Kementerian Kominfo terhadap kegiatan pengenalan industri teknologi digital sejak dini. "Tentu akan melahirkan generasi yang tangguh menghadapi persaingan di era digital," kata dia.

Tokopedia mengajak peserta untuk mengenal industri teknologi pada desain produk. “Kenali profesi baru, dan pelajari job desk-nya,” kata Iradat Wirid, Community Outreach, Publications & Social Media Manager The Center for Digital Society, Kamis, 17 Maret 2022.

Tips lain yang dibagikannya adalah agar para pelajar peserta Tokopedia NextGen mencari tokoh yang bisa jadi rujukan di bidang tersebut. Sarannya, pelajar juga mahasiswa tidak terpaku pada profesi yang sudah banyak dikenal seperti dokter dan insinyur.

Product Design Lead Tokopedia, Adze Ganesha, mengatakan bahwa kemampuan seperti menggambar dan mempelajari software desain bisa dipelajari asalkan punya niat. Soft skill, menurutnya, yang justru lebih sulit.

Advertising
Advertising

“Tetaplah rendah hati dan belajar terus. Pelajari hal lain, misal psikologi,” kata Adze saat menjelaskan mengenai dunia kerjanya.

Soft skill, menurut Iradat, termasuk kerja sama tim. "Soft skill perlu ditingkatkan seperti berinteraksi dengan orang lain, kemampuan organisasi dan kemampuan manajerial.”

Dia juga mengingatkan bahwa ruang digital sudah tidak ada batasan lagi, dan dari rumah setiap orang sudah bisa berkarya. “Gunakanlah fasilitas digital untuk berkarya,” kata Iradat.

Tokopedia mengajak pelajar agar dapat memahami konteks dan keterampilan yang dibutuhkan di dunia kerja serta aplikasinya. Pelajar dapat mengasah ketrampilannya melalui beragam kegiatan seperti kursus, magang, kompetisi, lokakarya, bergabung dengan komunitas dan ikut pelatihan seperti Tokopedia Academy.

Baca juga:
Dikhawatirkan Kabur, Staf IT Badan Antariksa Rusia Dilarang Bepergian ke Luar Negeri


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

1 hari lalu

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

Pengamat kepolisian dari ISESS Bambang Rukminto mengatakan problem pemberantasan judi online tak menyentuh akar masalah

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

2 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

Pelaku Perampas HP Pelajar di Depok Diduga untuk Pesta Narkoba dan Bayar Kontrakan

2 hari lalu

Pelaku Perampas HP Pelajar di Depok Diduga untuk Pesta Narkoba dan Bayar Kontrakan

Nickola Ahmad (19 tahun) dan Wahyu Asbullah (21 tahun) mengaku merampas HP pelajar di Depok diduga untuk pesta narkoba dan bayar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Pelaku Perampasan Ponsel Pelajar SMP Di Depok Ditangkap, Sehari Beraksi Tiga Kali

3 hari lalu

Pelaku Perampasan Ponsel Pelajar SMP Di Depok Ditangkap, Sehari Beraksi Tiga Kali

Polres Metro Depok membekuk dua pelaku perampasan ponsel yang melukai pelajar SMP di Jalan Anggrek 5 RT. 02/04, Pancoran Mas, Depok

Baca Selengkapnya

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

3 hari lalu

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

Platform e-commerce Tokopedia membeberkan alasan menaikkan biaya layanan merchant pada 1 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

3 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

HP Pelajar SMP di Depok Dirampas Saat Pulang Sekolah, Korban Disabet Celurit

4 hari lalu

HP Pelajar SMP di Depok Dirampas Saat Pulang Sekolah, Korban Disabet Celurit

Pelajar SMP di Depok menjadi korban perampasan HP di Jalan Anggrek 5 RT. 02/04, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Depok.

Baca Selengkapnya

150 Pelajar di Kabupaten Sukabumi Mendapatkan Beasiswa

4 hari lalu

150 Pelajar di Kabupaten Sukabumi Mendapatkan Beasiswa

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi memberikan beasiswa kepada 150 pelajar terbaik dari berbagai daerah di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Aplikasi Belajar Matematika untuk Pelajar

7 hari lalu

7 Rekomendasi Aplikasi Belajar Matematika untuk Pelajar

Saat ini para pelajar sudah tidak perlu khawatir menghadapi sulitnya pelajaran matematika. Berikut rekomendasi aplikasi belajar matematika.

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Jumlah Pelaku Usaha Perempuan di Sejumlah Wilayah Naik 2,5 Kali Lipat

8 hari lalu

Hari Kartini, Jumlah Pelaku Usaha Perempuan di Sejumlah Wilayah Naik 2,5 Kali Lipat

Hari Kartini diperingati masyarakat dalam berbagai cara. Semakin tingginya jumlah pelaku usaha perempuan, bisa jadi cara apresiasi perjuangan Kartini.

Baca Selengkapnya