Top 3 Tekno Berita Kemarin: Pilihan Sekolah Farmasi, Inovasi Peluru Pindad

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 30 Juli 2022 11:34 WIB

Seorang peneliti bekerja di laboratorium yang dijalankan oleh Moderna Inc pada 16 November 2020. Perusahaan farmasi Moderna menyatakan hasil sementara uji coba tahap III vaksin Covid-19 miliknya efektif mencegah Covid-19 hingga lebih dari 94 persen. Moderna Inc/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Kemarin, Sabtu 29 Juli 2022, dipuncaki artikel informasi sekolah farmasi bagi pelajar yang hendak menjadi seorang apoteker. Sebanyak empat sekolah farmasi yang ada di empat PTN (UI, ITB, Unpad dan Unair) diuraikan dalam artikel tersebut.

Berita terpopuler kedua datang dari kampus ITS Surabaya. Devy Kuswidiastuti, mahasiswi dari program studi S3 Teknik Elektro, berhasil meraih gelar doktor lewat penelitiannya mengenai radar jarak jauh. Dia menawarka solusi untuk permasalahan radar dalam spesifikasi arah datang sinyal dan jangkauan yang sempit.

Satu slot terakhir berita terpopuler kemarin diisi artikel inovasi peluru yang dibuat tim di PT Pindad dan ITS. Peluru didesain khusus yang membuatnya mudah pecah saat mengenai target sehingga cocok untuk operasi khusus seperti di tengah permukiman penduduk.

Berikut Top 3 Tekno Berita Kemarin, Sabtu 29 Juli 2022, selengkapnya,

1. Ini 4 Sekolah Farmasi di Indonesia, Lulusannya Bisa Jadi Apoteker

Advertising
Advertising

Salah satu persyaratan untuk menjadi seorang apoteker perlu menyelesaikan sekolah apoteker hingga mendapatkan gelar sarjana. Disebutkan juga pada PP No. 51 Tahun 2009 Tentang Pekerjaan Kefarmasian yang menjelaskan bahwa pendidikan profesi apoteker hanya dapat dilakukan pada perguruan tinggi sesuai peraturan perundang-undangan.

Karya tim mahasiswi Sekolah Farmasi ITB menjadi juara pertama Herbal Cosmetic Competition 2021. Tim beranggotakan (ki-ka) Rahmaditha Maharani, Shafanisa Fadhila Andika, dan Chelzsya Athaayaa Nurman. (Dok.ITB)

Sementara di Indonesia, terdapat sejumlah sekolah farmasi untuk melanjutkan sebagai seorang apoteker. Berikut adalah beberapa fakultas farmasi Indonesia dan penjelasannya:

Fakultas Farmasi Universitas Indonesia (UI)

Kampus pertama yang memiliki kualitas pendidikan farmasi yang terbilang favorit berasal dari Universitas Indonesia (UI). Fakultas ini terbilang menjadi yang termuda di UI dengan mempelajari tentang Ilmu Farmasi. Namun berdasarkan Keputusan LAM-PTKes, Fakultas Farmasi UI sudah memiliki akreditasi dengan peringkat unggul.

2. Mahasiswa ITS Kembangkan Radar Jarak Jauh dengan Biaya Murah

Devy Kuswidiastuti, mahasiswa dari program studi S3 Teknik Elektro Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) berhasil meraih gelar doktor lewat penelitiannya mengenai radar jarak jauh. Radar jarak jauh tersebut dapat mencapai resolusi tinggi dalam sudut, jangkauan, dan kecepatan. Hal itu itu dipaparkan pada Sidang Terbuka Promosi Doktor pada Selasa, 26 Juli 2022.

Berdasarkan keterangan perempuan kelahiran Gresik tersebut, teknologi radar phased array konvensional yang dipakai selama ini mempunyai kekurangan yaitu hanya mampu memancarkan sinyal untuk ke arah tertentu. “Namun, ketika ingin memperbesar jangkauan, radar menjadi kurang mampu untuk membedakan dari arah mana sinyal itu yang diterima oleh beam,” terangnya seperti dilansir di laman ITS pada Kamis, 28 Juli 2022.

Devy Kuswidiastuti ST MSc saat mempresentasikan disertasinya mengenai radar jarak jauh dalam Sidang Terbuka Promosi Doktor Departemen Teknik Elektro ITS. Dok.ITS

Oleh karena itu, melalui disertasinya yang berjudul Orthogonal Frequency Division Multiplexing (OFDM) Multiple-input Multiple-output (MIMO) Radar with Circulating Codes (CC), Devy berfokus untuk mengatasi permasalahan radar dalam spesifikasi arah datang sinyal dan jangkauan yang sempit.

3. PT Pindad dan ITS Kembangkan Inovasi Peluru Frangible untuk Operasi Khusus

PT Pindad bersama Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) dengan dukungan dari Lembaga Pengelolaan Dana Pendidikan (LPDP) mengembangkan munisi frangible untuk penggunaan beragam operasi khusus. Inovasi peluru ini berupa desain khusus yang membuatnya mudah pecah saat mengenai target.

"Karakteristik munisi frangible (MU-1F) adalah 'Reduced Ricochet', 'Limited Penetration' di mana proyektil peluru akan hancur menjadi partikel yang lebih kecil ketika terjadi benturan," dikutip dari siaran pers PT Pindad pada Kamis, 28 Juli 2022.

Demo penembakan munisi frangible kaliber 9x19 mm dilakukan di Lapangan Tembak Pindad di Bandung, Kamis, 28 Juli 2022. Foto: PT Pindad

Demo penembakan munisi frangible kaliber 9x19 mm dilakukan di Lapangan Tembak Pindad di Bandung pada Kamis, 28 Juli 2022. Kegiatan uji tersebut dihadiri Direktur Teknologi dan Pengembangan PT Pindad, Sigit P Santosa dan sejumlah perwakilian lembaga dan berbagai kesatuan TNI/Polri seperti Pasukan Pengamanan Presiden, Komando Pasukan Khusus, Marinir, Brimob, LPDP, serta perwakilan kampus ITS.

Berita terkait

UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

14 jam lalu

UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

Dirjen Dikti memantau pelaksanaan UTBK SNBT di ITS.

Baca Selengkapnya

Bambang Pramujati Resmi Dilantik Sebagai Rektor ITS Periode 2024-2029

4 hari lalu

Bambang Pramujati Resmi Dilantik Sebagai Rektor ITS Periode 2024-2029

ITS melantik Bambang Pramujati sebagai rektor baru periode 2024-2029, menggantikan Mochamad Ashari.

Baca Selengkapnya

ITS Buka Jalur Mandiri, Bisa Bebas Uang Pangkal dan Bisa Pakai KIP Kuliah

9 hari lalu

ITS Buka Jalur Mandiri, Bisa Bebas Uang Pangkal dan Bisa Pakai KIP Kuliah

Cara daftar jalur mandiri ITS untuk dapat beasiswa bebas uang pangkal.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah ITS 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

16 hari lalu

Biaya Kuliah ITS 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri Beasiswa ITS tahun akademik 2024

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

17 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

ITS Targetkan 30 Persen Mahasiswa Dapat Beasiswa, Dana Pencairannya Meningkat Sejak 2020

18 hari lalu

ITS Targetkan 30 Persen Mahasiswa Dapat Beasiswa, Dana Pencairannya Meningkat Sejak 2020

ITS berencana meningkatkan jumlah mahasiswa penerima beasiswa.

Baca Selengkapnya

Riwayat Pendidikan 4 Menteri Jokowi yang Beri Keterangan Saat Sidang Sengketa Pilpres di MK

28 hari lalu

Riwayat Pendidikan 4 Menteri Jokowi yang Beri Keterangan Saat Sidang Sengketa Pilpres di MK

Ini pendidikan terakhir 4 menteri Jokowi yang dipanggil MK pada sidang sengketa pilpres: Sri Mulyani, Risma, Muhadjir Effendy, Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya

Peneliti ITS Kembangkan Aplikasi Kesehatan SahabatCAPD Berbasis Deep Learning

31 hari lalu

Peneliti ITS Kembangkan Aplikasi Kesehatan SahabatCAPD Berbasis Deep Learning

ITS gandeng Rumah Sakit Unair untuk mengoptimalkan pemanfaatan data pasien yang relevan guna meningkatkan akurasi dan efektivitas aplikasi.

Baca Selengkapnya

Baru Setengah Tahun Dibuka, Apa Saja Mata Kuliah Fakultas Kedokteran ITS?

34 hari lalu

Baru Setengah Tahun Dibuka, Apa Saja Mata Kuliah Fakultas Kedokteran ITS?

Dua prodi bidang kedokteran ITS berfokus mengembangkan ilmu medis berbasis teknologi.

Baca Selengkapnya

Guru Besar ITS Gagas Teknologi Bioremediasi dan Fitoremediasi untuk Pemulihan Lingkungan

34 hari lalu

Guru Besar ITS Gagas Teknologi Bioremediasi dan Fitoremediasi untuk Pemulihan Lingkungan

Teknologi pemulihan lingkungan biologis membutuhkan biaya yang lebih rendah.

Baca Selengkapnya