KLHK dan Sinar Mas Siapkan Pusat Persemaian 10 Juta Tanaman di Sumatera Selatan

Minggu, 11 September 2022 02:04 WIB

Presiden Joko Widodo mengangkat bibit pohon ke truk untuk diantar ke daerah saat peresmian Persemaian Rumpin di Bogor, Jawa Barat, Jumat, 10 Juni 2022. Selain itu Jokowi juga meluncurkan program rehabilitasi mangrove sebagai komitmen dalam merespon perubahan iklim global. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Palembang - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan atau KLHK menyiapkan enam hektare lahan di Kemampo, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, untuk pusat persemaian 10 juta bibit tanaman. Ini adalah bagian dari program yang digagas oleh Presiden Joko Widodo untuk secara total membangun 30 unit pusat persemaian di seluruh Indonesia.

Pembangunan persemaian dengan skala besar pada setiap provinsi diarahkan untuk mendukung pemulihan ekosistem melalui rehabilitasi hutan dan lahan termasuk reklamasi areal bekas tambang. Selain itu juga sangat erat dengan langkah-langkah Indonesia dalam merespons kondisi global. Salah satunya mendukung kebijakan penyerapan bersih emisi sektor kehutanan dan penggunaan lahan atau FoLU Net Sink 2030.

Di Kemampo, Managing Director APP Sinar Mas, Suhendra Wiriadinata, menyatakan perusahaan ikut aktif mewujudkan impian ini. “Bibit yang baik akan hasilkan sebatang pohon yang unggul tentunya,” kata dia, Rabu 7 September 2022.

Suhendra menerangkan kalau di Pusat Persemaian Sriwijaya di Kemampo akan diproduksi jenis tanaman endemik seperti Kasturi, Kapul, Ramania, Meranti, Ulin, Gaharu. Selain itujuga tanaman estetika berupa Ketapang Kencana, Pucuk Merah, Tabebuya, Tanjung. Tim pakar, kata Suhendra, juga akan menyiapkan tanaman pemberi Hasil Hutan Bukan Kayu/HHBK seperti Duku, Durian, Petai, Jengkol, Alpukat, Sawo, Kemiri, Sirsak.

"Kami telah mempelajari dan berpengalaman dalam mengembangkan maupun mengelola Pusat Nursery," katanya sambil meyakini dapat membantu mempercepat pencapaian target Pemerintah Indonesia dalam menghasilkan bibit tanaman hutan dataran rendah dan dataran tinggi, tanaman estetika serta jenis tanaman multipurpose tree species (MPTS) yang berupa tanaman buah-buahan, guna memenuhi alokasi pendistribusian yang tepat sasaran.

Advertising
Advertising

Menteri LHK Siti Nurbaya (tengah) menyaksikan penandatangan MoU pembangunan Pusat Persemaian Kemampo di Sumatera Selatan dalam acara yang diadakan di Jakarta, Selasa 6 September 2022. (ANTARA/HO-KLHK)

Sebelumnya, berlangsung penandatanganan nota kesepahaman antara KLHK dan Sinar Mas untuk kolaborasi tersebut. Dalam pesannya yang dibacakan Sekjen KLHK Bambang Hendroyono, Menteri LHK Siti Nurbaya mengatakan Sumatera Selatan menjadi provinsi prioritas dibangunnya persemaian. Daerah ini disebutnya memiliki lahan kritis seluas 709.884 hektarea, dengan komposisi lahan kritis berada dalam kawasan hutan seluas 347.034 hektare dan di luar kawasan hutan 362.851 hektare.

“Luasnya sasaran hutan dan lahan yang perlu dipulihkan ini, menjadi salah satu pertimbangan dari dibangunnya persemaian skala besar di provinsi Sumatera Selatan,” kata Siti, dalam keterangannya.

Baca juga:
Pandemi, Perang Rusia, dan Nasib Target Ekonomi Hijau Indonesia Emas


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

10 jam lalu

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

Polres Prabumulih sudah melakukan penyelidikan soal dugaan malpraktik seorang bidan yang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Orangutan Ini Obati Sendiri Lukanya dengan Daun Akar Kuning, Bikin Peneliti Penasaran

1 hari lalu

Orangutan Ini Obati Sendiri Lukanya dengan Daun Akar Kuning, Bikin Peneliti Penasaran

Seekor orangutan di Suaq Belimbing, Aceh Selatan, menarik perhatian peneliti karena bisa mengobati sendiri luka di mukanya dengan daun akar kuning

Baca Selengkapnya

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

2 hari lalu

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

Saat ini yang perlu dilakukan adalah menjaga keseimbangan harga di tingkat petani maupun di tingkat peternak.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

2 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

3 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

5 hari lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

5 hari lalu

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

Sejak Oktober 2023 lalu, Pemerintah telah mengumumkan keputusan untuk memindahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara atau IKN

Baca Selengkapnya

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

6 hari lalu

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

Sejumlah keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat penghargaan dari pemerintah: Iriana, Bobby Nasution, dan Anwar Usman.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

8 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

9 hari lalu

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.

Baca Selengkapnya