Facebook Dating Akan Gunakan Pemindai Wajah AI untuk Verifikasi Usia

Rabu, 7 Desember 2022 12:54 WIB

Facebook Dating

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah Meta menggunakan alat pemindaian wajah kecerdasan buatan (AI) untuk memverifikasi usia pengguna Instagram, kini perusahaan mengatakan akan menguji alat tersebut pada pengguna Facebook Dating.

Meta mengumumkan akan mulai meminta pengguna Facebook Dating untuk melakukan verifikasi jika platform mencurigai pengguna tersebut di bawah umur. Pengguna platform kencan ini diberi batas minimal berusia 18 tahun.

Pengguna dapat mengonfirmasi usia mereka dengan cara mengirimkan salinan ID atau dengan mengunggah video selfie. Facebook akan membagikan sebagian video dengan perusahaan pihak ketiga, Yoti, yang menggunakan fitur wajah untuk memperkirakan usia pengguna tanpa mengidentifikasi mereka.

Pada blog miliknya tanggal 5 Desember 2022, Meta menjelaskan sistem verifikasi usia baru tersebut. Sistem ini akan membantu menghentikan anak-anak yang berusaha mengakses fitur untuk orang dewasa. Namun, sepertinya tidak ada persyaratan bagi orang dewasa yang mengaku masih belia, misalnya usia asli 45 tahun, namun mengaku 18 tahun.

Penggunaan Yoti

Yoti sudah digunakan untuk memeriksa pengguna Instagram yang mencoba mengubah tanggal lahir mereka menjadi 18 tahun atau lebih. Yoti mengatakan sistemnya sangat akurat, misalnya mengidentifikasi dengan benar usia 13 hingga 17 tahun sebagai usia di bawah 23 tahun sebesar 99,65 persen.

Advertising
Advertising

Meta mengatakan verifikasi usia telah menyortir ratusan ribu orang dan bahwa 81 persen pengguna yang diminta oleh Instagram untuk memverifikasi usia mereka memilih untuk menggunakan opsi selfie Yoti.

Tetapi sistem ini tidak sama akuratnya untuk semua orang: data Yoti menunjukkan bahwa akurasinya lebih buruk untuk wajah "perempuan" dan orang dengan kulit lebih gelap. Para peneliti telah melaporkan kekhawatiran terhadap bagaimana perangkat lunak pengenalan wajah dan analisis berkinerja berbeda untuk orang-orang dengan usia, ras, dan gendernya.

THE VERGE | FB

Baca:
Facebook Dating Hadirkan Fitur Baru Audio Chat, Cek Fungsinya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Airlangga Sampaikan 3 Isu di Pertemuan OECD Paris, Apa Saja?

1 hari lalu

Airlangga Sampaikan 3 Isu di Pertemuan OECD Paris, Apa Saja?

Airlangga membahas terkait komitmen Indonesia dalam melaksanakan pembangunan yang berkelanjutan di pertemuan OECD.

Baca Selengkapnya

Indonesia Kaji Penerapan Publisher Rights Australia

1 hari lalu

Indonesia Kaji Penerapan Publisher Rights Australia

Indonesia berencana mempelajari penerapan aturan Publisher Rights dari Australia yang telah lebih dulu melakukannya.

Baca Selengkapnya

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

2 hari lalu

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

Apple menyiapkan sejumlah fitur berbasis AI untuk browser Safari. Salah satu yang menonjol adalah perangkum teks otomatis.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

3 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

Topik tentang kendala teknis mewarnai hari pertama pelaksanaan UTBK SNBT 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Sederet Janji Microsoft di Balik Investasi Jumbo untuk Indonesia, Apa Saja?

4 hari lalu

Sederet Janji Microsoft di Balik Investasi Jumbo untuk Indonesia, Apa Saja?

Microsoft menyodorkan sejumlah rencana untuk Indonesia melalui investasi sebesar Rp 27,6 triliun.Salah satunya pelatihan AI untuk 840 ribu peserta.

Baca Selengkapnya

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

4 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.

Baca Selengkapnya

Survei Buktikan Jobseeker dengan Keterampilan AI Lebih Laku di Pasar Tenaga Kerja

4 hari lalu

Survei Buktikan Jobseeker dengan Keterampilan AI Lebih Laku di Pasar Tenaga Kerja

Keterampilan menguasai AI semakin dicari oleh perusahaan di skala global. Belum diimbangi skema pendidikan yang tepat.

Baca Selengkapnya

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

5 hari lalu

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

Berikut ini cara kirim foto HD WhatsApp untuk menjaga kualitas foto yang dikirimkan agar tidak pecah untuk keluarga, teman, hingga kerabat.

Baca Selengkapnya

Perlu Regulasi untuk Mengatasi Dampak Buruk AI, Begini Kata Sekjen Kominfo

5 hari lalu

Perlu Regulasi untuk Mengatasi Dampak Buruk AI, Begini Kata Sekjen Kominfo

Walau AI meningkatkan produktivitas dan efisiensi, tapi tak jarang juga mampu memproduksi hoaks, disinformasi dan bahkan deepfake.

Baca Selengkapnya

Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

5 hari lalu

Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

CEO Microsoft, Satya Nadella, membeberkan rencana investasi perusahaannya di Indonesia. Tak hanya untuk pengembangan infrastruktur AI dan cloud.

Baca Selengkapnya