Buaya Viral di Sungai Mahakam Kalimantan Timur Antarkan Jasad Bocah 4 Tahun ke Keluarga

Senin, 23 Januari 2023 12:12 WIB

Ilustrasi buaya. Sumber: Shutterstock/english.alarabiya.net

TEMPO.CO, Jakarta - Belakangan ini, seekor buaya di Sungai Mahakam, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur mendadak menjadi buah bibir di media sosial. Buaya tersebut dikabarkan mengantar jasad seorang anak kecil ke tepi Sungai Mahakam pada Jumat, 20 Januari 2023. Diketahui, jasad tersebut bernama Muhammad Ziyad Wijaya yang berusia empat tahun. Lantas, bagaimana kisah sebenarnya?

Kisah buaya yang mengantarkan jasad seorang balita laki-laki tersebut pun mendadak viral. Peristiwa buaya yang mengantarkan jasad balita tersebut disaksikan langsung oleh keluarga korban yang memang sedang menunggu di tepi Sungai Mahakam. Sebelumnya, korban yang bernama Ziyad itu dikabarkan menghilang selama dua hari. Keluarga melaporkan bahwa Ziyad tenggelam di Sungai Mahakam.

Baca: Bukan Hanya Buaya, 3 Hewan Laut Ini Membantu Manusia Saat Kepayahan

Dalam proses pencarian, Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Kaltim telah menggerakkan timnya untuk mencari Ziyad tetapi hasilnya nihil. Basarnas pun menyatakan bahwa kemungkinan Ziyad meninggal akibat tenggelam. Setelah dua hari dinyatakan hilang, pada Jumat, 20 Januari 2023 dikabarkan bahwa jasad Ziyad ditemukan dengan dibawa oleh seekor buaya.

Buaya tersebut mengantarkan jasad Ziyad dari tengah sampai ke tepian sungai. Terlihat buaya tersebut awalnya tenggelam sambil membawa tubuh korban sebanyak tiga kali. Ketika kali ketiga, tubuh korban muncul ke permukaan.Ketika keluarga korban mendekat, buaya tersebut kembali berenang ke sungai.

Advertising
Advertising

Buaya tersebut mengantarkan jasad korban dengan menarik atau menggigit punggung korban menggunakan mulut. Sekuriti perusahaan di sekitar lokasi menjadi orang pertama yang menyaksikan buaya tersebu sambil membawa tubuh korban. Setelah jasad korban diperiksa, tidak ada bagian tubuh tercabik oleh ulah si buaya.

Dapat dikatakan, buaya tersebut membantu menemukan pencarian korban. Lokasi penemuan jasad balita yaitu di Perairan Muara Jawa, Kabupaten Kutai Timur. Jarak dari lokasi kejadian yaitu 1,5 kilometer. Jasad korban pun segera dievakuasi ke rumah duka.

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca juga: Viral Video Buaya Antar Jasad Balita di Kaltim, berikut Fakta dan Kronologinya

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

15 jam lalu

Bidan Diduga Malpraktik Viral di Medsos, Polres Prabumulih Lakukan Penyelidikan

Polres Prabumulih sudah melakukan penyelidikan soal dugaan malpraktik seorang bidan yang viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

Syarat pendaftaran CPNS Kepolisian Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas) yang banyak diminati oleh para pelamar dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

1 hari lalu

Jadi Sorotan, Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai

Pegawai Direktorat Jenderal Bea Cukai disorot usai banyak kritikan terkait kinerjanya. Berapa gajinya?

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

2 hari lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Viral Pria Robek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai Karena Tolak Bayar Pajak: Saya Gak Terima..

3 hari lalu

Viral Pria Robek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai Karena Tolak Bayar Pajak: Saya Gak Terima..

Viral seorang pria yang merobek tas Hermes mewah miliknya di depan petugas Bea Cukai. Bagaimana duduk persoalan sebenarnya?

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

4 hari lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

4 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

30 Ribu Personel Polri akan Pindah ke IKN secara Bertahap hingga 2040

4 hari lalu

30 Ribu Personel Polri akan Pindah ke IKN secara Bertahap hingga 2040

Polri akan memindakan puluhan ribu anggotanya ke IKN dalam empat tahap hingga 2040

Baca Selengkapnya

Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

5 hari lalu

Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

Twibbon dapat digunakan untuk turut menyemarakkan Hari Buruh Internasional pada 1 Mei 2024. Silakan unggah dan tayang.

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

5 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya