King Sejong Institute Buka Pelatihan Bahasa Korea di Ambon

Reporter

Antara

Editor

Devy Ernis

Jumat, 17 Februari 2023 17:21 WIB

Koodinator King Sejong Institute Kota Ambon Sung Jai Kyung (kanan) . ANTARA/Penina F. Mayaut.

TEMPO.CO, Jakarta - King Sejong Institute membuka pelatihan bahasa sekaligus mengenalkan budaya Korea bagi warga Kota Ambon, Maluku. Pelatihan itu terjalin atas kerja sama dengan Pemerintah Korea Selatan dan Institut Agama Kristen Negeri Ambon (IAKN).

"King Sejong Institute hadir di Kota Ambon sejak Agustus 2022, dibantu pemerintah Korea dan IAKN Ambon untuk mengembangkan bahasa, budaya, makanan dan genre musik K-pop," kata Koodinator King Sejong Institute Kota Ambon Sung Jai Kyung di Ambon seperti dilansir dari Antara pada Jumat, 17 Februari 2023

Sejak diluncurkan program tersebut pada 2022, telah dibuka lima kelas pelatihan bahasa Korea, dengan hasil meluluskan 33 orang peserta. Sedangkan pada 2023, direncanakan dibuka tujuh kelas dengan jumlah peserta 105 orang.

"Peningkatan jumlah peserta karena orang Maluku khususnya Kota Ambon suka dengan budaya Korea dibandingkan kota lain di Indonesia, saya bangga membuka Sejong Institute di Kota Ambon, " katanya.

Pada 2023, pihaknya juga akan membuka pelatihan makanan Korea dan olahraga taekwondo. Syarat untuk bisa mengikuti pelatihan bahasa Korea yakni membeli buku materi. Pelatihan ini terbuka untuk siswa SMA dan sederajat. "Semua gratis hanya cukup membeli buku materi kursus," ujarnya.

Advertising
Advertising

Rektor IAKN Ambon Yance Z. Rumahuru menjelaskan King Sejong Institute merupakan sekolah bahasa dan budaya Korea yang pertama di Indonesia bagian timur yang mengajarkan tentang bahasa dan budaya Korea. Di Indonesia baru 10 perguruan tinggi yang mendapatkan izin untuk sekolah ini diselenggarakan.

“Di wilayah Indonesia bagian timur, baru pertama kalinya diselenggarakan di Kampus IAKN Ambon" katanya.

Pilihan Editor: Cara Cek Daya Tampung UGM Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri 2023

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.

Berita terkait

Liburan ke Pulau Jeju Korea Selatan, Turis Cina Tertipu Tarif Taksi Hampir 10 Kali Lipat

5 hari lalu

Liburan ke Pulau Jeju Korea Selatan, Turis Cina Tertipu Tarif Taksi Hampir 10 Kali Lipat

Turis Cina membayar Rp2,4 juta untuk taksi dari bandara ke hotel di Pulau Jeju, Korea Selatan, tarif sebenarnya sekitar Rp271.000

Baca Selengkapnya

Belanja dan Taksi, Dua Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan di Korea

6 hari lalu

Belanja dan Taksi, Dua Hal yang Paling Banyak Dikeluhkan Wisatawan di Korea

Korea Selatan menerima total 808 pengaduan resmi dari wisatawan internasional pada tahun lalu.

Baca Selengkapnya

7 Influencer Mualaf Terkenal dari Korea

22 hari lalu

7 Influencer Mualaf Terkenal dari Korea

Kiprah sejumlah influencer mualaf ikut mewarnai penyebaran Islam di Korea

Baca Selengkapnya

Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

22 hari lalu

Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

Jauh sebelum viralnya infuencer Mualaf seperti Daud Kim, Islam masuk ke Korea sejak tahun 1950-an.

Baca Selengkapnya

Reza Rahadian Mengaku tertarik Perankan Leluhurnya, Siapa Thomas Matulessy?

24 hari lalu

Reza Rahadian Mengaku tertarik Perankan Leluhurnya, Siapa Thomas Matulessy?

Dalam YouTube Reza Rahadian mengaku tertarik memerankan Thomas Matulessy jika ada yang menawarkan kepadanya dalam film. Apa hubungan dengannya?

Baca Selengkapnya

Band Indie Korea The Poles, Merilis Album Mini Terbaru

25 hari lalu

Band Indie Korea The Poles, Merilis Album Mini Terbaru

Band indie Korea Selatan, The Poles merilis album mini terbaru Anomalies in the Oddity Space

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

43 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

Jembatan merupakan infrastruktur penting sehingga pembangunannya dapat menghabiskan biaya yang mahal. Berikut sederet jembatan termahal di dunia.

Baca Selengkapnya

Film Exhuma Tayang di 133 Negara

15 Maret 2024

Film Exhuma Tayang di 133 Negara

Film thriller horor Korea Selatan, Exhuma karya Jang Jae Hyun telah terjual ke 133 negara, menurut distributor Showbox

Baca Selengkapnya

Dugaan Kasus Perzinahan, Pedangdut Tisya Erni Dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh WNA Korea

8 Maret 2024

Dugaan Kasus Perzinahan, Pedangdut Tisya Erni Dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh WNA Korea

Tisya Erni dilaporkan Polda Metro Jaya atas kasus perzinahan oleh seorang WNA asal Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Bawaslu Ambon Terima 6 Laporan Dugaan Pelanggaran Pemilu 2024, Mayoritas Dugaan Politik Uang

8 Maret 2024

Bawaslu Ambon Terima 6 Laporan Dugaan Pelanggaran Pemilu 2024, Mayoritas Dugaan Politik Uang

Bawaslu Ambon menerima 6 laporan dugaan pelanggaran Pemilu 2024. Mayoritas laporan berisikan dugaan politik uang.

Baca Selengkapnya