Brilin, Mahasiswa Unair yang Dapat Penghargaan Wali Kota Surabaya karena Mengajar Bahasa Inggris

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 18 November 2023 16:11 WIB

Mahasiswa Unair Brillin Yapply saat mengajar bahasa Inggris di Rumah Bahasa Surabaya. Dok. Istimewa/Unair

TEMPO.CO, Jakarta - Brillin Yapply adalah mahasiswa Universitas Airlangga atau Unair yang mendapat penghargaan dari Wali Kota Surabaya. Penghargaan itu didapat atas dedikasinya sebagai pengajar bahasa Inggris di Rumah Bahasa Surabaya selama setahun.

Mahasiswa Ilmu Politik itu mengatakan ia mengajar di tempat itu karena mengikuti program volunteer di bawah naungan Pemerintah Surabaya dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Surabaya. Sebagai salah satu volunteer, ia memiliki tanggung jawab untuk mengajar bahasa Inggris secara rutin kepada banyak orang dari berbagai latar belakang mulai dari pelajar, guru hingga pekerja.

“Di program ini, saya mengajar bahasa Inggris rutin secara luring maupun daring mulai dari listening, reading, writing, grammar dan sebagainya. Sekaligus juga jika ada kunjungan dari berbagai instansi, saya juga bisa ikut membantu. Misalnya, ketika ada kunjungan dari instansi TNI AL, saya turut membantu mengajarkan bahasa Inggris kepada mereka,” kata Brilin dikutip dari laman Unair, Sabtu, 18 November 2023.

Atas penghargaan yang diterimanya saat peringatan Hari Pahlawan itu, Brilin mengaku sangat senang dan disebutnya sebagai capaian yang sangat berharga. “Namun sayang, saya tidak bisa hadir langsung saat itu karena sedang mengikuti student exchange di Korea. Jadi, saya menerima penghargaan ini secara virtual," kata Brilin.

Selama menjadi volunteer, Brilin mengaku bisa belajar untuk menebarkan ilmu bermanfaat kepada orang lain. Di sisi lain, kemampuan bahasa Inggris yang ia miliki diperoleh dari proses panjang dan pengorbanan, baik secara materil maupun nonmateril.

Advertising
Advertising

Dari hal itu, Brilin sadar bahwa ilmu yang ia miliki harus bisa bermanfaat bagi banyak orang. Dengan mengajar, ia bisa mengetahui bagaimana kesulitan orang ketika belajar bahasa sehingga bisa menemukan cara yang mudah dan menerapkan cara tersebut saat proses pembelajaran.

“Melalui kegiatan ini, saya juga belajar untuk menyampaikan materi dengan pelan-pelan mengingat para murid yang datang memiliki tingkat kemahiran berbahasa yang berbeda. Jadi, saya harus menyampaikan materi dengan baik dan bisa dipahami oleh semua murid yang hadir di kelas,” kata Brilin.

Pilihan Editor: Kisah Mahasiswa Unair Asal Palestina yang Rumahnya Dibom, Kampus Beri Beasiswa

Berita terkait

Cerita Mahasiswa yang Patah Tulang Tetap Ikut UTBK di UPN Veteran Jakarta

4 jam lalu

Cerita Mahasiswa yang Patah Tulang Tetap Ikut UTBK di UPN Veteran Jakarta

Peserta yang datang dengan kendala akibat kecelakaan dibantu panitia hingga diantar ke tempat ujian di Pusat UTBK UPN Veteran Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kisruh Biaya Kuliah Naik, Kemendikbud Jelaskan Aturan Soal Penetapan UKT

6 jam lalu

Kisruh Biaya Kuliah Naik, Kemendikbud Jelaskan Aturan Soal Penetapan UKT

PTNBH harus berkonsultasi dan PTN BLU harus memperoleh persetujuan dari Kemendikbudristek dalam menetapkan besaran UKT.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Universitas Riau Khariq Anhar Siap Penuhi Panggilan Polda Riau untuk Mediasi Kasus Laporan Rektor Unri Kepadanya

10 jam lalu

Mahasiswa Universitas Riau Khariq Anhar Siap Penuhi Panggilan Polda Riau untuk Mediasi Kasus Laporan Rektor Unri Kepadanya

Mahasiswa Universitas Riau Khariq Anhar yang dilaporkan Rektor Unri Sri Indarti mengaku siap penuhi panggilan mediasi dari Polda Riau, Senin depan.

Baca Selengkapnya

Polda Riau Panggil Mahasiswa Universitas Riau yang Dilaporkan Rektor Unri untuk Mediasi Senin Depan

12 jam lalu

Polda Riau Panggil Mahasiswa Universitas Riau yang Dilaporkan Rektor Unri untuk Mediasi Senin Depan

Perkembangan kasus pelaporan Rektor Unri untuk mahasiswa yang melakukan kritik soal UKT. Polda Riau panggil untuk mediasi, Senin depan.

Baca Selengkapnya

Alasan Rektor Unri Cabut Laporan, Begini Bunyi Surat Panggilan dari Polda Riau untuk Mediasi

22 jam lalu

Alasan Rektor Unri Cabut Laporan, Begini Bunyi Surat Panggilan dari Polda Riau untuk Mediasi

Rektor Unri Sri Indarti mengaku tidak melaporkan mahasiswa Khariq Anhar, tapi pemilik akun aliansi mahasiswa penggugat. Ini bunyi panggilan Polda Riau

Baca Selengkapnya

Rektorat USU Jelaskan Kenaikan UKT Telah Sesuai Permendikbud

1 hari lalu

Rektorat USU Jelaskan Kenaikan UKT Telah Sesuai Permendikbud

Mahasiswa juga sempat memprotes kenaikan UKT di USU.

Baca Selengkapnya

Rektor Unri Cabut Laporan Polisi Soal Mahasiswa yang Kritik UKT

1 hari lalu

Rektor Unri Cabut Laporan Polisi Soal Mahasiswa yang Kritik UKT

Rektor Unri Sri Indarti mengatakan bahwa persoalan ini sudah selesai dan tidak dilanjutkan.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Komentari Maraknya Gelombang Unjuk Rasa Pro-Palestina

2 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Komentari Maraknya Gelombang Unjuk Rasa Pro-Palestina

Kementerian Luar Negeri menilai gelombang unjuk rasa pro-Palestina di sejumlah negara adalah bentuk kekecewaan mahasiswa pada negara atas perang Gaza

Baca Selengkapnya

Pembubaran Ibadah Rosario Mahasiswa di Tangsel, Wali Kota: Komunikasi yang Tersumbat

2 hari lalu

Pembubaran Ibadah Rosario Mahasiswa di Tangsel, Wali Kota: Komunikasi yang Tersumbat

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie meminta seluruh ketua RT dan RW menjalin komunikasi yang lebih baik dengan warganya

Baca Selengkapnya

Sejumlah Kasus Kematian di Kampus Akibat Penganiayaan, Terakhir Taruna di STIP Jakarta

2 hari lalu

Sejumlah Kasus Kematian di Kampus Akibat Penganiayaan, Terakhir Taruna di STIP Jakarta

Mahasiswa STIP Jakarta bernama Putu Satria Rastika dinyatakan meninggal setelah dianiaya seniornya. Ini bukan kejadian pertama kematian di kampus.

Baca Selengkapnya