Google Meluncurkan NotebookLM Versi Terbaru dengan Gemini 1.5 Pro

Selasa, 11 Juni 2024 23:44 WIB

NotebookLM. Google

TEMPO.CO, Jakarta - Google meluncurkan global NotebookLM versi terbaru, yang kini didukung oleh Gemini 1.5 Pro pada 6 Juni 2024. Peluncuran ini menjangkau lebih dari 200 negara dan wilayah, membuat teknologi ini bisa diakses oleh peneliti, penulis, pelajar, dan profesional di seluruh dunia.

“Baik digunakan untuk membangun dunia imajiner, menulis biografi terlaris, atau membantu tenaga penjualan menemukan pelanggan baru. Kami tidak sabar untuk melihat apa yang dilakukan oleh seluruh dunia dengannya,” keterangan Google.

Apa itu NotebookLM?

NotebookLM asisten riset berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence atau AI) yang dirancang untuk membantu pengguna menjelajahi materi yang kompleks, menemukan koneksi tersembunyi, dan mempercepat proses penulisan draf pertama.

Advertising
Advertising

Pengguna bisa mengunggah berbagai sumber seperti catatan riset, transkrip wawancara, dan dokumen perusahaan. NotebookLM menjadi ahli dalam materi tersebut, memberikan pemahaman yang mendalam dan membantu menyusun ide-ide.

Dengan diperkenalkannya Gemini 1.5 Pro, NotebookLM kini memiliki kapabilitas multimodal yang memungkinkan analisis tidak hanya pada teks, tetapi juga gambar, grafik, dan diagram. Hal ini membuat NotebookLM menjadi alat yang sangat berguna untuk memahami informasi dari berbagai jenis sumber.

Fitur-Fitur NotebookLM


NotebookLM kini mendukung Google Slides dan URL web sebagai sumber, selain Google Docs, PDF, dan file teks. Ini memungkinkan pengguna untuk mengintegrasikan berbagai jenis materi ke dalam riset mereka, memperkaya pemahaman mereka tentang subjek yang diteliti.

1. Sitasi Inline

Fitur sitasi inline yang baru memungkinkan pengguna untuk langsung menuju ke bagian pendukung dalam sumber asli, sehingga memudahkan pengecekan fakta atau pendalaman lebih lanjut terhadap teks asli. Ini mendukung transparansi dan mendorong eksplorasi yang lebih mendalam dari materi yang diteliti.

2. Panduan Notebook

Fitur ini mengubah sumber-sumber yang diunggah menjadi format yang berguna seperti FAQ, Briefing Docs, atau Panduan Studi. Panduan ini memberikan pengguna pemahaman tingkat tinggi tentang materi, memungkinkan mereka untuk dengan cepat menguasai konsep dan ide utama.

Kemampuan Multimodal Gemini 1.5 Pro dengan kemampuan multimodal asli dari Gemini 1.5 Pro, NotebookLM sekarang bisa menganalisis gambar, grafik, dan diagram dalam sumber pengguna. Ini memberikan pendekatan analisis data yang lebih komprehensif, memungkinkan pengguna untuk mengekstrak wawasan dari berbagai jenis sumber. NotebookLM dengan Gemini 1.5 Pro kini tersedia di lebih dari 200 negara dan wilayah.

Pilihan Editor: Cara Pesan GoFood Secara Langsung via Google Maps dan Google Search

Berita terkait

Meta Tingkatkan Fitur Kacamata Pintar Ray-Ban, Bisa Rekam Video 3 Menit

2 jam lalu

Meta Tingkatkan Fitur Kacamata Pintar Ray-Ban, Bisa Rekam Video 3 Menit

Produk kacamata pintar Meta, Ray-Ban, bisa merekam video hingga 3 menit. Setelannya harus diubah secara manual.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menghapus Akun Gmail Secara Permanen

15 jam lalu

Begini Cara Menghapus Akun Gmail Secara Permanen

Ada kalanya pengguna merasa ingin mengahpus akun Gmail karena sudah tidak digunakan lagi. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memeriksa Akun Google Digunakan Orang Lain atau Tidak

18 jam lalu

Begini Cara Memeriksa Akun Google Digunakan Orang Lain atau Tidak

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memeriksa akun Google Anda dipakai orang lain atau tidak dengan menggunakan Google.com/devices.

Baca Selengkapnya

Mengenal AI Generatif, Cara Kerja, dan Contoh Penggunaan

1 hari lalu

Mengenal AI Generatif, Cara Kerja, dan Contoh Penggunaan

Sebelum menggunakan AI untuk membantu pekerjaan, sebaiknya ketahui apa itu AI Generatif, cara kerja, dan contoh penggunaannya.

Baca Selengkapnya

Mengenal DC Comics, Penerbit Komik yang Tarik Sampul Tersebab Tuduhan Penggunaan AI

1 hari lalu

Mengenal DC Comics, Penerbit Komik yang Tarik Sampul Tersebab Tuduhan Penggunaan AI

DC Comics terus menjadi kekuatan besar dalam industri buku komik

Baca Selengkapnya

Ditunda di Uni Eropa, Begini Cara menerapkan Fitur Apple iPhone Mirroring

1 hari lalu

Ditunda di Uni Eropa, Begini Cara menerapkan Fitur Apple iPhone Mirroring

iPhone Mirroring adalah fitur terkini yang membuat penggunanya bisa mengirim layar dari iPhone ke Apple TV atau smart TV yang kompatibel AirPlay atau Mac

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Korban Seleksi Umur PPDB Jakarta, ITB Bentuk Satgas AI, Layanan Imigrasi Pindah ke AWS dari PDNS

1 hari lalu

Top 3 Tekno: Korban Seleksi Umur PPDB Jakarta, ITB Bentuk Satgas AI, Layanan Imigrasi Pindah ke AWS dari PDNS

Topik tentang warga gagal mendapatkan kursi di SMAN Jakarta karena tidak lolos seleksi umur PPDB Jalur Zonasi menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi AI Untuk Merangkum Video YouTube

2 hari lalu

5 Rekomendasi AI Untuk Merangkum Video YouTube

Anda bisa memanfaatkan AI untuk merangkum video YouTube, sehingga lebih praktis dan mudah. Berikut ini rekomendasinya untuk Anda.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi AI untuk Membuat PPT yang Mudah dan Praktis

2 hari lalu

5 Rekomendasi AI untuk Membuat PPT yang Mudah dan Praktis

Saat ini sudah ada AI untuk membuat PPT yang praktis. Membuat presentasi kini jadi semakin mudah ditambah dengan beberapa efek.

Baca Selengkapnya

Mengenal Aplikasi Google Messages

2 hari lalu

Mengenal Aplikasi Google Messages

Gemini telah terintegrasi dengan Google Messages di seluruh perangkat Android. Apa itu Google Messages?

Baca Selengkapnya