Instagram Tengah Uji Fitur Mirip Snap Map dari Snapchat, Apa Fungsinya?

Senin, 19 Agustus 2024 11:00 WIB

Ilustrasi Snapchat. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Instagram telah mulai menguji fitur baru yang mirip dengan Snap Map dari Snapchat. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengunggah update teks dan video ke peta berdasarkan lokasi pengambilannya.

Peta tersebut akan dibagikan kepada pengikut. Fitur ini sebelas dua belas dengan fitur Snap Map yang muncul pada 2017.

Perbedaannya adalah Instagram dapat menyertakan pengaturan privasi yang jauh lebih terbatas. Pengguna harus memilih "grup spesifik" untuk berbagi lokasi mereka, seperti "Teman dekat atau hanya pengikut yang mereka ikuti kembali," kata Christine Pai, juru bicara Meta dikutip dari The Verge. Snapchat mengizinkan kiriman publik ke Snap Map.

Fitur Instagram saat ini hanya tersedia sebagai "uji coba kecil" di beberapa pasar, kata Pai. Tools tersebut bersifat opsional dan mencakup kontrol atas pembagian lokasi. "Seperti biasa, kami membangun fitur ini dengan mempertimbangkan keamanan," kata Pai. Ia tidak menanggapi pertanyaan lanjutan tentang apakah pembagian publik sepenuhnya akan ditawarkan atau berapa lama kiriman akan tetap ada.

Fitur ini pertama kali terlihat dalam tahap pengembangan pada bulan Februari dengan nama "Friend Map." Kemudian, minggu ini, beberapa gambar fitur yang sedang digunakan mulai beredar di publik. Pai tidak mengatakan di mana fitur tersebut saat ini sedang diuji.

Advertising
Advertising

Instagram memiliki fitur foto pada 2012 yang menempatkan semua gambar pengguna di peta, tetapi fitur tersebut sepenuhnya bersifat pribadi atau tidak dapat dibagikan dengan pengikut dan hanya menyertakan gambar pengguna itu sendiri. Namun, perusahaan menutup fitur itu empat tahun kemudian dengan alasan penggunaan yang rendah.

Pilihan editor: Cerita Viral Perempuan dengan Sindrom Stevens Johnson yang Dikira Autoimun, Apa Beda Keduanya?

Berita terkait

Jessica Felicia akan Ajukan Restorative Justice Usai Diperiksa Soal Konten Azizah Shalsa

2 hari lalu

Jessica Felicia akan Ajukan Restorative Justice Usai Diperiksa Soal Konten Azizah Shalsa

Seleb Instagram Jessica Felicia Pardoko berencana mengajukan restorative justice dalam kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap Azizah Shalsa.

Baca Selengkapnya

Jessica Felicia Bantah Lakukan Pencemaran Nama Baik Azizah Shalsa

2 hari lalu

Jessica Felicia Bantah Lakukan Pencemaran Nama Baik Azizah Shalsa

Bantah lakukan pencemaran nama baik, tapi belum konfirmasi langsung kebenaran kontennya ke orang yang disebut-sebut terlibat.

Baca Selengkapnya

Cara Hapus Sosmed Orang yang Sudah Meninggal agar Tidak Disalahgunakan

2 hari lalu

Cara Hapus Sosmed Orang yang Sudah Meninggal agar Tidak Disalahgunakan

Berikut ini cara hapus sosmed orang yang sudah meninggal. Mulai dari Instagram, Facebook, hingga akun X agar tidak disalahgunakan oleh orang lain.

Baca Selengkapnya

3 Cara Membuat Video AI Hug yang Viral di TikTok dan Instagram

2 hari lalu

3 Cara Membuat Video AI Hug yang Viral di TikTok dan Instagram

Cara membuat video AI hug yang viral di sosial seperti TikTok dan Instagram. Tren ini bisa mengobati rasa rindu pada orang yang sudah meninggal.

Baca Selengkapnya

Cara Melaporkan Komentar di Instagram

2 hari lalu

Cara Melaporkan Komentar di Instagram

Instagram berupaya menciptakan rasa aman dan nyaman bagi penggunanya lewat fitur melaporkan komentar yang bisa dimanfaatkan setiap pengguna.

Baca Selengkapnya

4 Cara Menyaksikan Instagram Story Tanpa Ketahuan Pemiliknya

2 hari lalu

4 Cara Menyaksikan Instagram Story Tanpa Ketahuan Pemiliknya

Pelajari empat metode efektif untuk menonton Instagram Story tanpa terdeteksi pemiliknya.

Baca Selengkapnya

Cara Membuat dan Menggunakan Stiker di Instagram

3 hari lalu

Cara Membuat dan Menggunakan Stiker di Instagram

Ada beberapa jenis fitur stiker yang dapat dipilih di Instagram, di antaranya frames, reveal, dan cutouts. Berikut cara membuatnya.

Baca Selengkapnya

Cara Membuat Grup di Instagram

3 hari lalu

Cara Membuat Grup di Instagram

Grup Instagram bisa membuat anggotanya mengirimi teks, foto, dan juga video dari ponsel masing-masing.

Baca Selengkapnya

Cara Membuat Saluran Siaran di Instagram

6 hari lalu

Cara Membuat Saluran Siaran di Instagram

Saluran siaran di Instagram berfungsi sebagai platform pengiriman pesan langsung satu ke banyak pengguna.

Baca Selengkapnya

Fitur Baru IG, Bisa Tambahkan Komentar pada Instagram Story

7 hari lalu

Fitur Baru IG, Bisa Tambahkan Komentar pada Instagram Story

Instagram meluncurkan fitur baru, yakni fitur komentar pada Instagram Story yang meungkinkan pengguna untuk saling berinteraksi satu sama lain.

Baca Selengkapnya