Bos SpaceX, Elon Musk: Kecerdasan Buatan Berpotensi Mengancam

Reporter

Minggu, 23 Juli 2017 13:52 WIB

Elon Musk yang berumur 41 tahun ini adalah seorang pengusaha miliarder yang telah mendirikan sebuah perusahaan transportasi luar angkasa Amerika Serikat, SpaceX. luxatic.com

TEMPO.CO, Rhode Island - Bos perusahaan antariksa swasta SpaceX, Elon Musk, memperingatkan dunia tentang potensi ancaman kecerdasan buatan. Menurut dia, artificial intelligence berpotensi mengambil alih kehidupan umat manusia kalau tidak digunakan secara baik.

"Pemerintah Amerika Serikat harus membuat aturan terkait ini sebelum semuanya terlambat," kata Musk dalam sebuah pidatonya di Rhode Island baru-baru ini, seperti dikutip dari laman berita BGR, Ahad, 23 Juli 2017.

Baca: Amerika Mulai Awasi Investasi Cina di Bidang Kecerdasan Buatan

Musk berpendapat, kecerdasan buatan merupakan kasus langka. Sehingga, kata dia, pihak yang berwenang harus proaktif untuk membuat aturan ini. "Bukan setelah ada kasus baru dibuat aturannya," ujar bos pendiri Tesla Motor itu.

Kalau reaktif, menurut dia, justru umat manusia tidak akan tahu harus berbuat apa. Musk menyarankan, pemerintah harus segera membuat aturan tersebut karena sifatnya yang birokratis.

Baca: Apple Sedang Rancang Mobil Swakemudi Berbasis Kecerdasan Buatan

Peringatan yang dilontarkan Musk ini bukan berarti dia anti terhadap kecerdasan buatan. Sebaliknya, dia malah menggunakan kecerdasan buatan untuk mobil swakemudi.

Dia juga pendiri OpenAI, perusahaan riset non-profit yang berusaha menemukan standar operasional yang aman dalam penerapan kecerdasan buatan. Musk pula sedang memulai perusahaan baru, Neuralink.

Perusahaan tersebut dibentuk guna menciptakan teknologi yang bisa menghubungkan otak manusia ke piranti lunak komputer. Tujuannya, mereplikasi fungsi otak menjadi sebuah program.

Baca: Google Luncurkan Program Modal Ventura untuk Kecerdasan Buatan

Simak berita menarik lainnya tentang SpaceX, Elon Musk, dan kecerdasan buatan hanya di kanal Tekno Tempo.co.

BGR | AMRI MAHBUB

Berita terkait

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

45 menit lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

9 jam lalu

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengatakan terdapat tiga hal utama dari pertemuan tersebut, yaitu outlook dan risiko ekonomi global.

Baca Selengkapnya

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

10 jam lalu

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

FDA memergoki temuan satu dari lima sampel susu komersial yang diuji dalam survei nasional mengandung partikel virus H5N1atau virus Flu Burung

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

11 jam lalu

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

ByteDance selaku perusahaan pemilik TikTok memilih untuk menutup aplikasinya di Amerika yang merugi.

Baca Selengkapnya

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

11 jam lalu

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

Mahmoud Abbas dalam pertemuan Forum Ekonomi Dunia menyatakan hanya Amerika Serikat yang mampu menghentikan Israel

Baca Selengkapnya

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

12 jam lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

13 jam lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Temuan Virus Flu Burung di Produk Susu, AS Cek Sapi Perah Hingga Bentuk Tim Tanggap Darurat

20 jam lalu

Temuan Virus Flu Burung di Produk Susu, AS Cek Sapi Perah Hingga Bentuk Tim Tanggap Darurat

Peternakan sapi perah di 9 negara bagian di Amerika Serikat diserang virus Flu Burung. Colorado menjadi negara kesembilan yang mengonfirmasi temuan tersebut.

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

23 jam lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

1 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya