Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ivermectin Dibagi Gratis di Sragen, Satu Pasien Covid-19 Konsumsi 5 Tablet

Reporter

image-gnews
Obat Ivermectin. shutterstock.com
Obat Ivermectin. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kontroversi masih menyelimuti soal penggunaan Ivermectin sebagai obat Covid-19. BPOM belum mengizinkan Ivermectin sebagai obat Covid. Belakangan, salah satu pabriknya bahkan diblokir. 

Epidemiolog Universitas Indonesia (UI), Pandu Riono mengaku kecewa dengan cara sebagian kelompok mempromosikan Ivermectinsebagai obat Covid-19. Yang menurut Pandu, caranya tak ubahnya membagikan permen, padahal Ivermectin adalah obat keras yang penggunaannya harus atas dasar resep dokter. 

Di luar negeri, silang pendapat soal penggunaan Ivermectin sebagai obat Covid-19 juga tak kalah sengit. Ada yang mendukung dan tak sedikit pula yang menentang karena belum melalui uji klinis.   

Di Sragen Jawa Tengah, Tim relawan RSI Amal Sehat dan Ndayu Park justru telah membagikan obat tersebut kepada masyarakat Sragen, Jawa Tengah. Lalu bagaimana pengakuan pasien positif Covid-19 setelah mengonsumsi Ivermectin yang dibagikan layaknya membagikan seperti permen ini?

Koordinator Tim Relawan RSI Amal Sehat dan Ndayu Park, Joko Siswanto mengatakan pembagian Ivermectin secara gratis kepada masyarakat yang dilakukan oleh pihak RSI Amal Sehat dan Ndayu Park tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap kasus Covid-19 di Sragen, yang belakangan membeludak dan menyebabkan kapasitas tampung pasien Covid-19 di rumah sakit penuh.

“Ini bukan promosi atau apa. Karena obatnya diberikan gratis dari RSI Amal Sehat dan Ndayu Park atas petunjuk beliau Pak Untung (Untung Wiyono, Mantan Bupati Sragen). Ini karena kepedulian beliau melihat situasi Covid-19 di Sragen yang akhir-akhir ini luar biasa banyak sampai rumah sakit penuh,” tutur Joko seperti dikutip Tempo dari Teras.ID, Minggu 4 Juli 2021.

Menurut Joko, setidaknya telah ada sekitar 400an warga yang positif Covid-19 dan tengah melakukan isolasi mandiri atau isoman yang diberikan Ivermectin, dari jumlah tersebut hampir 60an dinyatakan negatif Covid-19 saat dites swab ulang. Sejumlah warga Sragen yang sempat terpapar kemudian memberikan kesaksian terkait khasiat Ivermectin untuk Covid-19, berdasarkan pantauan Joglosemarnews.com mitra partner Teras.ID pada Senin, 28 Juni 2021 lalu.

Salah seorang warga di Desa Jurangjero, Kecamatan Karangmalang, Andar, usia 34 tahun, mengaku negatif Covid-19 setelah mengonsumsi Ivermectin yang dibagikan Tim Relawan RSI Amal Sehat dan Ndayu Park tersebut sebanyak lima tablet. “Sudah saya minum sampai habis. Khasiatnya memang ampuh dan bagus,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Andar percaya kesembuhannya tersebut berkat Ivermectin, sebab ketiga anaknya yang tidak mengonsumsi obat-obatan yang ditujukan untuk obat cacing tersebut masih positif Covid-19. Anak-anaknya tidak diberi obat Ivermectin lantaran obat tersebut memang direkomendasikan untuk dikonsumsi anak. “Bedanya jelas Mas. Saya yang minum, sudah langsung sembuh. Anak saya ketiga-tiganya tadi masih positif karena memang tidak minum obat itu,” tutur Andar.

Sepasang suami istri asal Tenggak, Sidoharjo, Karto Arjo, usia 80 tahun, mengaku ia dan istrinya yang berusia lanjut dinyatakan negatif Covid-19 setelah mengonsumsi Ivermectin yang dibagikan oleh Relawan RSI Amal Sehat dan Ndayu Park. Sebelumnya sepasang kakek dan nenek ini sempat menjalani isoman di rumah, setelah mendapat bantuan Ivermectin keduanya pun dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Keampuhan obat Ivermectin sebagai terapi untuk mempercepat penyembuhan pasien positif Covid-19 juga diakui oleh Kristanti Kismiyati, usia 60 tahun. Perempuan paruh baya asal Desa Jurangjero, Karangmalang, Sragen ini telah mengonsumsi Ivermectin sebanyak lima tablet dan hasil tes swab ulangnya menunjukkan hasil negatif Covid-19.

Kristanti mengaku senang sebab dirinya telah menjalani isoman sejak dinyatakan positif Covid-19 selama 14 hari, ia tertular virus Corona saat menunggui sang suami di rumah sakit. “Efeknya ternyata bagus dan hasilnya tadi sudah negatif,” ujarnya.

Kesembuhan setelah mengonsumsi Ivermectin juga diakui oleh Mantono, warga Candirejo, Jurangjero, Karangmalang. Pria berusia 42 tahun ini mengaku sempat dinyatakan positif Covid-19 pada tes swab yang pertama. Setelah mengonsumsi Ivermectin selama lima hari, hasil tes swab keduanya menunjukkan hasil negatif. Mantono pun merasa lega setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

HENDRIK KHOIRUL MUHID

Baca juga: Studi Pendukung Ivermectin untuk Covid-19 dan Argumen Penentangnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Juru bicara KPK, Ali Fikri, menghadirkan anggota DPRD Labuhan Batu, Yusrial Suprianto Pasaribu dan pihak swasta Wahyu Ramdhani Siregar, resmi memakai rompi tahanan seusai menjalani pemeriksaan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 26 Januari 2024. KPK resmi meningkatkan status perkara ke tahap penyidikan dengan menetapkan dan melakukan penahnan secara paksa selama 20 hari pertama terhadap dua orang tersangka baru Yusrial Suprianto Pasaribu dan Wahyu Ramdhani Siregar terkait Operasi Tangkap Tangan KPK terhadap empat tersangka Bupati Labuhan Batu, Erik A. Ritonga, anggota DPRD Labuhan Batu, Rudi Syahputra Ritonga, dua orang pihak swasta Efendy Sahputra dan Fazar Syahputra, dalam dugaan tindak pidana korupsi berupa pemberian hadiah atau janji terkait proyek pengadaan barang dan jasa dari APBD Tahun 2013 dan Tahun 2014 sebesar Rp.1,4 triliun di lingkungan Pemerintah Kabupatan Labuhan Batu. TEMPO/Imam Sukamto
Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.


Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

3 hari lalu

Seorang pria yang mengenakan masker berjalan melewati ilustrasi virus di luar pusat sains regional di tengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Oldham, Inggris, 3 Agustus 2020. [REUTERS/Phil Noble]
Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.


Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

4 hari lalu

Dwina Septiani Wijaya. Dok. Peruri
Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.


Unilever Tarik Es Krim Magnum di Inggris dan Irlandia dari Peredaran, Begini Penjelasan BPOM soal Produk Itu di RI

5 hari lalu

Es Krim Magnum. Womensfreesamples.com
Unilever Tarik Es Krim Magnum di Inggris dan Irlandia dari Peredaran, Begini Penjelasan BPOM soal Produk Itu di RI

BPOM angkat bicara soal keamanan produk es krim Magnum yang beredar di Indonesia.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

7 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Pakar Farmasi Bantah Obat Sakit Kepala Bisa Sebabkan Anemia Aplastik

9 hari lalu

Ilustrasi obat. TEMPO/Subekti
Pakar Farmasi Bantah Obat Sakit Kepala Bisa Sebabkan Anemia Aplastik

Pakar menjelaskan kasus anemia aplastik akibat obat-obatan jarang terjadi, apalagi hanya karena obat sakit kepala.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

11 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

11 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.


Pemerintah Cabut Pembatasan Barang TKI, Begini Bunyi Aturannya

11 hari lalu

Suasana BNP2TKI di Terminal 4, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, 1 Oktober 2014. Penutupan ini sesuai dengan rekomendasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Unit kerja presiden bidang pengawasan dan Pengendalian pembangunan (UKP4). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat.
Pemerintah Cabut Pembatasan Barang TKI, Begini Bunyi Aturannya

Sebelumnya, pemerintah membatasi barang TKI atau pekerja migran Indonesia, tetapi aturan ini sudah dicabut. Begini isi aturannya.


Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

13 hari lalu

Petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Rescue Istimewa Wilayah Operasi II Pantai Baron Gunungkidul berhasil menyelamatkan wisatawan asal Sragen yang terseret arus balik di Pantai Drini Gunungkidul Senin 15 April 2024. Dok.istimewa
Wisatawan Asal Sragen Nyaris Hilang Terseret Arus Balik Pantai Gunungkidul

Meski gelombang laut selama libur Lebaran ini cukup landai dengan status gelombang sedang, namun wisatawan perlu berhati-hati saat bermain air di destinasi pantai-pantai selatan Yogyakarta.