Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Konsep Jet Tempur Baru AS, Bisa Lepas Landas Seperti Helikopter

image-gnews
Bell Textron baru saja merilis gambar konsep untuk pesawat lepas landas dan pendaratan vertikal berkecepatan tinggi (HSVTOL). Kredit: Bell Textron
Bell Textron baru saja merilis gambar konsep untuk pesawat lepas landas dan pendaratan vertikal berkecepatan tinggi (HSVTOL). Kredit: Bell Textron
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Produsen kedirgantaraan Amerika Serikat, Bell Textron, meluncurkan konsep jet tempur baru yang dinamai High-Speed Vertical Takeoff and Landing (HSVTOL). Menariknya, kendaraan ini memiliki kemampuan lepas landas dan mendarat seperti helikopter pada umumnya, tapi terbang seperti pesawat bersayap tetap atau jet.

Konsep dan rencana pengembangannya adalah hasil dari studi Angkatan Udara Amerika yang berusaha membuat pesawat yang dapat menggantikan V-22 Osprey.

Dalam gambar yang disediakan perusahaan yang berbasis di Fort Worth, Texas, itu menunjukkan tiga pesawat dalam formasi tengah melakukan penerbangan. Sistem propulsi hibrida yang mencakup baling-baling dan mesin jet turbin tampaknya memberi daya pada pesawat.

Tiltrotor Marinir Amerika Serikat, MV-22 Osprey, terbang di atas perairan Jepang, 23 Maret 2018. Tiltrotor dapat lepas landas dan mendarat seperti helikopter dan terbang seperti pesawat baling-baling. REUTERS/Issei Kato

HSVTOL lepas landas dengan baling-baling yang mengarah ke atas, menghasilkan gaya angkat vertikal, dan memungkinkan pesawat melewati proses lepas landas landasan pacu bergulir biasa. “Begitu berada di udara, baling-baling akan berputar 90 derajat ke depan, menghasilkan gerakan maju,” kata pihak perusahaan, seperti dikutip Popular Mechanics, pekan lalu.

Pesawat ini akan meningkatkan kecepatan, kemudian mesin turbofan internal mengambil alih, menghasilkan lebih banyak gerakan maju. Dari sana, baling-baling berhenti, dan melipat ke belakang, menyatu dengan nacelles, untuk mengurangi hambatan. Konsep ini berasal dari tahun 1960-an, dengan pesawat Bell 627, menurut situs blog Hush-Kit. 

Bell Textron menjelaskan bahwa konsep HSVTOL sama dengan kemampuan downwash over yang rendah, gaya ke bawah yang dihasilkan oleh baling-baling saat menghadap ke atas. Semua pesawat lepas landas dan mendarat vertikal berbasis baling-baling memiliki masalah ini, terutama V-22 Osprey. 

Dari segi desain, HSVTOL berjanji untuk melompati helikopter dan tiltrotor Osprey. Pesawat dapat mencapai kecepatan jelajah seperti jet lebih dari 400 knot, menurut Bell, yang merupakan peningkatan nyata dari UH-60 Blackhawk 150 knot dan V-22 270 knot.

Konsep pesawat juga dapat diskalakan, mulai dari pesawat dengan berat lebih dari 100.000 pon kotor (45 ribu kg), hingga paling ringan 4.000 pon (1.814 kg). Untuk konteksnya, berat kotor 100.000 pon adalah dua kali ukuran helikopter CH-47 Chinook, yang dapat membawa hingga 13 ton (atau 55 tentara). 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Konsep ini menunjukkan tiga konfigurasi berbeda untuk bentuk dasar pesawat yang sama. Pesawat di kiri atas memiliki kokpit penuh dan pintu samping untuk masuk. Hadir pula fitur desain ekor kembar, tapi dengan sirip ekor terpisah dan jalur kargo di antara mereka. Ini akan menjadi desain yang paling mungkin untuk menggantikan V-22 Osprey. 

Bagian tengah dilengkapi pintu di badan pesawat, yang menunjukkan bahwa itu adalah pesawat berawak. Juga memiliki bagian hidung mirip hiu yang biasanya diberikan pada pesawat bersenjata, menunjukkan bahwa ia mungkin membawa senjata udara-ke-udara atau udara-ke-darat secara internal.

Sebuah sistem elektro-optik yang dilengkapi kamera penglihatan siang dan malam, dan kemungkinan penunjuk laser, terlihat di bawah kokpit. Ini akan berguna untuk melacak dan menargetkan target darat. 

Konsep tersebut tampaknya merupakan hasil dari kontrak Angkatan Udara yang dimaksudkan untuk mempelajari pesawat lepas landas dan pendaratan vertikal berkecepatan tinggi. Pada bulan Mei, FlightGlobal menerangkan konsep tersebut , dan melaporkan bahwa Bell telah membahas penggunaan "mesin konversi" yang dapat beroperasi dalam mode turbofan atau turboshaft.

Dalam mode turbofan, mesin akan menyedot udara dan meniup keluar dari belakang seperti mesin jet pada umumnya, sedangkan dalam mode turboshaft, ia akan menggerakkan sepasang baling-baling. Pesawat bahkan dapat mengunci satu dari tiga baling-baling di setiap sayap, meningkatkan luas permukaan sayap utama untuk menciptakan daya angkat yang lebih besar. 

POPULAR MECHANICS | FLIGHTGLOBAL | HUSH-KIT

Baca:
NASA: Peluang Asteroid Bennu Menghantam Bumi Lebih Tinggi dari Perkiraan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

19 menit lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel ketika pasukan Israel melancarkan operasi darat dan udara di bagian timur Rafah, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza 7 Mei 2024. Sejumlah tank Israel juga terlihat mengelilingi kota Rafah. REUTERS/Hatem Khaled
AS Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel, Khawatir Serangan ke Rafah

Amerika Serikat menghentikan pengiriman senjata yaitu 3.500 bom ke Israel pekan lalu, khawatir digunakan di Rafah.


Mengenali Pesawat C-130J Super Hercules yang akan Tiba di Indonesia 17 Mei 2024

2 jam lalu

Air crew TNI, berjalan di samping pesawat Hercules seusai mengikuti acara serah terima pesawat Super Hercules C-130J baru, di Terminal Selatan, Pangkalan Udara TNI AU, Halim Perdanakusumah, Jakarta, Rabu, 24 Januari 2024. Super Hercules C-130J juga memiliki peningkatan fitur dari tipe pendahulunya misalnya peningkatan sistem perlindungan bahan bakar, serta sistem penanganan kargo. TEMPO/Imam Sukamto
Mengenali Pesawat C-130J Super Hercules yang akan Tiba di Indonesia 17 Mei 2024

Pesawat C-130 J Super Hercules buatan Lockheed Martin pesanan Indonesia


Saksi Akui Diminta Sewa Pesawat Rp 1,4 Miliar untuk Kunjungan Kerja Syahrul Yasin Limpo ke Maluku dan Anggarkan Beli 12 Sapi Kurban

4 jam lalu

Terdakwa mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengikuti sidang lanjutan, di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin, 6 Mei 2024. Sidang ini beragenda pemeriksaan keterangan saksi yakni empat pejabat di Kementerian Pertanian yang dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum KPK dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi terkait penyalahgunakan kekuasaan dengan memaksa memberikan sesuatu untuk proses lelang jabatan dalam pengadaan barang dan jasa serta penerimaan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian. TEMPO/Imam Sukamto
Saksi Akui Diminta Sewa Pesawat Rp 1,4 Miliar untuk Kunjungan Kerja Syahrul Yasin Limpo ke Maluku dan Anggarkan Beli 12 Sapi Kurban

Hermanto diminta untuk menyediakan uang di luar anggaran Kementerian Pertanian untuk membeli sapi kurban buat Syahrul Yasin Limpo.


Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Sebut Israel akan Kembali Buka Penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah

5 jam lalu

Truk bantuan mengantri dalam perjalanan ke Gaza, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di penyeberangan Kerem Shalom, di Israel, 22 Desember 2023. Dewan Keamanan mengeluarkan resolusi yang mendesak langkah-langkah untuk memungkinkan
Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Sebut Israel akan Kembali Buka Penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah

Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat meyakinkan Israel akan kembali membuka penyeberangan Kerem Shalom dan Rafah.


Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

12 jam lalu

Anggota delegasi Jusuf Kalla (JK), Hamid Awaludin, mengatakan bahwa Hamas meminta wakil presiden ke-10 dan 12 Indonesia tersebut untuk memediasi upaya mengakhiri konflik di Palestina. Dok.Delegasi Jusuf Kalla
Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 7 Mei 2024 diawali oleh kabar Ketua Umum PMI Jusuf Kalla meminta kelompok Palestina Hamas untuk bersatu dengan Fatah


Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina di Dekat Acara Met Gala

20 jam lalu

Polisi menangkap aktivis pro-Palestina yang menggelar aksi di dekat lokasi Met Gala, pada 6 Mei 2024. REUTERS
Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina di Dekat Acara Met Gala

Pengunjuk rasa pro-Palestina mengadakan protes di sekitar acara mode bergengsi Met Gala di Museum Seni Metropolitan, New York.


Bintang Film Dewasa Stormy Daniels Dijadwalkan Bersaksi dalam Sidang Donald Trump

21 jam lalu

Stormy Daniels dan Karen McDougal (Reuters)
Bintang Film Dewasa Stormy Daniels Dijadwalkan Bersaksi dalam Sidang Donald Trump

Stormy Daniels, bintang film dewasa yang menjadi pusat persidangan uang tutup mulut mantan presiden Donald Trump, akan bersaksi


Tragedi Penembakan di Pesta Remaja Buffalo AS Tewaskan Seorang Remaja Putri dan Lukai 5 Lainnya

22 jam lalu

Ilustrasi pistol. olympia.gr
Tragedi Penembakan di Pesta Remaja Buffalo AS Tewaskan Seorang Remaja Putri dan Lukai 5 Lainnya

Lagi-lagi terjadi penembakan di Amerika Serikat, kali ini terjadi di Buffalo yang menewaskan seorang remaja putri dan melukai lima orang lainnya.


Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

22 jam lalu

Ilustrasi senjata api. ANTARA FOTO
Jumlah Kematian Akibat Senjata Api di Amerika Serikat Capai Rekor Tertinggi

Amerika Serikat tengah menjadi sorotan pasca-penembakan terbaru di Buffalo dan legalisasi senjata api di Tennessee. Bagaimana fakta-faktanya?


12 Senator AS Ancam Sanksi Pejabat ICC dan Anggota Keluarga Jika Perintahkan Tangkap Netanyahu

23 jam lalu

Logo International Criminal Court (ICC) di Den Hague, Belanda. Sumber: aa.com.tr
12 Senator AS Ancam Sanksi Pejabat ICC dan Anggota Keluarga Jika Perintahkan Tangkap Netanyahu

12 senator AS mengancam akan menjatuhkan sanksi terhadap ICC jika menerbitkan perintah penangkapan terhadap perdana menteri Israel Benjamin Netanyahu.