Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Anggota Grup WhatsApp, Bibit Siklon Tropis 92B

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang Belum lama ini aplikasi pesan yang dinaungi oleh Meta, WhatsApp merilis kemampuan untuk bereaksi terhadap pesan kepada semua orang di versi terbaru untuk Android, iOS, dan Desktop. Kini, ada pembaruan lagi yang dilakukan WhatsApp yakni meluncurkan kemampuan untuk menambahkan hingga 512 orang ke grup.

Berita terpopuler selanjutnya tentang Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau adanya bibit siklon baru di sekitar wilayah Indonesia pada hari Jumat, 6 Mei 2022. Bibit siklon tropis 92B terlihat berada di Laut Andaman.

Selain itu, sejak dirilis pada 2004 silam, media sosial Facebook identik dengan warna biru. Baik tampilan logo, aplikasi, maupun website Facebook selalu didominasi oleh warna biru. Ternyata, hal ini bukanlah kebetulan semata, melainkan karena Mark Zuckerberg buta warna.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno.

1. WhatsApp Tambah Kapasitas Anggota di Grup Hingga 512 Orang

Belum lama ini aplikasi pesan yang dinaungi oleh Meta, WhatsApp merilis kemampuan untuk bereaksi terhadap pesan kepada semua orang di versi terbaru untuk Android, iOS, dan Desktop. Kini, ada pembaruan lagi yang dilakukan WhatsApp yakni meluncurkan kemampuan untuk menambahkan hingga 512 orang ke grup.

Dikutip dari WABetaInfo, WhatsApp menyebut hal itu dilakukan guna mendukung masyarakat membangun organisasi, bisnis, dan grup erat lainnya untuk berkomunikasi dengan aman dan menyelesaikan berbagai hal di WhatsApp.

Pembaruan lainnya adalah mengirim file dalam WhatsApp hingga ukuran 2GB sekaligus dan dilindungi oleh enkripsi WhatsApp ujung ke ujung. Hal ini merupakan peningkatan yang cukup besar karena sebelumnya maksimal sebesar 100 MB.

Whatsapp memberi rekomendasi untuk menggunakan WiFi untuk file yang lebih besar. Saat mengunggah atau mengunduh, akan ada tampilan penghitung saat untuk memberi tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan transfer.

2. Bibit Siklon Tropis 92B di Laut Andaman, Gelombang Tinggi 6 Meter di Aceh

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau adanya bibit siklon baru di sekitar wilayah Indonesia pada hari Jumat, 6 Mei 2022. Bibit siklon tropis 92B terlihat berada di Laut Andaman.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sistem ini cenderung bergerak menjauhi wilayah Indonesia dan membentuk daerah konvergensi memanjang di Laut Andaman, dari Malaysia hingga Thailand, di Samudra Hindia barat Aceh, dari perairan barat hingga pesisir timur Aceh, dari perairan barat Sumatra Utara hingga Selat Malaka, dan dari perairan barat Sumatra Barat hingga Riau.

Daerah konvergensi lainnya terpantau memanjang dari Riau hingga Malaysia, di Samudra Hindia barat Bengkulu hingga barat daya Banten, dari Jawa Timur hingga Jawa Barat.

Kemudian, dari Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Barat, dari Kalimantan Timur hingga Kalimantan Tengah. Lalu, dari Selat Makassar hingga Kalimantan Tengah, dari Laut Maluku hingga Laut Sulawesi, dari Teluk Bone hingga Selat Makassar, di Laut Filipina, di Papua Barat, dan di Papua.

3. Kelainan Buta Warna Mark Zuckerberg Jadi Penyebab Facebook Dominan Warna Biru

Sejak dirilis pada 2004 silam, media sosial Facebook identik dengan warna biru. Baik tampilan logo, aplikasi, maupun website Facebook selalu didominasi oleh warna biru. Ternyata, hal ini bukanlah kebetulan semata, melainkan karena Mark Zuckerberg buta warna.

Seperti diketahui, Zuck, panggilan akrabnya, adalah seorang pendiri dari media sosial paling populer di dunia itu. Melansir The New Yorker, dia dilaporkan mengidap kelainan buta warna hijau-merah (red-green color blindness). Artinya, warna yang paling bisa dilihatnya adalah biru.

Perihal ini pernah dikonfirmasi langsung oleh Zuck. Dalam kesempatan wawancaranya bersama jurnalis New Yorker, Jose Antonio Vargas, dia mengungkapkan biru adalah warna terbaiknya. “Biru adalah warna yang paling kaya bagi saya. Saya bisa melihat semua warna biru,” ujarnya pada 2010 silam. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Posisi Hilal Kritis, Fitur Lock Whatsapp

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

5 jam lalu

Pengendara membawa surat tilang dalam razia batas kecepatan di ruas tol Cikampek-Palimanan KM.165 arah Palimanan, di Majalengka,14 Desember 2015. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

Setelah uji coba pengiriman notifikasi tilang via WhatsApp lolos asesmen Polda Metro Jaya, sistem ini akan diterapkan secara nasional.


BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan

13 jam lalu

Gelombang tinggi menghantam pemecah ombak di Dermaga Muara Baru, Jakarta, Selasa, 12 Maret 2024. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi dengan ketinggian mencapai 2,5 meter - 4 meter pada Selasa (12/3) dan Rabu (13/3) di wilayah perairan Indonesia serta menghimbau masyarakat yang bermukim dan beraktivitas di pesisir agar selalu waspada. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan

BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di beberapa wilayah perairan Indonesia pada 6 - 7 Mei 2024.


Kepala BMKG: Suhu Panas Akhir-akhir Ini karena Peralihan Musim

15 jam lalu

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati melaporkan hasil kajian dan survei lapangan terkait Gempa Sumedang yang terjadi sejak 31 Desember 2023. (Potongan Layar)
Kepala BMKG: Suhu Panas Akhir-akhir Ini karena Peralihan Musim

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menegaskan cuaca panas akhir-akhir ini bukanlah akibat gelombang panas (heatwave), tapi suhu panas.


Kenapa Nomor Tidak Bisa Daftar WA? Ini Cara Mengatasinya

15 jam lalu

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop. Foto: Canva
Kenapa Nomor Tidak Bisa Daftar WA? Ini Cara Mengatasinya

Beberapa dari Anda mungkin bertanya-tanya, kenapa tidak bisa daftar WA? Ini penyebab dan cara mengatasinya yang bisa dilakukan.


Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

17 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mengaktifkan Passkey WhatsApp

Passkey memungkinkan pengguna untuk melindungi akun pengguna WhatsApp agar lebih aman.


Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

17 jam lalu

Desain Jembatan oleh Tim Logawa Vittoria dari Fakultas Teknik Universitas Jember (Unej) yang memenangi Bridge Design Competition (BDC) 2024 gelaran Nanyang Technological University Singapore. Foto: Humas Universitas Jember
Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

Top 3 Tekno Berita Terkini Senin pagi ini, 6 Mei 2024, dimulai dari artikel prestasi tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej).


Cuaca Panas Bekap Asia Daratan, Indonesia Masih Punya Potensi Hujan Lebat Hari Ini

18 jam lalu

Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) alat pengukur penguapan air di Taman Alat Cuaca BMKG Jakarta, Rabu, 11 Oktober 2023. BMKG memprediksi musim kemarau di sebagian besar wilayah Indonesia akan berlangsung hingga akhir Oktober dan awal musim hujan terjadi pada awal November 2023. Tempo/Tony Hartawan
Cuaca Panas Bekap Asia Daratan, Indonesia Masih Punya Potensi Hujan Lebat Hari Ini

Ketika cuaca panas masih membekap wilayah luas di daratan Asia, potensi hujan lebat masih ada untuk wilayah Indonesia hingga hari ini.


Gempa Mengguncang Kuat Seram Sampai Papua, Ini Penjelasan BMKG

19 jam lalu

Peta pusat gempa M6,0--diperbarui dari info awal M6,1--yang mengguncang Seram Bagian Utara, Maluku, dan sebagian Papua pada Senin dinihari, 6 Mei 2024. BMKG
Gempa Mengguncang Kuat Seram Sampai Papua, Ini Penjelasan BMKG

Gempa M6,0 yang mengguncang Seram Bagian Utara, Maluku, pada Senin dinihari masih memiliki rangkaian gempa susulan hingga pagi


Prediksi Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Pagi, Siang, dan Malam Ini

21 jam lalu

Ilustrasi Ramalan Cuaca. fishershypnosis.com
Prediksi Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Pagi, Siang, dan Malam Ini

Prediksi cuaca BMKG menyebutkan Jakarta cerah berawan Senin pagi ini, 6 Mei 2024.


Prakiraan Cuaca Sepekan Jawa Barat, BMKG: Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat Hanya 4 Hari

1 hari lalu

Ilustrasi hujan petir. sciencedaily.com
Prakiraan Cuaca Sepekan Jawa Barat, BMKG: Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat Hanya 4 Hari

Ada beberapa faktor yang berpengaruh terhadap pembentukan awan atau terjadinya hujan di sebagian wilayah Jawa Barat.