Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 SMA Terbaik di Jakarta untuk Rekomendasi PPDB 2023 Versi LTMPT

image-gnews
Ilustrasi siswa SMA. ANTARA
Ilustrasi siswa SMA. ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSaat musim Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), siswa dan orangtua/wali akan mencari sekolah untuk menjadi rekomendasi saat pendaftaran nanti. Bahkan, tak jarang sekolah terbaik di Jakarta akan menjadi pilihan untuk tujuan pendidikan masa depan. 

Banyak SMA/SMK/sederajat di Jakarta yang memiliki kualitas unggul, hingga masuk dalam daftar top 15 sekolah terbaik di Indonesia. Hal ini terbukti dari banyaknya sekolah yang masuk dalam daftar sekolah terbaik versi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) tahun 2022. Melalui top-1000-sekolah.ltmpt.ac.id, LTMPT merilis daftar 1000 sekolah terbaik di Indonesia berdasarkan rata-rata nilai Ujian Tertulis Berbasis Komputer. Untuk itu, berikut beberapa rekomendasi SMA terbaik di Jakarta yang dilansir dari laman LTMPT 2022. 

1. SMAN 8 Jakarta

Sekolah terbaik di Jakarta untuk rekomendasi PPDB 2023 yang pertama adalah SMAN 8 Jakarta. Sekolah yang terletak di Bukit Duri, tebet, Jakarta Selatan ini berada pada peringkat 5 nasional dengan nilai total UTBK 635.347.

SMAN 8 Jakarta memiliki banyak lulusan ternama, seperti Sheila Dara Aisha, Nicholas Saputra, Siti Nurbaya Bakar, Alissa Wahid, Indra Herlambang, dan lain sebagainya. Selain itu, mantan Menteri Perdagangan, Agus Suparmanto juga merupakan lulusan dari SMAN 8 Jakarta.

2. SMA Labschool Kebayoran

SMA Labschool Kebayoran berada di peringkat 2 sekolah terbaik di Jakarta dan peringkat 6 sekolah terbaik nasional versi LTMPT 2022. Sekolah yang berada di Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ini memiliki nilai total 634.304 dalam UTBK. 

Sekolah ini merupakan cabang dari SMA Labschool Jakarta yang berlokasi di Rawamangun. Nama Labschool ini melekat pada TK, SD, dan SMP yang berada di bawah naungan Yayasan Pembina Universitas Negeri Jakarta.

3. SMAS Kanisius Jakarta

SMAS Kanisius Jakarta adalah sekolah terbaik di Jakarta untuk rekomendasi PPDB 2023 yang selanjutnya. Dengan total nilai 632.269, sekolah yang berada di Menteng, Jakarta Pusat ini berada di peringkat 7 nasional. SMAS Kanisius Jakarta adalah pendidikan yang bernafaskan iman Katolik dan merupakan lembaga pendidikan khusus siswa laki-laki. Sekolah ini juga dikenal sebagai salah satu lembaga pendidikan yang memiliki larangan ketat dalam hal menyontek.

4. SMAN 2 Jakarta

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

SMAN 2 Jakarta merupakan salah satu sekolah negeri unggulan yang lokasinya berada di Keagungan, Taman Sari, Jakarta Barat. Berada di peringkat 8 nasional, sekolah ini memiliki total nilai UTBK 631.421.

Menjadi sekolah terbaik di Jakarta, SMAN 2 memiliki jaringan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Swasta yang luas. Mulai dari Universitas Indonesia (IU), Universitas Gadjah Mada (UGM), Institut Teknologi Bandung (ITB),  lain sebagainya. Sedangkan untuk Perguruan Tinggi Swasta (PTS), jaringan pendidikannya melalui Universitas Trisakti, Binus University,Universitas Tarumanegara, Universitas Bunda Mulia, dan lain-lain.

5. SMAN 68 Jakarta

Sekolah terbaik di Jakarta untuk rekomendasi PPDB 2023 versi LTMPT yang selanjutnya adalah SMAN 68 Jakarta. Sekolah ini dibangun sebagai percontohan yang diharapkan dapat menjadi barometer pendidikan di DKI Jakarta. Dengan nilai total 629.223, SMAN 68 Jakarta berada di peringkat 10 nasional. Sekolah ini berlokasi di Kenari, Senen, Jakarta Pusat.

Pilihan editor: Jadwal PPDB 2023 Telah Dibuka, Cek Jalur Masuk dan Syarat Dokumen Pendaftarannya

RADEN PUTRI 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menjelang PPDB 2024/2025, Simak Jalur yang Tersedia dan Ketentuan Terbaru

5 jam lalu

Sejumlah siswa dan orang tua murid mendaftar seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMAN 1 Jakarta, Jakarta, Senin, 24 Juni 2019. TEMPO/Muhammad Hidayat
Menjelang PPDB 2024/2025, Simak Jalur yang Tersedia dan Ketentuan Terbaru

PPDB 2024/2025 akan dimulai Juni-Juli mendatang. Sistem zonasi masih jadi jalur prioritas yang memiliki daya serap peserta didik baru paling tinggi.


Begini Ketentuan Zona Prioritas Jalur Zonasi PPDB 2024 DKI Jakarta

15 jam lalu

Siswa membawa poster saat unjuk rasa didepan kantor Kemendikbud, Jakarta, Jumat, 11 Agustus 2023. Pada aksinya mereka menuntut pemerintah untuk mencari solusi terhadap 14 siswa SMA - SMK kurang mampu di Depok yang terancam putus sekolah karena tidak lolos saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan alasan kuota sudah penuh. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Begini Ketentuan Zona Prioritas Jalur Zonasi PPDB 2024 DKI Jakarta

Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta membuka empat jalur seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 2024.


Tahapan Pelaksanaan PPDB 2024 dan Ketentuan Pengisian Daya Tampung Sekolah

1 hari lalu

Peserta PPDB 2023, Izza Aqila yang diterima di SMAN 1 Semarang bersama ibunya, Lintang Ratri Rahmiaji. Dokumen Lintang Ratri Rahmiaji
Tahapan Pelaksanaan PPDB 2024 dan Ketentuan Pengisian Daya Tampung Sekolah

Pelaksanaan PPDB 2024 terbagi dalam dua tahapan.


PPDB Jabar 2024, Bey Machmudin Jamin Tak Ada Siswa Titipan

1 hari lalu

Siswa membawa poster saat unjuk rasa didepan kantor Kemendikbud, Jakarta, Jumat, 11 Agustus 2023. Pada aksinya mereka menuntut pemerintah untuk mencari solusi terhadap 14 siswa SMA - SMK kurang mampu di Depok yang terancam putus sekolah karena tidak lolos saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan alasan kuota sudah penuh. TEMPO/ Febri Angga Palguna
PPDB Jabar 2024, Bey Machmudin Jamin Tak Ada Siswa Titipan

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menjamin PPDB 2024 untuk jenjang SMA, SMK, SLB di Jabar besifat terbuka, tidak ada titipan, adil, dan tegas


Syarat PPDB Jalur Zonasi 2024, Domisili KK Minimal 1 Tahun

1 hari lalu

Ilustrasi PPDB bermasalah. ANTARA
Syarat PPDB Jalur Zonasi 2024, Domisili KK Minimal 1 Tahun

Tahapan pendaftaran PPDB dimulai sejak Mei hingga Juni 2024.


Berikut Batas Usia Calon Peserta Didik PPDB 2024 untuk TK, SD, SMP dan SMA

1 hari lalu

Ilustrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Berikut Batas Usia Calon Peserta Didik PPDB 2024 untuk TK, SD, SMP dan SMA

Selain jalur seleksi, calon peserta didik perlu mengetahui aturan usia PPDB 2024.


Ini Kuota PPDB 2024, Jalur Zonasi Paling Besar

2 hari lalu

Spanduk informasi terkait pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 untuk zonasi tingkat sekolah dasar (SD) di Posko Pelayanan PPDB Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa, 14 Juni 2022. Dinas Pendidikan DKI Jakarta akan menutup pendaftaran daring PPDB jalur zonasi tingkat SD pada 15 Juni 2022 pukul 14.00 WIB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ini Kuota PPDB 2024, Jalur Zonasi Paling Besar

Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 2024 sudah dimulai sejak Mei hingga Juni 2024.


Link dan Cara Prapendaftaran PPDB Jakarta 2024

2 hari lalu

Ilustrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Link dan Cara Prapendaftaran PPDB Jakarta 2024

Tahapan pelaksanaan PPDB sendiri telah dimulai pada bulan ini hingga tahun ajaran baru pada Juli mendatang.


PPDB 2024 Tingkat SMA di Jawa Barat Dimulai 3 Juni, Simak Jadwal Lengkapnya

2 hari lalu

Ilustrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
PPDB 2024 Tingkat SMA di Jawa Barat Dimulai 3 Juni, Simak Jadwal Lengkapnya

Dalam PPDB 2024, tersedia kuota sekitar sekitar 700 ribu untuk tingkat SMA.


Hitung Jarak Zonasi PPDB dan Sampai Kapan Hawa Panas di Top 3 Tekno

3 hari lalu

Ilustrasi PPDB Online (siap-ppdb.com)
Hitung Jarak Zonasi PPDB dan Sampai Kapan Hawa Panas di Top 3 Tekno

Top 3 Tekno Berita Terkini pada Jumat pagi ini, 10 Mei 2024, dipuncaki artikel informasi tentang aturan menghitung jarak zonasi PPDB 2024/2025.