Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surabaya Raih Medali Emas dalam Piala Dunia Panjat Tebing di Prancis

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Atlet UM Surabaya Rahmad Adi Mulyono (Dok: Humas)
Atlet UM Surabaya Rahmad Adi Mulyono (Dok: Humas)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mahasiswa program studi Manajemen di Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) Rahmad Adi Mulyono berhasil meraih medali emas dalam ajang Piala Dunia Panjat Tebing 2023 di Chamonix, Prancis pada Sabtu, 8 Juli lalu. Acara telah berlangsung pada 7 – 9 Juli 2023.

Kompetisi ini diadakan oleh Federasi Olahraga Panjat Tebing Internasional (IFSC), badan pengatur internasional untuk panjat tebing yang didirikan di Jerman pada 2007. Kejuaraan dunia sendiri sudah mereka adakan tiap tahun sejak 1990 hingga sekarang.

Tahun ini, rangkaian acara Piala Dunia Panjat Tebing diadakan di 13 kota di berbagai belahan dunia. Kejuaraan sudah dimulai sejak 21 April di Hachioji, Jepang dan akan berakhir pada 24 September mendatang di Wujiang, Cina.

Adapun, ketiga belas kota tersebut berdasarkan urutan diadakannya kompetisi adalah Hachioji, Jepang; Seoul, Korea; Jakarta, Indonesia; Salt Lake City, Amerika Serikat; Praha, Ceko; Brixen, Italia; Innsbruck, Austria; Villars, Swiss; Chamonix, Prancis; Briançon, Prancis; Bern, Swiss; Koper, Slovenia; dan Wujiang, Cina.

Para kompetitor di masing-masing kota dinilai dengan kualifikasi yang berbeda-beda. Khusus untuk kompetisi yang diadakan di Chamonix, para atlet dinilai berdasarkan dua kualifikasi yaitu lead dan speed. Lead adalah seberapa tinggi atlet bisa memanjat, dan speed berarti kecepatan atlet dalam memanjat. Kompetisi juga dibagi menjadi kategori laki-laki dan perempuan.

Spiderman Jatim Raih Emas
Adi yang menyandang julukan Spiderman Jatim berhasil lolos ke babak final speed putra usai mengalahkan Nursamsa Raharjati, yang juga berasal dari Indonesia. Di semifinal, dia mencatatkan waktu 4,97 detik, unggul tipis atas Nursamsa di 4,98 detik. Nursamsa sendiri meraih medali perunggu pada nomor ini.

Berdasarkan situs IFSC, Adi yang berusia 22 tahun terdaftar sebagai anggota Federasi Panjat Tebing Indonesia. Pemuda asal Surabaya ini telah mengikuti kejuaraan panjat tebing di berbagai negara sejak 2018, menempati posisi dari ke-31 hingga menyabet medali emas untuk pertama kalinya di tahun ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemudian, pada babak final dia melawan perwakilan Kazakhstan, Rishat Khaibullin. Berhasil unggul, Adi mendapatkan medali emas setelah mencatatkan waktu 5,01 detik atas Khaibullin yang mencatatkan waktu 5,05 detik.

“Syukur alhamdulillah, saya sangat senang dan bersemangat karena ini adalah medali emas pertama saya di kompetisi Piala Dunia,” ujar Adi dilansir dari situs UM Surabaya pada Kamis, 13 Juli 2023.

Menurutnya, dia dan timnya telah berlatih dan berusaha keras mempersiapkan diri di setiap kompetisi, dan apa yang dia nantikan berbuah manis di kejuaraan dunia. Dia berharap bisa melanjutkan dan mendapatkan medali pada kejuaraan-kejuaraan berikutnya.

Mahasiswa semester akhir tersebut juga berharap di tengah kesibukannya berkiprah di bidang olahraga, dia tetap bisa menyelesaikan kuliah secara tepat waktu di UM Surabaya.

Pilihan Editor: Gelar Guru Besar Dicabut Nadiem, Mantan Petinggi MWA UNS Bakal Gugat ke PTUN

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Harris Horatius, Atlet Wushu Peraih Emas Ketiga Indonesia di Asian Games 2023

3 jam lalu

Atlet wushu Harris Horatius. Instagram/@Harrishoratius
Profil Harris Horatius, Atlet Wushu Peraih Emas Ketiga Indonesia di Asian Games 2023

Peraih emas Asian Games 2023 Harris Horatius mulai mempelajari wushu pada 2005 di Medan.


Hasil Asian Games 2023: Indonesia Raih Medali Emas Ketiga dari Atlet Wushu Harris Horatius

4 jam lalu

Atlet wushu Harris Horatius. Instagram/@Harrishoratius
Hasil Asian Games 2023: Indonesia Raih Medali Emas Ketiga dari Atlet Wushu Harris Horatius

Atlet wushu Harris Horatius menyumbang medali emas di Asian Games 2023 dari nomor kombinasi nanquan+nangun.


4 Fakta Tentang Kurash, Olahraga Unik Asal Uzbekistan yang Ada dalam Asian Games 2023

5 jam lalu

Ilustrasi Olaharga Kurash. (irma.ir)
4 Fakta Tentang Kurash, Olahraga Unik Asal Uzbekistan yang Ada dalam Asian Games 2023

Olahraga kurash menjadi salah satu cabang yang ditampilkan dalam Asian Games 2023. Simak fakta mengenai kurash dalam artikel ini.


Dosen Politeknik Negeri Padang Buat Alat Deteksi Ganja Kering, Razia Ganja Jadi Efisein

9 jam lalu

Dosen Politeknik Negeri Padang (PNP) mengembangkan sebuah inovasi berupa alat pendeteksi daun ganja kering. Kemendikbud
Dosen Politeknik Negeri Padang Buat Alat Deteksi Ganja Kering, Razia Ganja Jadi Efisein

Dosen dari Politeknik Negeri Padang (PNP) mengembangkan sebuah inovasi berupa alat pendeteksi daun ganja kering.


Kebakaran Lahan Dekat Kampus di Bekasi, Mahasiswa Panik Selamatkan Motor

23 jam lalu

Ilustrasi kebakaran. ANTARA
Kebakaran Lahan Dekat Kampus di Bekasi, Mahasiswa Panik Selamatkan Motor

Kebakaran lahan terjadi di Jalan Raya Perjuangan, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Senin sore, 25 September 2023. Sudah yang ketiga kalinya.


Robot Pembasmi Larva Aedes Aegypti Karya Mahasiswa Unpad, Begini Proses Pembuatan dan Rintangannya

1 hari lalu

Tim mahasiswa Universitas Padjadjaran merancang robot pembasmi Larva Aedes aegypti bernama Ofelos Larvasida Ball untuk kompetisi Program Kreativitas Mahasiswa Karsa Cipta (PKM-KC). Foto: Dokumen Unpad
Robot Pembasmi Larva Aedes Aegypti Karya Mahasiswa Unpad, Begini Proses Pembuatan dan Rintangannya

Robot pembasmi larva nyamuk aedes aegypti karya mahasiswa Unpad berhasil raih pendanaan Kemendikbud lewat kegiatan PKM-KC. Begini prosesnya.


BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

3 hari lalu

BEM UNAIR Gelar Advokesma Bersama Sampaikan Aspirasi Mahasiswa. unair.ac.id
BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM Universitas Airlangga (Unair) menyelenggarakan program kerja untuk sampaikan aspirasi mahasiswa.


Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

3 hari lalu

Foto Hamdan Rizqi dan Syukron Rizqi mahasiswa FK UM Surabaya. Foto/um-surabaya.ac.id
Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

Sepasang kakak-adik kembar berhasil diterima di Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya.


Seteru Visa dengan Cina, India Batalkan Kunjungan Menpora ke Asian Games

3 hari lalu

Suasana Hangzhou Olympic Sports Center Stadium, tempat pembukaan Asian Games 2023 Hangzhou, diwarnai petunjukan cahaya, 21 September.  REUTERS/Tingshu Wang
Seteru Visa dengan Cina, India Batalkan Kunjungan Menpora ke Asian Games

India pada Jumat 22 September 2023 membatalkan kunjungan menteri olahraganya (menpora) ke Asian Games di Hangzhou, Cina.


KBRI Beijing Beri Pelayanan Ganti Paspor untuk WNI di Wuhan

4 hari lalu

Suasana pergantian paspor Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Wuhan, China pada 16 September 2023. ANTARA/HO-Atase Imigrasi KBRI Beijing
KBRI Beijing Beri Pelayanan Ganti Paspor untuk WNI di Wuhan

KBRI Beijing memberikan pelayanan keimigrasian berupa pergantian paspor kepada WNI yang berada di Wuhan, Cina