Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Australia Buka Beasiswa bagi WNI untuk Kembangkan IKN, Simak Syaratnya

image-gnews
Pekerja melintas disamping proyek pembangunan di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Kabupaten Penajem Pasert Utara, Kalimantan Timur, Kamis 8 Juni 2023. Progres pembangunan IKN menurut Kementerian PUPR sudah mencapai 29,87 persen hingga 4 Juni 2023 dan pembangunan ini menggunakan anggaran dari total pagu tahun 2023 sebesar Rp 26,67 triliun. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Pekerja melintas disamping proyek pembangunan di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Kabupaten Penajem Pasert Utara, Kalimantan Timur, Kamis 8 Juni 2023. Progres pembangunan IKN menurut Kementerian PUPR sudah mencapai 29,87 persen hingga 4 Juni 2023 dan pembangunan ini menggunakan anggaran dari total pagu tahun 2023 sebesar Rp 26,67 triliun. ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pendaftaran untuk beasiswa Australia Awards Indonesia Nusantara telah dibuka dari 25 Juli sampai 16 Agustus 2023. Sepuluh beasiswa di jenjang Master akan ditawarkan kepada penerima yang dapat berkontribusi di bidang-bidang penting untuk mengembangkan Ibu Kota Nusantara atau IKN.

Sasaran dari beasiswa ini adalah lulusan sarjana dari berbagai latar belakang, termasuk pelamar penyandang disabilitas, perempuan kurang beruntung dan mereka yang berasal dari provinsi sasaran kesetaraan. Pelamar dari Kalimantan Timur juga dianjurkan untuk mendaftar.

Beasiswa dari Pemerintah Australia ini diumumkan oleh Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri Australia Anthony Albanese dalam Pertemuan Pemimpin Tahunan Australia-Indonesia pada Juli 2023. Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui formulir yang tersedia di situs resmi Australia Awards Indonesia.

Bidang studi

Penerima beasiswa akan menjalani studi pascasarjana penuh waktu di Monash University, Indonesia mulai Oktober 2023. Pelamar dapat memilih program-program studi sebagai berikut:

-      Masters in Business Innovation
-      Masters in Data Science
-      Masters in Cybersecurity
-      Masters in Public Policy and Management
-      Masters in Urban Design
-      Masters in Public Health

Kriteria Umum

Pelamar Beasiswa Australia Awards Indonesia Nusantara harus sudah memiliki gelar sarjana dan memenuhi semua persyaratan kelayakan, yaitu memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 2,7 dari perguruan tinggi berakreditasi A atau B atau IPK 3,2 dari perguruan tinggi berakreditasi C. Khusus program Masters in Urban Design dibutuhkan IPK 2,9 atau 3,5 sesuai dengan akreditasi tersebut.

Untuk keahlian bahasa Inggris, wajib dibuktikan dengan skor IELTS 6.5 tanpa band yang lebih rendah dari 6.0, TOEFL iBT 79 atau PTE Academic 58.

Persyaratan lainnya adalah:

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

-      Hasil tes bahasa Inggris harus terkini (dalam kurun tiga tahun sejak tanggal penutupan aplikasi).
-       Monash University, Indonesia, telah menyediakan akses terbatas ke MEPT (Monash English Placement Test) bagi pelamar yang belum menyelesaikan tes IELTS/TOEFL iBT/PTE. Pelamar yang mengikuti MEPT harus menunjukkan bukti bahwa mereka telah lulus ujian dalam formulir lamaran mereka;
-      Pelamar Masters in Business membutuhkan minimal dua tahun pengalaman kerja yang relevan;
-      Pelamar Masters in Urban Design harus menyerahkan Portofolio Proyek Desain yang mencapai 20 halaman;
-      Jawab semua pertanyaan yang relevan pada formulir aplikasi.

Cakupan beasiswa

Penerima Beasiswa Australia Awards Indonesia Nusantara akan menerima:

-     Perjalanan udara ke lokasi studi (bila perlu);
-      Tunjangan penyelesaian studi di lokasi yang dibayarkan satu kali;
-      Biaya kuliah penuh;
-      Tunjangan dukungan siswa;
-      Program akademik pengantar (jika diperlukan);
-      Perlindungan kesehatan siswa selama beasiswa;
-      Dukungan akademik tambahan (dukungan buku, publikasi jurnal internasional, seminar, dll);
-      Program kepemimpinan selama satu minggu di Australia.

Jadwal pendaftaran

Tanggal buka: 25 Juli 2023
Tanggal tutup: 16 Agustus 2023 pada 23.59 WIB

Proses seleksi

Pelamar wajib melalui proses seleksi sebagai berikut:

-       Aplikasi akan dipilih setelah pemeriksaan kelayakan.
-      Hanya kandidat terpilih yang akan dihubungi.
-      Proses seleksi meliputi wawancara. Pelamar akan dinilai berdasarkan beberapa kriteria yaitu:
-       Kompetensi akademik;
-       Potensi hasil, khususnya kontribusi terhadap hasil pembangunan di Indonesia;
-       Atribut kepemimpinan profesional dan pribadi, termasuk pengalaman kerja yang relevan;
-       Potensi untuk berkontribusi dalam pembangunan IKN.
·      Kandidat yang berhasil akan diberitahukan paling lambat 4 September 2023.

Pilihan Editor: Beasiswa S2/S3 di Stanford University, Dibuka hingga Oktober 2023

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

10 jam lalu

Menteri Luar Negeri Australia Penny Wong berpidato pada Sesi ke-78 Majelis Umum PBB di New York City, AS, 22 September 2023. REUTERS/Eduardo Munoz
Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

Australia dan Selandia Baru pada Jumat bergabung dengan 141 negara lain untuk mendukung negara Palestina dalam pemungutan suara keanggotaan PBB


Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

11 jam lalu

Suasana penjualan sepatu Bata di Pasar Baru, Jakarta, Senin 6 April 2024. BATA mengalami lonjakan peningkatan rugi bersih hingga 79,65 persen YoY menjadi Rp190,29 miliar pada 2023, dari tahun sebelumnya Rp105,92 miliar. TEMPO/Tony Hartawan
Terkini: Pesangon 233 Mantan Pekerja Pabrik Sepatu Bata Dibayarkan Senin, Penipuan Oknum Pegawai Bank ke Nasabah Sering Terjadi OJK Bilang Begini

Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Cabang Purwakarta memastikan 233 pekerja pabrik Sepatu Bata yang di PHK akan menerima pesangon pada Senin.


Rekam Jejak Starlink Elon Musk hingga Masuk Indonesia

11 jam lalu

Indonesia Luncurkan Layanan Internet Starlink
Rekam Jejak Starlink Elon Musk hingga Masuk Indonesia

Berikut rekam jejak Starlink milik Elon Musk yang kini mulai beroperasi di Indonesia.


Terkini Bisnis: Kisah Petugas Kebersihan di Proyek Bendungan Sepaku Semoi IKN, Tanggapan Stafsus ESDM Soal Kritik Hilirisasi Nikel Lebih Untungkan Cina

17 jam lalu

Sugianto, 30 tahun,  pekerja harian di proyek Bendungan Sepaku Semoi, Kalimantan Timur, Senin, 6 Mei 2024. Warga Penajam Paser Utara ini sudah bekerja sejak 2021 di proyek infrastruktur pendukung Ibu Kota Nusantara (IKN) tersebut. TEMPO/Riri Rahayu.
Terkini Bisnis: Kisah Petugas Kebersihan di Proyek Bendungan Sepaku Semoi IKN, Tanggapan Stafsus ESDM Soal Kritik Hilirisasi Nikel Lebih Untungkan Cina

Cerita pekerja harian di proyek Bendungan Sepaku Semoi Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara.


Cerita Pekerja Harian di Bendungan Sepaku Semoi IKN: Dibayar Rp 135 Ribu per Hari, Senang Melihat Kunjungan Menteri

21 jam lalu

Potret Bendungan Sepaku Semoi di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada Senin, 6 Mei 2024. Bendungan Sepaku Semoi akan menyuplai air baku untuk Ibu Kota Nusantara (IKN). TEMPO/Riri Rahayu.
Cerita Pekerja Harian di Bendungan Sepaku Semoi IKN: Dibayar Rp 135 Ribu per Hari, Senang Melihat Kunjungan Menteri

Sugianto, 30 tahun, sudah tiga tahun bekerja di proyek Bendungan Sepaku Semoi IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.


Terpopuler: Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara Dipecat Gara-gara Ajak Youtuber ke Hotel, Apindo Angkat Bicara soal Maraknya PHK di Awal 2024

23 jam lalu

Asri Damuna. Instagram
Terpopuler: Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara Dipecat Gara-gara Ajak Youtuber ke Hotel, Apindo Angkat Bicara soal Maraknya PHK di Awal 2024

Kemenhub membebastugaskan Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara, Asri Damuna, imbas video viral mendatangi Youtuber perempuan untuk diajak ke hotelnya.


Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

1 hari lalu

Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo meresmikan perusahaan produksi solder dari timah di Kawasan Industri Tunas Prima Kabil, Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Jumat, 10 Mei 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo, meresmikan perusahaan produksi solder dari timah di Kota Batam.


Pemerintah akan Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN, Bagaimana Kesiapan Prasarananya?

1 hari lalu

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono ketika meninjau lapangan upacar di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Senin sore, 6 Mei 2024. Basuki mengatakan lapangan sudah siap 90 persen untuk upacara HUT ke-79 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus mendatang. TEMPO/Riri Rahayu.
Pemerintah akan Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN, Bagaimana Kesiapan Prasarananya?

Pemerintah akan menggelar upacara HUT Kemerdekan RI ke-79 di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur pada Agustus mendatang.


Pemerintah Bangun Sistem Pertahanan Cerdas di IKN

1 hari lalu

Potret lapangan upacara di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Nusantara pada Senin sore, 6 Mei 2024. Pemerintah berencana menggelar upacara HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia di sini pada 17 Agustus 2024. TEMPO/Riri Rahayu
Pemerintah Bangun Sistem Pertahanan Cerdas di IKN

Pemerintah tengah berupaya membangun sistem pertahanan cerdas di Ibu Kota Nusantara atau IKN.


Masih Dibuka Pendaftaran Beasiswa BCA, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

1 hari lalu

Masih Dibuka Pendaftaran Beasiswa BCA, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Simak di sini syarat beasiswa BCA.