Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sudah Dirilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi Redmi 12

image-gnews
Isi kotak penjualan Redmi 12. (Tempo/Maria Fransisca Lahur)
Isi kotak penjualan Redmi 12. (Tempo/Maria Fransisca Lahur)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ponsel teranyar dari Xiaomi, Redmi 12, telah resmi diliris di Indonesia pada 1 Agustus 2023. Dibanderol dengan harga Rp 2 jutaan, salah satu perubahan yang langsung terlihat dari ponsel ini adalah desain kamera belakang yang terlihat mirip dengan model iPhone terbaru. Material belakangnya memiliki efek kaca dengan bingkai berbahan plastik.

Mengutip laman resmi Xiaomi, salah satu peningkatan pada Redmi 12 daripada pendahulunya adalah adanya sertifikasi anti air-debu IP53. Dengan ini, Redmi 12 lebih tahan akan debu yang masuk ke dalam perangkat dan memiliki ketahanan terhadap cipratan air ringan dari berbagai sudut hingga 60 derajat.

Pada bagian performa, Redmi 12 mengandalkan MediaTek Helio G88 (12nm) dan GPU Mali-G52 MC2 yang serupa dengan Redmi 10 yang rilis 2021. Jeroan itu dipadukan dengan beberapa pilihan RAM/Memori Internal meliputi 8/128GB dan 8/256B yang masih bisa diperluas dengan memori eksternal hingga 1TB.

Pada bagian layar, Redmi 12 memiliki kamera depan punch-hole beresolusi 8MP (f/2.1). Layar Redmi 12 ini punya luas 6,79 inci beresolusi FHD+ (2.460 x 1.080 piksel) dengan refresh rate hingga 90Hz dan tingkat kecerahan hingga 550 nits.

Pada sisi kamera, Redmi 12 dibekali tiga kamera di bagian punggung. Masing-masing beresolusi 50MP (f/1.8), 8MP (ultrawide, f/2.2, dan 2MP (makro, f/2.40). Di atas kertas, spesifikasi kamera ini masih identik dengan generasi sebelumnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Xiaomi juga masih mempertahankan kapasitas baterai raksasa 5.000 mAh yang dilengkapi kemampuan pengisian daya cepat 18W. Ponsel ini dilengkapi pula dengan stereo speaker atau speaker ganda untuk menyokong kebutuhan hiburan. Dengan speaker ganda, suara yang dihasilkan akan terasa lebih bulat, nyaring, dan dalam.

Ponsel ini berjalan pada antarmuka MIUI 14 berbasis Android 13. Varian yang tersedia ada Midnight Black, Sky Blue, Polar Silver. Redmi 12 sudah bisa dibeli via e-commerce, toko fisik, maupun situs resmi Xiaomi Indonesia. Varian 8GB/128GB dijual dengan harga Rp 1.999.000, sementara 8GB/256GB dibandrol Rp2.199.000

Pilihan Editor: Redmi 12 5G Hadir di Geekbench, Ini Spesifikasi Utamanya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Masa Pakai Daya Ponsel Android 15 Bisa Lebih Hemat 3 Jam Berkat Doze Mode

2 jam lalu

Pratinjau Android 14 untuk pengembang (GSM Arena)
Masa Pakai Daya Ponsel Android 15 Bisa Lebih Hemat 3 Jam Berkat Doze Mode

Google secara resmi mengumumkan salah satu keunggulan dari ponsel Android 15, yaitu bisa menghemat daya hingga 3 jam berkat Doze Mode.


Catat, Inilah Daftar Aplikasi Bawaan HP Xiaomi yang Memiliki Kerentanan Keamanan

4 jam lalu

Logo Xiaomi. (wallpaperstream.com)
Catat, Inilah Daftar Aplikasi Bawaan HP Xiaomi yang Memiliki Kerentanan Keamanan

Aplikasi bawaan Xiaomi baru-baru ini mengalami kerentanan keamanan. Apa saja aplikasinya?


Mengintip Dua Ponsel yang Siap Meluncur: Realme GT 6T dan Redmi Note 13R

21 jam lalu

Realme GT Neo 6.
Mengintip Dua Ponsel yang Siap Meluncur: Realme GT 6T dan Redmi Note 13R

Layar ponsel Realme GT 6T ini dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass Victus 2.


iQOO Z9x 5G Rilis di India, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Robiat Fahlevie, Social Media & Community Manager dan Praditya Andika, Senior Product Manager iQOO Indonesia memperlihatkan 2 varian warna dari iQOO 11 5G. Ini adalah ponsel iQOO pertama yang akan hadir di Indonesia. Foto: Maria Fransisca Lahur
iQOO Z9x 5G Rilis di India, Ini Spesifikasinya

Ponsel iQOO Z9x 5G ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1 4nm yang dipadukan dengan GPU Adreno 710.


Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

1 hari lalu

Logo Motorola. (motorola-fans.com)
Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

Motorola Edge 50 Fusion menampilkan layar pOLED melengkung 6,7 inci beresolusi FHD+ dengan dukungan refresh rate 144Hz.


Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

2 hari lalu

CEO Xiaomi Group Lei Jun mengabarkan sudah produksi 10.000 unit Xiaomi SU7, Senin, 29 April 2024. (Foto: Dok. Lei Jun)
Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

Xiaomi tak menutup mata bahwa tren smart electric car saat ini booming.


Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

2 hari lalu

Google Find My Device
Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

Google mengumumkan peningkatan fitur Find My Device untuk melacak perangkat Android. Diklaim lebih akurat dibanding sistem sebelumnya.


Sony Xperia 10 VI Resmi Dirilis Secara Global, Ini Spesifikasinya

3 hari lalu

Logo Sony.  REUTERS/Yuya Shino
Sony Xperia 10 VI Resmi Dirilis Secara Global, Ini Spesifikasinya

Sony Xperia 10 VI menggunakan chipset Snapdragon 6 Gen 1.


Ini Spesifikasi Ponsel iQOO Neo 9S Pro yang akan Diluncurkan di China pada 20 Mei 2024

3 hari lalu

Robiat Fahlevie, Social Media & Community Manager dan Praditya Andika, Senior Product Manager iQOO Indonesia memperlihatkan 2 varian warna dari iQOO 11 5G. Ini adalah ponsel iQOO pertama yang akan hadir di Indonesia. Foto: Maria Fransisca Lahur
Ini Spesifikasi Ponsel iQOO Neo 9S Pro yang akan Diluncurkan di China pada 20 Mei 2024

Ponsel iQOO Neo 9S Pro akan memiliki layar AMOLED 6,78 inci dengan refresh rate 144Hz, resolusi 1,5K, dan dukungan HDR10+.


Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

5 hari lalu

Kabel USB-C (USB Type-C) terlihat di depan logo Apple dalam ilustrasi ini yang diambil 27 Oktober 2022. Uni Eropa telah mewajibkan semua ponsel yang dijual di negara-negara anggota mereka harus menggunakan kabel jenis USB-C, jika perangkat itu memiliki charger fisik. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Perbedaan Micro USB dan Type-C untuk Konektor Pengisi Daya Ponsel

Proses pengisian daya model perangkat konektornya berlainan, yakni micro USB dan USB Type-C. Apa bedanya?