Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Desy Ratnasari Ajak Peserta Pimnas 2023 Jadi Pemimpin Nasional

image-gnews
Peluncuran Beam Mobility di UNPAD berbarengan dengan kegiatan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke 36, dan Beam Mobility menjadi armada untuk mobilisasi peserta PIMNAS di UNPAD. Istimewa
Peluncuran Beam Mobility di UNPAD berbarengan dengan kegiatan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke 36, dan Beam Mobility menjadi armada untuk mobilisasi peserta PIMNAS di UNPAD. Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Desy Ratnasari mengajak peserta Pekan Ilmiah Nasional Mahasiswa atau Pimnas 2023 yang ke-36 di Universitas Padjadjaran (Unpad) untuk menjadi pemimpin nasional. Menurutnya, jika semua peserta Pimnas menjadi periset, inventor dan inovator, namun tidak terlibat sebagai orang yang mengambil keputusan dan pembuat kebijakan, ”Tidak akan ke mana-mana,” katanya di malam penutupan acara, Kamis, 30 November 2023.

Menurut Desy, seperti yang disampaikan kalangan akademisi, ada gap atau kesenjangan antara riset inovasi dengan implementasi. Dia menyayangkan jika ada riset yang hebat, namun pemerintah maupun industri tak memanfaatkannya. “It’s so bad,” ujar mantan penyanyi dan model itu.

Karena itu, kata Desy, dari kalangan peserta Pimnas kelak harus ada yang menjadi pengambil kebijakan untuk memfasilitasi bidang riset dan inovasi dengan pembuat kebijakan. Sehingga semua keputusan kementerian berbasis hasil riset dan inovasi. “Kalau dua-duanya sendiri-sendiri enggak akan nyambung, industri juga enggak akan pakai,” ujarnya.

Dia berharap program Merdeka Belajar Kampus Merdeka atau MBKM dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi membuat mahasiswa menghasilkan inovasi melaui riset data ilmiah dan serasi dengan industri. Tujuannya agar para lulusan perguruan tinggi bisa menjadi tenaga kerja produktif dan punya nilai tinggi spesialisasi. “Tidak hanya sekedar lulusan yang cari kerja, tapi punya spesialiasi keterampilan dan ilmu pengetahuan agar nilai profesionalnya lebih tinggi,” kata Desy.

Sementara itu Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim mengatakan, pelaksanaan Pimnas 2023 bertepatan dengan perjalanan empat tahun Kementerian mengakselerasi pendidkan tiggi melalui program MBKM. Dari 26 terobosoan MBKM, 10 di antaranya berkaitan dengan pendidikan tinggi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Hal itu menjadi bukti keseriusan kami dalam menjadikan perguruan tinggi sebagi pusat inovasi dan juga prestasi untuk menyiapkan lulusan yang mampu menghadapi tantangan global,” ujarnya secara daring. 

Berkat dukungan pimpinan perguruan tinggi di Indonesia, kata Nadiem, lebih dari 910 ribu mahasiswa mendapatkan pengalaman berharga mengikuti program MBKM. Mereka terlibat dalam program magang di perusahaan atau organisasi kelas dunia, mengajar di sekolah-sekolah kawasan tertinggal, terdepan, dan terluar atau 3T, mengerjakan projek pembangunan desa, atau beradaptasi dengan lingkungan baru ketika mengikuti pertukaran pelajar. “Kini kreativitas mahasiswa kita dapat terasah dengan baik,” ujarnya. 

Ajang Pimnas ke-36 pada 2023 yang berlangsung 26-30 November di Universitas Padjadjaran, Jatinangor, melibatkan 2.411 mahasiswa dari 106 perguruan tinggi di Indonesia. Nadiem berharap kegiatan itu semakin menumbuhkan semangat mahasiwa di Indonesia untuk terus berkarya dan berkompetisi serta berkontribusi dengan karya-karya yang diciptakan.

Pilihan Editor: Ratusan Mahasiswa ITB Gelar Aksi Solidaritas Palestina, Sampaikan Pesan ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

1 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah


Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

1 hari lalu

Suasana pelaksanaan Seleksi Mandiri Ujian Tulis Universitas Negeri Tidar, Magelang, Jawa Tengah. Tempo/Arimbihp
Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

Biaya UKT bagi mahasiswa baru hasil Seleksi Mandiri Unpad maksimal Rp 30 juta per semester. Iuran masuknya bisa mencapai Rp 195 juta.


Unpad Tegaskan Seleksi Mandiri Bukan untuk Cari Uang, Ini 3 Skema yang Dibukanya

1 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Unpad Tegaskan Seleksi Mandiri Bukan untuk Cari Uang, Ini 3 Skema yang Dibukanya

Unpad membuka pendaftaran Seleksi Mandiri atau SMUP untuk program S1 dan D4 mulai Senin, 29 April 2024. Ada juga jalur baru kerja sama.


Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

1 hari lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina


Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

2 hari lalu

Ilustrasi Universitas Tanjungpura. Sumber: Untan.ac.id
Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

Dekan FISIP Untan meminta sivitas akademika agar tak mengumbar info soal dosen yang diduga jadi joki nilai.


Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

2 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

MIrip dengan keluhan peserta Ferienjob di Jerman, sejumlah mahasiswa magang kerja di Hungaria menyebut proram ini bukan magang melainkan TKI.


Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

2 hari lalu

Universitas Padjajaran atau Unpad. unpad.ac.id
Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

Pihak Unpad buka suara soal kabar viral tentang mahasiswa penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar-Kuliah yang diduga pamer kemewahan di akun medsos.


10 Prodi di Unpad yang Punya Akreditasi Internasional, ada Fakultas Hukum hingga Ekonomi

2 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
10 Prodi di Unpad yang Punya Akreditasi Internasional, ada Fakultas Hukum hingga Ekonomi

Apa saja prodi di Unpad yang sudah terakreditasi internasional?


Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

3 hari lalu

Pusat Pelayanan Terpadu Unpad, Bandung. (unpad.ac,id)
Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

Universitas Padjadjaran (Unpad) membuka pendaftaran Beasiswa Fast Track Magister Doktor 2024 untuk calon mahasiswa yang ingin melanjutkan S2 dan S3.


Beberapa Kejadian yang Merugikan Peserta UTBK di Unpad, Bahkan Bikin Gagal

3 hari lalu

Rapid test Covid-19 di lokasi UTBK Universitas Padjadjarab (Unpad) Jatinangor, Sabtu 11 Juli 2020 mendapatkan 5 orang reaktif dari total 184 orang yang diperiksa. Kredit: Dok.Humas Unpad
Beberapa Kejadian yang Merugikan Peserta UTBK di Unpad, Bahkan Bikin Gagal

Ada beberapa kejadian berulang yang bisa merugikan peserta UTBK.