Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadi Kampus Terbanyak yang Cetak Profesor Baru, UGM Telurkan 101 Guru Besar Selama 2023

Reporter

image-gnews
Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Selama 2023, Universitas Gadjah Mada atau UGM menelurkan 101 guru besar baru dari berbagai bidang. Jumlah itu menambah jumlah profesor di UGM hingga menjadi 465 orang.

Direktur Sumber Daya Manusia UG Suadi mengatakan jumlah tersebut membuat UGM tercatat sebagai perguruan tinggi yang mencetak guru besar terbanyak sepanjang tahun 2023. Penambahan jumlah guru besar yang signifikan itu disebutnya sebagai wujud komitmen UGM dalam menciptakan pendidikan yang berkualitas.

“Pendidikan menjadi kunci bagi pembangunan suatu bangsa sehingga kualitas pendidikan harus terus ditingkatkan. Dengan adanya guru besar baru ini harapannya ke depan bisa memperbesar kontribusi dan kebermanfaatan tidak hanya  bagi dunia kampus, namun juga masyarakat luas,” kata Suadi dikutip dari laman UGM, Rabu, 13 Desember 2023.

Sebanyak 101 guru besar baru tersebut berasal dari 16 fakultas di UGM. Fakultas Teknik UGM menjadi fakultas terbanyak menghasilkan guru besar pada 2023, yakni dengan 24 guru besar baru.

Diikuti Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan dengan 14 guru besar, Fakultar Pertanian 8 guru  besar, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 8 guru besar, Fakultas Farmasi 7 guru besar, Fakultas Peternakan 7 guru besar, Fakultas Geografi 6 guru besar, Fakultas Kedokteran Hewan 6 guru besar dan Fakultas Kehutanan 6 guru besar. Berikutnya, Fakultas Teknologi Pertanian 4 guru besar, Fakultas Kedokteran Gigi 3 guru besar, Fakultas Ekonomi dan Bisnis 3 guru besar, Fakultas Biologi 2 guru besar, Fakultas Ilmu Budaya 1 guru besar, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 1 guru besar, serta Sekolah Vokasi 1 guru besar.

Menurut Suadi, keberhasilan UGM mencetak guru besar baru dalam jumlah besar dalam satu tahun terakhir tak lepas dari upaya kampus dalam mempercepat proses kenaikan pangkat atau jabatan dosen. Salah satu yang dilakukan adalah melakukan perbaikan proses administrasi pengurusan penilaian angka kredit (PAK) dan kerja kolektif antar dosen serta tenaga kependidikan di departemen, fakultas, serta universitas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kampus juga melakukan pemetaan posisi capaian dosen terkait kinerja pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Diiringi dengan pengembangan bagan alur proses penilaian angka kredit dan penyelenggaraan workshop untuk pengerjaan berkas pengusulan kenaikan pangkat.

Selain itu, Suadi menyebut Direktorat Sumber Daya Manusia bersama Direktorat Teknologi Informasi berupaya mengembangkan dan memanfaatkan dashboard ke-SDM-an. Hal tersebut ditujukan untuk membantu memetakan capaian angka kredit dosen dengan menarik data tridharma dari Simaster UGM sehingga memudahkan memonitor capaian angka kredit yang diraih setiap dosen, serta menyusun beberapa program prioritas ke-SDM-an.

Suadi mengatakan Peraturan Menteri PAN RB Nomor 1 Tahun 2023 tentang Jabatan Fungsional juga turut memengaruhi penambahan guru besar yang signifikan di UGM. Permen tersebut mendorong dosen untuk memeriksa capaian angka kredit agar dapat dilakukan pengajuan kenaikan pangkat jabatan atau pengakuan angka kredit.

Pilihan Editor: Mahasiswa UGM Raih 1.103 Medali dari Berbagai Kompetisi Sepanjang 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aulia Ayub, Lulusan Termuda dan Tercepat di UGM dengan IPK Sempurna 4

17 jam lalu

Aulia Ayub, lulusan termuda dan tercepat Program Spesialis UGM. ugm.ac.id
Aulia Ayub, Lulusan Termuda dan Tercepat di UGM dengan IPK Sempurna 4

Cerita Aulia Ayub, peraih lulusan termuda dan tercepat dari Program Spesialis Universitas Gadjah Mada (UGM) dengan IPK 4,00.


3 Prodi FMIPA UGM Masuk Peringkat Dunia Versi QS WUR by Subject 2024

20 jam lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
3 Prodi FMIPA UGM Masuk Peringkat Dunia Versi QS WUR by Subject 2024

Ketiga prodi UGM tersebut adalah prodi Matematika, Kimia, dan Fisika.


Mengenang Umar Kayam, Sastrawan dan Akademisi yang Lebih Dikenal sebagai Bintang Film

23 jam lalu

Umar Kayam. TEMPO/Rully Kesuma
Mengenang Umar Kayam, Sastrawan dan Akademisi yang Lebih Dikenal sebagai Bintang Film

Mengenang Umar Kayam, pemeran Sukarno dalam film Pengkhianatan G30S/PKI. Kakek Nino RAN ini seorang sastrawan dan Guru Besar Fakultas Sastra UGM.


Guru Besar IPB Ungkap Keunggulan Pendekatan Metabolomik untuk Deteksi Kehalalan Pangan

1 hari lalu

Guru Besar Fakultas Teknologi Pertanian IPB University, Prof. Nancy Dewi Yuliana. Dok Humas IPB University
Guru Besar IPB Ungkap Keunggulan Pendekatan Metabolomik untuk Deteksi Kehalalan Pangan

Metode-metode analisis pangan halal yang telah dikembangkan selama ini memiliki keterbatasan.


Dosen Filsafat UGM Sebut Pentingnya Partai Oposisi: Jika Tidak Ada, Maka Demokrasi Tambah Merosot Jauh

1 hari lalu

Dosen Filsafat UGM Sebut Pentingnya Partai Oposisi: Jika Tidak Ada, Maka Demokrasi Tambah Merosot Jauh

Keberadaan partai oposisi sangat penting untuk memberikan pengawasan dan mengontrol jalannya pemerintahan. Ini pendapat dosen filsafat UGM.


Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

6 hari lalu

Peneliti Ahli Utama di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Muhammad Reza Cordova, dikukuhkan sebagai Profesor Riset dengan kepakaran pencemaran laut, pada Kamis, 25 April 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.


Guru Besar UGM Anjurkan Daun Pegagan untuk Terapi Daya Ingat, Begini Cara Kerjanya

7 hari lalu

Ilustrasi otak. medicalnews.com
Guru Besar UGM Anjurkan Daun Pegagan untuk Terapi Daya Ingat, Begini Cara Kerjanya

Tanaman liar pegagan dianggap bisa membantu terapi daya ingat. Senyawa aktifnya memulihkan fungsi hipokampus, bagian krusial pada otak.


Usai Putusan Sengketa Pilpres, Zainal Arifin Mochtar Sebut MK Punya Banyak PR

8 hari lalu

Pakar hukum sekaligus Ketua Departemen Hukum Tata Negara UGM Zainal Arifin Mochtar. Tempo/Pribadi Wicaksono.
Usai Putusan Sengketa Pilpres, Zainal Arifin Mochtar Sebut MK Punya Banyak PR

Pakar hukum tata negara UGM, Zainal Arifin Mochtar, menilai MK punya banyak pekerjaan rumah alias PR pasca-putusan sengketa pilpres.


UGM Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri, Simak Syarat dan Panduan Pendaftaran

8 hari lalu

Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran, dan Kemahasiswaan UGM Djagal Wiseso Marseno meninjau pelaksanaan UTBK Gelombang Pertama di Kampus UGM, Sabtu (13/4/2019). (ANTARA/Luqman Hakim)
UGM Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri, Simak Syarat dan Panduan Pendaftaran

Universitas Gajah Mada buka pendaftaran online seleksi mandiri UGM sejak 17 April hingga 7 Mei 2024. Lokasi ujian mandirinya?


Pakar Hukum UGM Sebut Ada 3 Genre Hakim dalam Putusan MK

8 hari lalu

Dosen dan mahasiswa Fakuktas Hukum UGM Yogyakarta menggelar mimbar
Pakar Hukum UGM Sebut Ada 3 Genre Hakim dalam Putusan MK

Pakar hukum di UGM sebut ada 3 genre hakim dalam memutus perkara. Apa saja?