Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Waspadai Celah Peretasan pada iMessage iPhone, Berikut Tips untuk Menghindarinya

image-gnews
iMessage (support.apple.com)
iMessage (support.apple.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aplikasi pertukaran mata uang kripto Binance, Trust Wallet, menemukan celah kerentanan baru pada iMessage, layanan perpesanan yang tersedia di iPhone. Melalui akun di media sosial X, Trust Wallet mendorong pengguna perangkat untuk menghapus aplikasi yang disediakan Apple tersebut. 

Dikutip dari PhoneArena, Kamis, 18 April 2034, peretas mengirimkan virus dari iklan di darkweb ke iMesage. Serangan ini diklaim lebih masif dan mampu mengeksploitasi perangkat tanpa memerlukan affirmasi atau klik dari pengguna—sering dikenal dengan istilah zero-click zero-day.

Penjahat digital berpotensi memakai celah kerentangan itu untuk menjual data yang berhasil dicuri. Data penting umumnya dijajakan di situs gelap dengan harga mulai dari US$ 2, setara dengan Rp 32 ribu. Korban yang datanya dibobol dan terunggah ke dunia maya menjadi sasaran empuk bagi peretas. Trust Wallet mengingatkan para pemilik aset finansial tinggi yang memakai iMessage.

Selama ini iPhone dikenal sebagai salah satu gawai yang sistemnya paling aman. Namun, tetap saja, masih ada aplikasi tertentu yang masih membutuhkan pembaruan patch keamanan. Fitur mode lockdown juga tersedia untuk meningkatkan keamanan perangkat.

Para pengamat menilai bahwa celah kerentanan iMessage ini hanya berbahaya bagi pengguna dengan aset keuangan besar. Tokoh penting juga berpotensi diincar. Kemungkinan pengguna awam untuk menjadi target peretasan lebih kecil.

Meski begitu, tips berikut bisa diterapkan oleh semua kalangan yang memakai iMessage:

Hapus aplikasi iMessage

Jika pengguna memiliki aset finansial tinggi di perangkat iPhonenya semisal M-Banking, reksadana dan sebagainya, sangat penting untuk pertimbangkan dan menghapus aplikasi iMessage sebagai langkah pencegahan.

Gunakan aplikasi perpesanan alternatif

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pengguna bisa memakai aplikasi perpesanan alternatif yang aman dan terpercaya. Konsumen bisa mencari referensi dan rekomendasi soal aplikasi yang aman dari pembobolan data. 

Perbarui aplikasi dan sistem operasi

Pastikan aplikasi dan sistem operasi iPhone selalu diperbarui dengan patch keamanan terbaru. Pengguna juga bisa berkonsultasi mengenai keamanan aplikasi dengan produsen melalui nomor bantuan informasi.

Gunakan fitur mode lockdown

Fitur mode lockdown dapat membatasi akses ke perangkat iPhone dan meningkatkan keamanan siber.

Waspadai iklan darkweb

Hindari iklan di situs gelap karena dapat mengandung malware atau virus. Pengguna sebaiknya tidak asal klik bila menemukan informasi atau iklan sembulan (pop up) pada situs yang tidak resmi.

Pilihan Editor: Cara Membisukan Telepon WA dari Nomor Tak Dikenal yang Mengganggu

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

3 jam lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.


Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

1 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?


Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

1 hari lalu

Contoh serangan siber melalui pesan SMS yang disebut Spam Chat-V. Doc SafeNet
Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.


Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

2 hari lalu

Logo Apple. TEMPO/Wawan Priyanto
Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.


Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

2 hari lalu

Ilustrasi kecerdasan buatan atau AI. Dok. Shutterstock
Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.


Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

4 hari lalu

Tentara Korea Selatan dan AS berfoto setelah latihan tembak bersama di lapangan pelatihan militer di Pocheon pada 14 Maret 2024 sebagai bagian dari latihan militer gabungan tahunan Freedom Shield antara Korea Selatan dan Amerika Serikat. JUNG YEON-JE/Pool via REUTERS
Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

Militer Korea Selatan melarang anggotanya menggunakan iPhone bahkan Apple Watch. Apa alasannya?


Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

4 hari lalu

Gambaran artistik iPhone 16 dan tombol Capture. Gsmarena.com
Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.


Khawatir Kebocoran Data, Militer Korea Selatan Akan Larang Personelnya Pakai iPhone

5 hari lalu

Tank K1A2 Korea Selatan bergerak selama latihan tembak gabungan di lapangan pelatihan militer di Pocheon pada 14 Maret 2024 sebagai bagian dari latihan militer gabungan tahunan Freedom Shield antara Korea Selatan dan Amerika Serikat. JUNG YEON-JE/Pool via REUTERS
Khawatir Kebocoran Data, Militer Korea Selatan Akan Larang Personelnya Pakai iPhone

Militer Korea Selatan dilaporkan sudah membuat edaran yang melarang prajuritnya memakai perangkat iPhone karena khawatir datanya bocor.


Ini Sejumlah Tips Memaksimalkan Kamera iPhone, Mulai dari Exposure hingga Mode Portrait

6 hari lalu

IPhone 15 dan iPhone 15 Plus baru ditampilkan selama acara 'Wonderlust' di kantor pusat perusahaan di Cupertino, California, AS, 12 September 2023. Apple merilis seri iPhone terbaru yang terdiri dari iPhone 15 Pro Max, iPhone 15 Pro, iPhone 15 Plus, dan iPhone 15. REUTERS/Loren Elliott
Ini Sejumlah Tips Memaksimalkan Kamera iPhone, Mulai dari Exposure hingga Mode Portrait

Di bawah ini sejumlah tips untuk memaksimalkan kamera iPhone, dari exposure hingga penggunaan mode portrait.


PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

7 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.