Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno: Prakiraan Cuaca BMKG, Penyakit Ngorok Mematikan, Sekolah Bisnis Terbaik

Reporter

image-gnews
Ilustrasi Info BMKG. Google Play Store
Ilustrasi Info BMKG. Google Play Store
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Terkini pada Kamis pagi ini, 9 Mei 2024, dimulai dari artikel prakiraan cuaca BMKG kemarin. Disebutkan, antara lain, hujan melanda sejumlah kota besar dipicu Bibit Siklon 91W.

Penjelasan atas kematian mendadak ratusan ekor ternak di Sumatera Selatan beberapa waktu lalu menjadi berita terpopuler kedua. Kematian diketahui disebabkan penyakit ngorok akibat infeksi bakteri di saluran pernapasan.

Berita terpopuler ketiga datang dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI). The Quacquarelli Symonds World University Rankings (QS WUR) by Subject 2024 menobatkannya sebagai sekolah bisnis terbaik di Indonesia untuk tiga jurusan, yaitu Accounting & Finance, Business & Management Studies, dan Economics & Econometrics.

Berikut Top 3 Tekno Berita Terkini pada Kamis pagi ini, 9 Mei 2024, selengkapnya,

1. Prakiraan Cuaca BMKG: Hujan Melanda Sejumlah Kota Besar Dipicu Bibit Siklon 91W, Waspadai Banjir Rob

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan hujan berintensitas ringan hingga lebat dan disertai petir akan melanda sejumlah kota besar di Indonesia pada Rabu, 8 Mei 2023.

BMKG dikutip Antara menyebutkan hujan ringan akan membasahi Pontianak, Samarinda, Pangkal Pinang, dan Kota Jayapura pada Rabu pagi. Pada siang hari, hujan ringan berpeluang turun di Serang, Gorontalo, Palangkaraya, Tarakan, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Ternate, Manokwari, Pekanbaru, Makassar, dan Palembang.

Di wilayah lain, hujan berintensitas sedang akan mengguyur Kendari dan Medan, sedangkan Samarinda dan Bandar Lampung diperkirakan akan dilanda hujan lebat disertai petir. Pada malam hari, hujan ringan berpotensi turun di Gorontalo, Bandung, Samarinda, Ambon, Ternate, dan Kendari.

2. Hewan Ternak Mati Akibat Penyakit Ngorok, Begini Penjelasan Dokter Hewan Unair

Wakil Direktur Pelayanan Medis, Pendidikan dan Penelitian Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP) Universitas Airlangga (Unair) Nusdianto Triakoso MP mengatakan hewan ternak seperti sapi dan kerbau berisiko mengalami berbagai macam penyakit, salah satunya yang dikenal dengan nama penyakit ngorok

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ilustrasi penyakit ngorok ternak. Pexels/Leah Newhouse

Menurut Nusdianto, penyakit itu sempat menyerang ratusan ekor ternak di Sumatera Selatan beberapa waktu lalu. Akibatnya, ratusan sapi dan kerbau yang terserang penyakit ini mati mendadak.

Ia mengatakan bahwa penyakit ngorok terjadi akibat bakteri. “Penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang bernama Pasteurella multocida. Penyakit ini secara medis disebut Septicaemia epizootica, jadi penyebabnya bukan virus,” kata Nusdianto melalui keterengan tertulis yang diterima Tempo, Selasa, 7 Mei 2024.

3. FEB UI Sekolah Bisnis Terbaik di Indonesia Versi QS World University Rankings 2024

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) dinobatkan sebagai sekolah bisnis terbaik di Indonesia berdasarkan The Quacquarelli Symonds World University Rankings (QS WUR) by Subject 2024. Predikat itu diraih FEB UI untuk tiga jurusan, yaitu Accounting & Finance, Business & Management Studies, dan Economics & Econometrics.

Dekan FEB UI Teguh Dartanto mengatakan capaian ini merupakan buah dari strategi, kerja keras, dan konsistensi dari seluruh sivitas akademika FEB UI, baik dosen, mahasiswa, tenaga kependidikan, alumni, serta para mitra FEB UI.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia. Feb.ui.ac.id

“Saya sangat bangga atas capaian FEB UI di QS WUR by Subject 2024, di mana seluruh bidang Accounting and FinanceBusiness and Management StudiesEconomics and Econometrics, bukan hanya menjadi yang terdepan dan terbaik di Indonesia, tetapi juga terjadi peningkatan ranking yang signifikan di dunia, khususnya di bidang Economics and Econometrics yang meningkat seratus peringkat,” ujar Teguh dikutip dari siaran pers, Rabu, 8 Mei 2024.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


UKT Melambung, Selain UGM dan UI di PTN Mana Lagi? Di Unsoed kenaikan hingga 300-500 Persen

2 jam lalu

Mahasiwa Universitas Riau (Unri) kenakan almamater biru laut lakukan aksi unjuk rasa mengenai uang kuliah tunggal atau UKT dan Iuran Pengembangan Institusi (IPI) di depan Gedung Rektorat Unri pada Selasa, 14 Mei 2024. Foto: Karunia Putri / TEMPO
UKT Melambung, Selain UGM dan UI di PTN Mana Lagi? Di Unsoed kenaikan hingga 300-500 Persen

Protes kenaikan UKT terus terjadi di sejumlah PTN, antara lain di UI, UGM, Unri, Unsoed, ITB, USU, dan IAIN Syarif Hidayatullah.


BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Berawan Hingga Hujan Ringan

2 jam lalu

Warga menembus cuaca hujan yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya, Selasa 30 Januari 2024. Berdasarkan laporan Climate Outlook 2024 atau Pandangan Iklim 2024 yang dirilis BMKG, indeks El Nino diprakirakan akan berada pada kisaran anomali +0,94 hingga +0,06 atau lemah hingga netral. TEMPO/Subekti.
BMKG Prakirakan Cuaca Jakarta Berawan Hingga Hujan Ringan

BMKG prakirakan cuaca di wilayah Jakarta hari ini, Senin, 20 Mei 2024, berawan hingga hujan ringan.


Pembuka Gerbang Reformasi 1998, Aksi Mahasiswa Geruduk Gedung DPR Menjadi Awal Soeharto Lengser

3 jam lalu

Mahasiswa menduduki Gedung MPR/DPR saat unjuk rasa menuntut Soeharto mundur sebagai Presiden RI, Jakarta, Mei 1998. TEMPO/Rully Kesuma
Pembuka Gerbang Reformasi 1998, Aksi Mahasiswa Geruduk Gedung DPR Menjadi Awal Soeharto Lengser

Pada 18 Mei 1998, mahasiswa menduduki gedung DPR/MPR, membuat tuntutan agar Soeharto mundur. Peristiwa ini menjadi awal era reformasi.


Prakiraan Cuaca Sepekan di Jawa Barat, Bogor Berpotensi Hujan Lebat Setiap Hari

19 jam lalu

Ilustrasi hujan disertai angin kencang. Shutterstock
Prakiraan Cuaca Sepekan di Jawa Barat, Bogor Berpotensi Hujan Lebat Setiap Hari

BMKG Stasiun Klimatologi Jawa Barat memprediksi peluang hujan di Bogor bisa terjadi setiap hari.


Gelombang Tinggi 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia, BMKG Peringatkan Nelayan dan Pemilik Tongkang

21 jam lalu

Gelombang tinggi pecah saat menerpa penahan gelombang di pesisir pantai Kampung Nelayan Oesapa, Kota Kupang, NTT. ANTARA/Kornelis Kaha
Gelombang Tinggi 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia, BMKG Peringatkan Nelayan dan Pemilik Tongkang

Masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada.


BMKG Siapkan Ekspedisi Investigasi Fenomena Kegempaan Zona Megathrust

1 hari lalu

Ilustrasi - Kapal riset OceanXplorer menurunkan kapal selam untuk meneliti perairan. (ANTARA/HO-OceanX)
BMKG Siapkan Ekspedisi Investigasi Fenomena Kegempaan Zona Megathrust

Investigasi fenomena kegempaan ke zona megathrust ini dilaksanakan dalam rangka penelitian dan pendataan yang dilakukan oleh BMKG dan BRIN.


Top 3 Tekno: Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Prakiraan Cuaca BMKG, World Water Forum Bali

1 hari lalu

Gempa mengguncang Sumedang pada Sabtu dini hari, 18 Mei 2024 pukul 02.54 WIB. (BMKG)
Top 3 Tekno: Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Prakiraan Cuaca BMKG, World Water Forum Bali

Topik tentang gempa tektonik bermagnitudo 3,5 mengguncang kuat wilayah Sumedang menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


BMKG Prakirakan Hujan Melanda Sebagian Kota Besar, Waspadai Banjir Rob di Pesisir Jateng

1 hari lalu

Ilustrasi hujan petir. sciencedaily.com
BMKG Prakirakan Hujan Melanda Sebagian Kota Besar, Waspadai Banjir Rob di Pesisir Jateng

Sirkulasi siklonik membentuk daerah konvergensi yang mampu meningkatkan pertumbuhan awan hujan.


Cara dan Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STMKG 2024, Lulus Jadi PNS BMKG

2 hari lalu

Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG). YouTube/STMKG Official
Cara dan Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STMKG 2024, Lulus Jadi PNS BMKG

Pendaftaran sekolah kedinasan STMKG BMKG tersedia sebanyak 120 formasi.


Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Sumber Dekat Gempa Merusak 2023

2 hari lalu

Gempa mengguncang Sumedang pada Sabtu dini hari, 18 Mei 2024 pukul 02.54 WIB. (BMKG)
Gempa Mengguncang Kuat Sumedang, Sumber Dekat Gempa Merusak 2023

Gempa dirasakan di wilayah Sumedang utara dan selatan dengan skala intensitas gempa III - IV MMI.