Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Sekolah Pilot Terbaik di Dunia, Ada Kampus Neil Armstrong

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Berikut ini daftar sekolah pilot terbaik di dunia yang bisa dijadikan referensi untuk Anda yang ingin berkarier di dunia penerbangan. Foto: Canva
Berikut ini daftar sekolah pilot terbaik di dunia yang bisa dijadikan referensi untuk Anda yang ingin berkarier di dunia penerbangan. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSekolah pilot terbaik di dunia banyak dicari oleh orang-orang yang ingin berkarier di dunia penerbangan. Terlebih, pilot adalah salah satu profesi yang banyak diminati dan diimpikan oleh anak muda.

Sebagai negara kepulauan, Indonesia menawarkan peluang yang besar untuk berkarier di industri dirgantara. Selain itu, penerbangan juga merupakan bidang yang dinamis, sehingga peluang kariernya selalu terbuka lebar. 

Mulai dari menjadi pilot komersial, pengontrol lalu lintas udara, hingga insinyur penerbangan. Program pelatihan dan pendidikan inilah yang bisa didapatkan di sekolah pilot atau penerbangan.

Untuk karier yang lebih baik masa depan, banyak orang yang mencari sekolah pilot terbaik di dunia sebagai salah satu jenjang pendidikan yang ditempuh. Berikut rangkuman informasi mengenai beberapa sekolah pilot terbaik di dunia.

Sekolah Pilot Terbaik di Dunia

1. Purdue Aviation College

Sekolah pilot terbaik di dunia yang pertama adalah Purdue Aviation College. Melansir dari situs UniScholars, kampus yang terletak di West Lafayette Indiana, Amerika Serikat ini adalah perguruan tinggi teknik dirgantara terbaik di dunia. Ini merupakan kampus Neil Armstrong, orang pertama yang mendarat di bulan.

Menurut US News & World Report, sekolah penerbangan ini diakui sebagai “Tempat Lahirnya Astronot.” 

Adapun sejumlah program yang ditawarkan lembaga pendidikan tinggi ini adalah teknologi teknik penerbangan, pengatur lalu lintas udara, manajemen penerbangan, hingga teknologi penerbangan profesional. Adapun biaya pendidikannya mulai dari US$ 28 ribu untuk non penduduk lokal.

2. University of North Dakota

Sekolah Studi Dirgantara milik John Odegaard ini telah lama dikenal sebagai tempat lahirnya para profesional dirgantara papan atas. 

Perguruan tinggi penerbangan ini menyediakan gelar sarjana, pascasarjana, dan doktoral. Selain itu, siswa yang terdaftar di salah satu program kampus ini juga memiliki pilihan untuk menambahkan sertifikasi minor atau khusus di bidang penerbangan.

Program studi yang ditawarkan di sekolah penerbangan ini adalah administrasi bandara, manajemen penerbangan, kontrol lalu lintas udara, manajemen teknologi penerbangan, dan bidang lainnya. 

Tersedia juga gelar master sains penerbangan dan PhD ilmu kedirgantaraan, yang menjadikannya salah satu perguruan tinggi penerbangan terbaik di dunia. Adapun biaya pendidikan bagi pelamar dari luar Grand Forks, Amerika Serikat adalah US$ 20,047.

3. CAE Oxford Aviation Academy

Sekolah penerbangan Eropa ini berlokasi di Amsterdam, Brussels, Gondia, Hong Kong, Melbourne, Perth, Phoenix, dan Rae Bareli. Lembaga ini menyelenggarakan kursus pelatihan jalur pelatihan ATPL, CPL, dan MPL, dengan akses terhadap lebih dari 200 pesawat.

Program studi yang ditawarkan CAE Oxford Aviation Academy adalah Lisensi Pilot Transportasi Maskapai (ATPL), Lisensi Pilot Komersial (CPL), dan Lisensi Pilot Multi-Awak dari CAE hingga MPL. Biaya pendidikan untuk gelar sarjana di akademi ini mulai dari US$ 4,500 hingga US$ 5,500.

4. CTC Wings

Sekolah pilot terbaik di dunia yang selanjutnya adalah CTC Wings. Kampus yang memiliki cabang di Australia, Selandia Baru, India, dan Singapura ini mewisuda 243 lulusan dari program penerbangan CTC pada 2013 lalu. Dari jumlah itu, sekitar 199 lulusannya dipekerjakan EasyJet, maskapai penerbangan terbesar di Inggris.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Program studi yang ditawarkan CTC Wings adalah Night Rating, CPL (Lisensi Pilot Komersial), Peringkat Instrumen, Peringkat Multi-Mesin, IFR/IR Multi-Mesin, Pelatihan Sim Multi Mesin, Pelatihan Jalur Co-Pilot, Peringkat Tipe, dan lain sebagainya. Biaya pendidikan yang harus disiapkan mulai dari US$ 2,600 hingga US$ 5,400.

5. Pan AM International Flying Academy (PAIFA)

PAIFA adalah salah satu sekolah penerbangan yang fokus mendidik tenaga maskapai penerbangan, pilot, dan profesional penerbangan lainnya dari seluruh dunia. 

Lembaga pendidikan kedirgantaraan ini dimiliki oleh perusahaan All Nippon Airlines dengan sejumlah program studi. Mulai dari kursus pelatihan pilot, pelatihan kontrol lalu lintas udara, pelatihan awak maskapai penerbangan, pelatihan perawatan pesawat, dan pelatihan operator pesawat.

Biaya pendidikannya bervariasi tergantung program pelatihan yang diambil. Namun, umumnya biaya yang dihabiskan untuk bersekolah di PAIFA adalah sekitar US$ 17 ribu hingga US$ 18 ribu.

6. Singapore Flying College

Didirikan pada 1988, sekolah penerbangan di Singapura ini terkenal karena memberikan pelatihan penerbangan dasar dan lanjutan kepada pilot yang bekerja untuk Singapore Airlines Group. 

Armada pelatihan perguruan tinggi terdiri dari 16 pesawat bermesin tunggal Cessna C172 yang dilengkapi dengan Garmin dan lima pesawat bermesin tunggal Cessna C172 yang berbasis di Seletar.

Program pendidikan utama di Singapore Flying College adalah untuk kadet pilot MPL dan CPL di Singapura. 

Oleh karena itu, ditawarkan Lisensi Pilot Multi-awak CAAS, Lisensi Pilot Komersial CAAS, Lisensi Pilot Komersial Australia + MEIR, Pelatihan UAPL, Pemeringkatan Instrumen Multi-Mesin, dan Teori ATPL.

7. Embry Riddle Aeronautical University

Berikutnya, salah satu sekolah pilot terbaik di dunia adalah Embry Riddle Aeronautical University. 

Perguruan tinggi yang terletak di Pantai Daytona, Florida, Amerika Serikat ini dikenal dengan sebutan Harvard of the Skies. Sebagai institusi pendidikan kedirgantaraan tertua dan terbesar di dunia, tingkat penerimaan Embry Riddle Aeronautical University hanya 68 persen.

Di antara program studi yang ditawarkan adalah ilmu penerbangan, teknik penerbangan dan kedirgantaraan, keamanan & intelijen global, kontrol lalu lintas udara, dan administrasi bisnis.

RADEN PUTRI

Pilihan Editor: Rangkaian Tes Seleksi Menjadi Pilot, Apa Lagi Selain Tinggi Badan Minimal 160 Sentimeter?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Banyak Insiden Turbulensi, Korean Air Ubah Kebijakan Makan selama Penerbangan

1 hari lalu

Maskapai Korean Air
Banyak Insiden Turbulensi, Korean Air Ubah Kebijakan Makan selama Penerbangan

Turbulensi selalu menjadi ancaman saat pesawat mulai turun karena perbedaan suhu yang besar antar-ketinggian.


Arab Saudi Mulai Rapat Persiapan Musim Haji 2025

2 hari lalu

Umat Islam melakukan umrah di Masjidil Haram pada malam Ramadan ke-29 di kota suci Mekah, Arab Saudi, 7 April 2024. Saudi Press Agency/Handout via REUTERS/File Photo
Arab Saudi Mulai Rapat Persiapan Musim Haji 2025

Komite Haji Pusat Arab Saudi mulai menggelar rapat di Makkah untuk membahas persiapan awal musim haji 2025.


Alasan dan Tujuan Peringatan Hari UFO Sedunia Setiap 2 Juli

3 hari lalu

Penampakan makhluk yang diduga 'bukan manusia' atau alien dipajang saat pengarahan tentang benda terbang tak dikenal atau UFO, di istana legislatif San Lazaro, di Mexico City, Meksiko 12 September 2023. REUTERS/Henry Romero
Alasan dan Tujuan Peringatan Hari UFO Sedunia Setiap 2 Juli

Hari UFO Sedunia diperingati setiap tahun pada tanggal 2 Juli untuk mendiskusikan kemungkinan adanya kehidupan di luar bumi.


Maskapai Penerbangan dengan Pilihan Makanan Terbaik Menurut World Airline Awards 2024

8 hari lalu

Pesawat Turkish Airlines. REUTERS/Osman Orsal
Maskapai Penerbangan dengan Pilihan Makanan Terbaik Menurut World Airline Awards 2024

Turkish Airlines dinobatkan sebagai maskapai penerbangan dengan pilihan makanan terbaik menurut World Airline Awards


Ini Profil Maskapai KLM Royal Dutch yang Pelayanannya Dikomplain Ridwan Kamil

9 hari lalu

Pesawat KLM terlihat diparkir di Bandara Schiphol di Amsterdam, Belanda, 2 April 2020. [REUTERS / Piroschka van de Wouw / File Photo]
Ini Profil Maskapai KLM Royal Dutch yang Pelayanannya Dikomplain Ridwan Kamil

Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil membagikan pengalaman kurang menyenangkan dengan maskapai KLM. Seperti apa profil maskapai tersebut?


Qatar Airways jadi Maskapai Terbaik 2024 di World Airline Awards, Geser Singapore Airlines

9 hari lalu

Qatar Airways.
Qatar Airways jadi Maskapai Terbaik 2024 di World Airline Awards, Geser Singapore Airlines

Penghargaan sebagai maskapai terbaik dunia ini merupakan kali kedelapan untuk Qatar Airways dalam 25 tahun. Garuda Indonesia urutan berapa?


Insiden Koper Tertinggal, Ridwan Kamil Keluhkan Pelayanan Maskapai Penerbangan Ini

9 hari lalu

RIdwan Kamil. Foto: Instagram.
Insiden Koper Tertinggal, Ridwan Kamil Keluhkan Pelayanan Maskapai Penerbangan Ini

Ridwan Kamil mengungkapkan beberapa masalah koper tertinggal dengan maskapai penerbangan KLM


10 Barang Bawaan yang Tidak Boleh Masuk Bagasi Pesawat Terbang

11 hari lalu

Ilustrasi koper. Freepik.com
10 Barang Bawaan yang Tidak Boleh Masuk Bagasi Pesawat Terbang

Meski bisa membawa koper bagasi dan koper jinjing, ada beberapa barang bawaan yang boleh dan tidak boleh disimpan


Heli Expo Asia 2024 Digelar 26-30 Juni, Diikuti 30 Peserta Mancanegara

15 hari lalu

Persiapan Heli Expo Asia 2024 di Cengkareng Helipt, Kamis 20 Juni 2024. Tempo/ Joniansyah Hardjono
Heli Expo Asia 2024 Digelar 26-30 Juni, Diikuti 30 Peserta Mancanegara

Heli Expo Asia akan menawarkan beragam atraksi menarik bagi pengunjung segala usia.


Ngeri, Penumpang Ini Temukan Potongan Pisau pada Makanan dalam Penerbangan

17 hari lalu

Mathures Paul, seorang pesawat menemukan potongan logam seperti pisau dalam makanannya di pesawat pada 9 Juni 2024 (X/@MathuresP)
Ngeri, Penumpang Ini Temukan Potongan Pisau pada Makanan dalam Penerbangan

Maskapai penerbangan mengonfirmasi bahwa benda itu berasal dari mesin pengolah sayuran yang digunakan di fasilitas mitra kateringnya.