Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bocoran Spesifikasi Xiaomi 15 Muncul, Ini yang Terungkap

image-gnews
Logo Xiaomi. (wallpaperstream.com)
Logo Xiaomi. (wallpaperstream.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ponsel Xiaomi 15 diperkirakan akan diluncurkan pada Oktober tahun ini di China. Seri ini disebut akan terdiri dari dua model, yakni Xiaomi 15 dan 15 Pro. Terbaru, tipster teknologi terkemuka Digital Chat Station (DCS) membocorkan beberapa spesifikasi utama Xiaomi 15. 

Dikutip dari Gizmochina, unggahan DCS di situs microblogging Weibo menunjukkan bahwa Xiaomi 15 yang ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 4 akan menampilkan layar OLED LTPO datar dengan resolusi 1,5K. Sayangnya, DCS tidak menyebutkan secara pasti ukuran layarnya. Xiaomi 15 diperkirakan bakal mengusung desain compact seperti Xiaomi 14 yang memiliki layar 6,36 inci.

Untuk fotografi, handset ini akan memiliki kamera utama OmniVision 50 megapiksel bersama dengan lensa ultrawide 50 megapiksel dan lensa makro telefoto 3.x 50 megapiksel. Ponsel ini diharapkan menawarkan beragam opsi fotografi yang komprehensif dengan berbagai macam aperture.

Selain itu, Xiaomi 15 disebut akan hadir dalam konfigurasi RAM hingga 16 GB yang dipasangkan dengan penyimpanan internal hingga 1 TB. Ponsel ini akan dilengkapi pemindai sidik jari ultrasonik di bawah layar satu titik dan speaker ganda (speaker atas tertanam di earpiece).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

DCS tidak membagikan informasi mengenai kapasitas baterai dan kemampuan pengisian daya Xiaomi 15. Namun, DCS mengungkapkan material sel baterai telah mengalami penyempurnaan hingga mencapai desain yang ringan dan tipis, sekaligus mampu menampung baterai yang lebih besar.

Sebagai pengingat, Xiaomi 14 memiliki baterai 4.610mAh dengan dukungan pengisian kabel 90W dan nirkabel 50W. Kemungkinan Xiaomi 15 bakal mengemas baterai sekitar 4.800mAh hingga 5.000mAh. Selain itu, Xiaomi 15 diharapkan memiliki desain ramping dengan varian warna hitam dan putih dengan menawarkan pilihan bahan belakang kaca, dan kulit vegan.

Pilihan Editor: Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Oppo K12 Plus Disebut akan Miliki Baterai 6.400 Mah dan Chipset Snapdragon Seri 7

12 jam lalu

Oppo K12. Dok.Oppo
Oppo K12 Plus Disebut akan Miliki Baterai 6.400 Mah dan Chipset Snapdragon Seri 7

Desain Oppo K12 Plus akan mirip dengan Oppo K12, ini bocorannya yang sempat beredar.


AS Anggap Nikel Indonesia Dibuat dengan Kerja Paksa, Kemnaker: Masih Indikasi

2 hari lalu

Kegiatan pekerja di Indonesia Morowali Industrial Park pada Senin-Selasa, 6-7 Agustus 2018, Morowali, Sulawesi Tengah. TEMPO/Kartika Anggraeni
AS Anggap Nikel Indonesia Dibuat dengan Kerja Paksa, Kemnaker: Masih Indikasi

Pemerintah akan segera menurunkan tim untuk menginvestigasi laporan adanya kerja paksa di smelter nikel.


Bocoran Ponsel iQOO 13: Miliki Baterai Besar 6.100 MAh dengan Pengisian Daya Cepat 120 W

2 hari lalu

Ponsel IQOO 13.  Sumber : Gizmochina
Bocoran Ponsel iQOO 13: Miliki Baterai Besar 6.100 MAh dengan Pengisian Daya Cepat 120 W

Sebuah bocoran baru mengungkapkan bahwa ponsel andalan iQOO yang akan datang juga akan memiliki baterai yang besar.


Xiaomi 14T Segera Hadir di Indonesia, Intip Spesifikasinya

3 hari lalu

Logo Xiaomi. (wallpaperstream.com)
Xiaomi 14T Segera Hadir di Indonesia, Intip Spesifikasinya

Dengan semua spesifikasi canggih yang ditawarkan, Xiaomi 14T siap menjadi pilihan utama bagi pengguna yang menginginkan smartphone dengan performa tinggi dan fitur unggulan.


Penyebab Baterai iPhone Cepat Turun, Salah Satunya karena Kesalahan Mengisi Daya

4 hari lalu

Baterai gadget iPhone 6 Plus, saat dibongkar oleh iFixit di Melbourne, Australia, 19 September 2014.  REUTERS/iFixit
Penyebab Baterai iPhone Cepat Turun, Salah Satunya karena Kesalahan Mengisi Daya

Sebaiknya pengguna mengetahui penyebab baterai iPhone cepat turun agar bisa meminimalisir daya HP yang cepat habis.


NYT: Pager yang Meledak di Lebanon Dibuat oleh Perusahaan Gadungan Israel

8 hari lalu

Gedung perkantoran tempat BAC Consulting KFT terdaftar, di Budapest, Hungaria, 18 September 2024.  REUTERS/Krisztina Feny
NYT: Pager yang Meledak di Lebanon Dibuat oleh Perusahaan Gadungan Israel

The New York Times pada Kamis melaporkan bahwa Israel mendirikan perusahaan gadungan untuk memproduksi pager berisi bahan peledak ke Lebanon


Cara Kerja Teknologi Walkie Talkie Hizbullah Lebanon yang Meledak dan Menewaskan 25 Orang

8 hari lalu

Seorang vendor menunjukkan perangkat walkie-talkie tanpa baterai, yang katanya dia lepas untuk alasan keamanan di sebuah toko elektronik di Sidon, 18 September 2024. REUTERS/Aziz Taher
Cara Kerja Teknologi Walkie Talkie Hizbullah Lebanon yang Meledak dan Menewaskan 25 Orang

Cara kerja walkie talkie yang digunakan Hizbullah Lebanon hanya bisa digunakan dalam jarak dekat.


Red Magic Nova, Tablet Gaming Pertama di Dunia dengan Snapdragon 8 Gen 3 Leading Version Meluncur 2 Pekan Lagi

9 hari lalu

Red Magic 7 Pro. global.redmagic.gg
Red Magic Nova, Tablet Gaming Pertama di Dunia dengan Snapdragon 8 Gen 3 Leading Version Meluncur 2 Pekan Lagi

Red Magic Nova dilengkapi chipset andalan tersebut akan dipasangkan dengan RAM LPDDR5X dan penyimpanan UFS 4.0, menjadikannya tablet gaming canggih.


Detail Layar, Kamera, dan Desain Honor 200 Lite Terkonfirmasi Pada Peluncuran Hari Ini di India

9 hari lalu

Honor 200 Lite. Foto : Honor
Detail Layar, Kamera, dan Desain Honor 200 Lite Terkonfirmasi Pada Peluncuran Hari Ini di India

Honor 200 Lite berdimensi tipis dan ringan dengan ketebalan hanya 6,78 mm dan berat 166 gram. Meluncur hari ini di India.


Spesifikasi Lengkap Infinix Zero Flip 5G Bocor Sebelum Pengumuman Resmi, Ini yang Terungkap

9 hari lalu

Infinix Zero Flip 5G. Foto : Infinix
Spesifikasi Lengkap Infinix Zero Flip 5G Bocor Sebelum Pengumuman Resmi, Ini yang Terungkap

Retailer yang berbasis di Vietnam, Queen Mobile, telah menerbitkan spesifikasi lengkap ponsel Infinix Zero Flip 5G di media sosial.