Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Cara Agar Tidak Dimasukkan di Grup WhatsApp Tanpa Izin

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Memori penyimpanan WhatsApp harus rutin dibersihkan agar kinerja aplikasi tidak lemot. Ini cara bersihkan penyimpanan WhatsApp. Foto: Canva
Memori penyimpanan WhatsApp harus rutin dibersihkan agar kinerja aplikasi tidak lemot. Ini cara bersihkan penyimpanan WhatsApp. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBagi Anda yang sering dimasukkan di grup WhatsApp tanpa izin, perlu mengetahui cara agar tidak dimasukkan di grup WhatsApp oleh orang yang tak dikenal.

WhatsApp adalah media sosial yang cukup populer di dunia. Aplikasi ini memudahkan komunikasi penggunanya baik secara pribadi maupun dalam grup.

Grup WhatsApp sendiri merupakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dalam satu obrolan. Para anggota grup dapat saling mengirim pesan teks, pesan suara, telepon grup, hingga video call.

Banyaknya kemudahan yang dihadirkan dari fitur grup WhatsApp memang menguntungkan. Namun, fitur ini bisa berubah menjengkelkan, terutama ketika kita dimasukkan dalam grup WhatsApp tanpa izin.

Hal ini bisa menjadi masalah, terutama jika grup tersebut tidak relevan atau bahkan kita tidak mengenal anggotanya.

Untungnya, WhatsApp menghadirkan fitur lain yang dapat mengontrol orang-orang yang memasukkan akun pengguna ke dalam grup melalui fitur privasi.

Agar lebih mengetahui cara agar tidak dimasukkan di grup WhatsApp tanpa izin, berikut ini informasinya untuk Anda.

Cara Agar Tidak Memasukkan di Grup WhatsApp

Ada 3 cara yang dapat dilakukan untuk mengatur akun pengguna agar tidak memasukkan di grup Whatsapp tanpa izin, di antaranya sebagai berikut.

1. Masuk di Pengaturan

Untuk mengatur privasi grup, Anda perlu ke bagian pengaturan agar bisa melakukan kontrol terhadap akun WhatsApp.

Sebelum masuk ke pengaturan, buka aplikasi WhatsApp terlebih dahulu. Pastikan Anda terhubung dengan internet agar proses pengaturan privasi grup tidak terhambat.

Kemudian di tampilan awal WhatsApp klik ikon titik tiga yang terletak pojok kanan atas. Terdapat beberapa opsi yang dapat dipilih, di antaranya grup baru, siaran baru, perangkat tertaut, perangkat berbintang, dan setelan.

Dari banyaknya opsi, klik setelan, lalu Anda akan masuk di halaman pengaturan akun WhatsApp.

2. Klik Privasi

Langkah selanjutnya adalah klik bagian “Privasi”. Pada bagian ini Anda bisa mengatur terakhir dilihat, informasi online, foto profil, info, grup, hingga kunci chat.

Untuk mengatur agar akun WhatsApp tidak dimasukkan di grup tanpa izin, Anda harus masuk di halaman “Grup”.

3. Atur Privasi Grup

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Langkah terakhir yang harus Anda lakukan agar tidak dimasukkan di grup tanpa izin adalah mengatur privasi grup.

Setelah masuk di halaman “Privasi”. klik opsi “Grup” . Setelah itu, Anda akan diminta untuk memilih opsi siapa yang berhak mengundang Anda ke dalam grup.

Ada 3 opsi yang dapat dipilih, yakni “Semua Orang”, “Kontak Saya” dan “Kontak Saya Kecuali”.

Jika memilih “Semua orang” maka siapapun dapat memasukkan Anda ke dalam grup WhatsApp bahkan orang yang tidak dikenal sekalipun.

Sedangkan, jika memilih “Kontak Saya” maka yang bisa memasukkan Anda dalam grup adalah orang-orang nomornya sudah tersimpan dalam di ponsel Anda. 

Kemudian jika memilih “Kontak Saya Kecuali,” maka semua kontak dapat memasukkan Anda di grup, terkecuali kontak yang dikecualikan. 

Agar tidak dimasukkan ke grup tanpa izin oleh orang yang tidak dikenal, Anda bisa memilih opsi “Kontak Saya” karena jika nomor belum tersimpan, maka pengundang harus mengirimkan undangan grup yang tentunya dapat ditolak atau diterima sesuai dengan keinginan pengguna. 

Dengan mengatur privasi grup, Anda bisa membatasi kontak yang tidak dikenal memasukkan ke grup tanpa izin dan menghindari undangan yang tidak diinginkan.

Langkah-langkah di atas akan membantu kenyamanan dan privasi saat menggunakan WhatsApp.

Demikianlah informasi mengenai cara agar tidak dimasukkan di grup WhatsApp tanpa izin. Semoga bermanfaat, ya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: Begini Cara Membuat Status WhatsApp Kualitas HD

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


File WhatsApp yang Kadaluarsa Bisa Diunduh?

2 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
File WhatsApp yang Kadaluarsa Bisa Diunduh?

File penting yang dibagikan WhatsApp kerap tidak bisa lagi ditemukan atau diakses. Beruntung, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memulihkanya


Cara Mengatasi Kode Verifikasi WhatsApp yang Tidak Terkirim

23 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. (knowitinfo.com)
Cara Mengatasi Kode Verifikasi WhatsApp yang Tidak Terkirim

Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi kode verikasi WhatsApp tidak terkirim.


Cara Mendapatkan Kode Verifikasi WhatsApp jika Nomor Hilang

23 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Mendapatkan Kode Verifikasi WhatsApp jika Nomor Hilang

Berikut langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk mendapatkan kode verifikasi WhatsApp jika nomor Anda hilang.


WhatsApp Lakukan Perubahan Besar dalam Cara Menyimpan Kontak

1 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
WhatsApp Lakukan Perubahan Besar dalam Cara Menyimpan Kontak

WhatsApp meluncurkan fitur yang akan memudahkan pengguna dalam mengelola kontak dari berbagai perangkat.


WhatsApp Perbaharui Sistem Pengelolaan Kontak, Simpan Nomor Tidak Wajib Lewat Ponsel

1 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
WhatsApp Perbaharui Sistem Pengelolaan Kontak, Simpan Nomor Tidak Wajib Lewat Ponsel

Pengguna bisa menambah jumlah kontak hingga tidak terbatas pada gawai masing-masing. Nomor tidak perlu disimpan dulu di buku telepon ponsel.


Harvey Moeis Dicecar Hakim dan Jaksa soal Wasit Jakarta di Grup WA New Smelter

1 hari lalu

Terdakwa perpanjangan tangan PT. Refined Bangka Tin, Harvey Moeis, mengikuti sidang lanjutan, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis, 10 Oktober 2024. Sidang ini dengan agenda pemeriksaan keterangan 12 orang saksi, dua diantaranya istri Harvey Moeis, Sandra Dewi dan terdakwa Crazy Rich Pantai Indah Kapuk, Helena Lim, dihadirkan oleh oleh Jaksa Penuntut Umum Kejakgung RI untuk ketiga terdakwa dalam tindak pidana korupsi serta tindak pidana pencucian uang terkait pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) di PT. Timah Tbk. tahun 2015 - 2022. TEMPO/Imam Sukamto
Harvey Moeis Dicecar Hakim dan Jaksa soal Wasit Jakarta di Grup WA New Smelter

Hakim dan jaksa mencecar Harvey Moeis mengenai istilah wasit Jakarta yang ia lontarkan di grup WA New Smelter.


Cara Mengetahui WhatsApp Disadap serta Dampak Bibit Siklon 96W dan 98B di Top 3 Tekno

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Mengetahui WhatsApp Disadap serta Dampak Bibit Siklon 96W dan 98B di Top 3 Tekno

Topik tentang cara mengetahui apakah WhatsApp Anda disadap atau tidak menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp

Jika Anda ingin menyembunyikan foto profil WhatsApp untuk melindungi privasi, ikuti langkah-langkah berikut.


Cara Mengetahui Apakah WhatsApp Anda Disadap atau Tidak

3 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Mengetahui Apakah WhatsApp Anda Disadap atau Tidak

Berikut ini beberapa langkah sederhana untuk memastikan apakah WhatsApp Anda telah disadap.


Cara Membuat Link Panggilan WhatsApp

3 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Membuat Link Panggilan WhatsApp

Pengguna WhatsApp kini dapat membuat tautan khusus guna memulai panggilan suara maupun video.