Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Negara dengan Bahasa Tersulit di Dunia, Bahasa Mandarin Paling Sulit

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Suasana kelas bahasa Mandarin di Sekolah Dasa Changchun selama tur media yang diselenggarakan pemerintah setelah wabah COVID-19 di Wuhan, provinsi Hubei, Cina, 4 September 2020. REUTERS/Aly Song
Suasana kelas bahasa Mandarin di Sekolah Dasa Changchun selama tur media yang diselenggarakan pemerintah setelah wabah COVID-19 di Wuhan, provinsi Hubei, Cina, 4 September 2020. REUTERS/Aly Song
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSetiap negara memiliki bahasa masing-masing dengan aksara maupun dialeknya yang berbeda.

Beberapa negara di dunia disebut memiliki bahasa yang sulit dipelajari oleh penutur asing, baik dari segi pengucapan maupun penulisan.

Agar lebih mengetahui negara dengan bahasa tersulit di dunia untuk dipelajari, berikut ini informasinya untuk Anda.

Negara dengan Bahasa Tersulit

Dilansir dari learnscholar.com, ada 10 negara dengan bahasa tersulit di dunia, di antaranya sebagai berikut.

1. Cina

Negara dengan bahasa paling sulit pertama diduduki oleh Cina dengan bahasa Mandarinnya. Bahasa Mandarin paling banyak digunakan secara global oleh penutur asli.

Salah satu ciri khas bahasa Mandarin adalah sifat nadanya. Penutur asing yang ingin belajar bahasa Mandarin harus betul-betul mahir memahami dialek, karena dalam bahasa Mandarin, arti kata juga tergantung pada nada yang digunakan.

Ada empat nada dalam bahasa, yakni datar, naik, turun-naik, dan turun yang disesuaikan dengan konteks kata yang ingin diucapkan oleh penutur.

2. Arab

Selanjutnya, ada negara Arab Saudi dengan bahasa Arabnya. Bahasa Arab adalah bahasa yang banyak digunakan di negara Timur Tengah dan Afrika Utara.

Bahasa ini cukup sulit dipelajari karena 3 hal. Pertama, bahasa Arab memiliki banyak cara berbeda untuk membentuk kata. 

Kedua, bahasa Arab menggunakan jenis tulisan yang unik karena disusun dari kanan ke kiri. Ketiga, bahasa Arab memiliki dialek yang berbeda, bahkan beberapa tempat di Arab Saudi menggunakan bahasa Arab dengan dialek yang berbeda.

3. Jepang

Masih di benua Asia, negara dengan bahasa tersulit ketiga adalah Jepang. Hal ini karena Jepang menggunakan tiga jenis tulisan, yani hiragana, katakana, dan kanji.

Selain itu, orang Jepang memiliki cara khusus untuk menunjukkan rasa hormat yang disebut dengan sistem kehormatan.

Penutur harus menggunakan kata dan frasa yang berbeda untuk menunjukkan hormat tergantung pada siapa lawan berbicara dan situasinya.

4. Korea

Bahasa Korea adalah salah satu bahasa yang cukup sulit dipelajari. Dari segi penulisan, orang Korea juga memiliki penulisan sendiri yang disebut hangul.

Sama seperti Jepang, di Korea juga terdapat tingkat kesopanan dan kehormatan. Penggunaan kata harus disesuaikan dengan lawan bicara penutur. Karena perbedaan-perbedaan ini lah, bahasa Korea cukup sulit dipelajari oleh penutur asing.

5. Rusia

Di urutan kelima ada negara Rusia. Selain di negara asalnya, bahasa Rusia juga dipakai oleh beberapa negara lain seperti Ukraina.

Bahasa Rusia memiliki alfabet yang berbeda dan disebut dengan skrip Silirik. Langkah pertama untuk mempelajari bahasa Rusia adalah mengenal aksaranya terlebih dahulu karena tidak menggunakan huruf latin.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, pengucapan bahasa Rusia juga cukup sulit untuk penutur asing karena ada beberapa kata yang cukup sulit diucapkan.

6. Finlandia

Bahasa Finlandia sangat berbeda dengan bahasa Inggris. Contoh perbedaanya adalah bahasa Finlandia memiliki banyak akhiran kata yang berbeda dan tentu saja menunjukkan arti yang berbeda pula.

Tata bahasa Finlandia juga memiliki aturan yang cukup banyak. jadi tak heran jika bahasa ini dinobatkan sebagai bahasa tersulit di dunia.

7. Hongaria

Negara dengan bahasa tersulit berikutnya adalah Hongaria. Selain di negaranya, bahasa Hongaria juga banyak digunakan oleh beberapa negara tetangga.

Bahasa Hongaria memiliki banyak aturan tentang kata yang bisa berubah tergantung fungsinya dalam sebuah kata.

Bahasa Hongaria juga memiliki akhiran kata yang berbeda tergantung pada siapa saja yang melakukan tindakan atau berdasarkan waktunya.

8. Islandia

Islandia adalah negara yang terletak di Atlantik Utara. Bahasa Islandia memiliki sistem tata bahasa yang kompleks.

Kata benda dalam bahasa Islandia dapat berubah bentuknya tergantung pada subjek atau objeknya.

Beberapa kata dan pengucapan kuno bahasa Islandia juga cukup sulit dipelajari oleh penutur asing.

9. Georgia

Selanjutnya, ada negara Georgia. Sebuah negara yang terletak di Eropa Timur. Bahasa Georgia masuk dalam daftar bahasa tersulit di dunia karena menggunakan sistem penulisan khusus yang disebut aksara Georgia.

Penyusunan kata bahasa Georgia pun cukup kompleks karena kata kerja dapat berubah tergantung untuk menunjukkan siapa yang melakukan tindakan, waktu terjadi ataupun detail lainnya.

10. Amerika

Satu lagi negara dengan bahasa tersulit di dunia adalah Amerika Serikat. Di Amerika Serikat ada satu suku dengan bahasa yang cukup sulit dipelajari, yakni bahasa Navajo.

Bahasa ini memiliki cara khusus dalam mengorganisasikan kata yang disebut sistem kata kerja. Artinya Kata kerja akan berubah tergantung pada siapa yang melakukan tindakan dan kapan terjadinya.

Selain itu, bahasa Navajo memiliki aturan bahasa yang rumit, sehingga cukup sulit dipelajari oleh penutur asing.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: 10 Negara dengan Bahasa Terbanyak di Dunia, Indonesia Masuk

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bisa Mengkaji Tendensi Negatif Penggantian Nama Sukolilo, Apa Itu Toponimi?

12 hari lalu

Satreskrim Polresta Pati menggelar olah TKP di lokasi amuk massa yang menewaskan bos rental mobil di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. POLRESTA PATI
Bisa Mengkaji Tendensi Negatif Penggantian Nama Sukolilo, Apa Itu Toponimi?

Ilmu toponimi bisa mengkaji alasan nama Sukolilo diganti oleh netizen di Google Maps.


Khotbah Arafah Diharapkan Jangkau 1 Miliar Pendengar di Seluruh Dunia

13 hari lalu

Jamaah calon haji Indonesia secara bergelombang mulai berdatangan dan menempati tenda-tenda di Arafah, Jumat (14/6).
Khotbah Arafah Diharapkan Jangkau 1 Miliar Pendengar di Seluruh Dunia

Khotbah Arafah yang disampaikan pada Sabtu di Masjid Namira di Makkah diperkirakan akan menjangkau satu miliar pendengar di seluruh dunia


Jurnalis Tentang Aturan Prancis yang Melarang Hijab di Foto Kartu Pers

28 hari lalu

Seorang wanita berhijab berjalan di alun-alun Trocadero dekat Menara Eiffel di Paris, Prancis, 2 Mei 2021. (File foto: Reuters)
Jurnalis Tentang Aturan Prancis yang Melarang Hijab di Foto Kartu Pers

Seorang jurnalis Maroko yang berhijab mengajukan banding atas aturan larangan jilbab dalam foto yang tertera di kartu pers Prancis


Kerja dan Tinggal di Jerman Semakin Mudah dengan Peraturan Baru, Simak Ketentuannya

45 hari lalu

Duta Besar Jerman untuk Indonesia Ina Lepel saat mengunjungi di kantor Tempo, Palmerah, Jakarta Barat, Senin, 13 Mei 2024. Kunjungan tersebut untuk bersilaturahmi serta wawancara khusus tentang Undang-undang Imigrasi Terampil/ Skilled Immigration Act (FEG).  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kerja dan Tinggal di Jerman Semakin Mudah dengan Peraturan Baru, Simak Ketentuannya

Berikut peraturan baru untuk mempermudah proses mencari kerja di Jerman bagi warga negara di luar Uni Eropa.


10 Negara dengan Bahasa Terbanyak di Dunia, Indonesia Masuk

47 hari lalu

Berikut ini deretan negara yang memiliki bahasa terbanyak di dunia, Indonesia berada di peringkat kedua setelah Papua Nugini.  Foto: Canva
10 Negara dengan Bahasa Terbanyak di Dunia, Indonesia Masuk

Berikut ini deretan negara yang memiliki bahasa terbanyak di dunia, Indonesia berada di peringkat kedua setelah Papua Nugini.


Universitas Brawijaya Akan Buka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin Cina

50 hari lalu

Kampus Universitas Brawijaya di Malang, Jawa Timur, Senin, 24 November 2014. [TEMPO/STR/Aris Novia Hidayat; ANH2014112508]
Universitas Brawijaya Akan Buka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin Cina

Universitas Brawijaya akan membuka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin, China untuk mendorong pengenalan bahasa


Serial Secret Ingredient Dibantu 3 Alih Bahasa

28 April 2024

Nicholas Saputra akan membintangi serial original Viu Filipina berjudul Secret Ingredient bersama Lee Sang Heon dan Julia Barretto. Foto: X/@Viu_PH
Serial Secret Ingredient Dibantu 3 Alih Bahasa

Nicholas Saputra menceritakan berbagai hal menarik soal proses syuting "Secret Ingredient". Salah satunya soal penggunaan beberapa alih bahasa.


Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

24 April 2024

Ilustrasi keluarga. Freepik.com
Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.


Prosa.ai Kenalkan Produk Pengubah Teks Jadi Suara Bahasa Indonesia

7 April 2024

Ilustrasi kecerdasan buatan atau AI. Dok. Shutterstock
Prosa.ai Kenalkan Produk Pengubah Teks Jadi Suara Bahasa Indonesia

Prosa.ai meluncurkan produk pengubah teks jadi suara bahasa Indonesia, peningkatan dari versi sebelumnya.


Jadi Mualaf, Pria Ini Terjemahkan Al Quran dalam Bahasa Jepang

2 April 2024

Ustaz Kyoichiro Sugimoto memaparkan tentang ilmu tauhid sambil menunjukkan terjemahan Al Quran
Jadi Mualaf, Pria Ini Terjemahkan Al Quran dalam Bahasa Jepang

Seorang pria warga negara Jepang menerjemahkan Al Quran dan menyebarkannya di negeri Sakura ini.