Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tablet Apple Paling Banyak Dibeli di AS, Samsung di Posisi Kedua

image-gnews
Apple dan Samsung. REUTERS/Kim Hong-Ji
Apple dan Samsung. REUTERS/Kim Hong-Ji
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tablet besutan Apple Inc. masih menjadi perangkat teknologi yang paling digemari di Amerika Serikat dengan total penjualan pada kuartal pertama tahun ini mencapai 4,92 juta unit. Menurut firma riset pasar global, Canalys, tingkat penjualan ini membuat iIPad memenuhi syarat untuk dinobatkan sebagai primadona di kelasnya, dengan penguasaan pangsa pasar lebih dari 50 persen di Amerika Serikat.

Dikutip dari Gizmochina, Jumat, 5 Juli 2024, iPad produksi Apple mencatat tren pertumbuhan positif di pangsa pasar di Amerika Serikat. Namun dari segi perkembangan pasarnya, analis teknologi mengatakan, bahwa Apple mengalami penurunan dibanding kuartal pertama tahun lalu, yang mampu menjual iPad hingga 5,4 juta unit.

Salah satu alasan kenapa di kuartal pertama tahun lalu iPad sangat banyak terjual dibanding saat ini, karena adanya produk baru untuk iPad Pro. Saat Apple tidak meluncurkan produk tablet terbaru di kuartal pertama 2024, hal itu berimbas pada berkurangnya penjualannya.

Sementara itu, Samsung saat ini menempati posisi kedua di pasar tablet Amerika Serikat. Perusahaan teknologi asal Korea Selatan ini menjual sekitar 1,8 juta Galaxy Tab pada kuartal pertama tahun ini, menguasai 18,5 persen pangsa pasar. Dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, Samsung dinilai telah membuat kemajuan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada 2023, Samsung menjual 1,75 juta tablet dan memiliki pangsa pasar sebesar 16,3 persen. Saat itu Samsung merilis beberapa tablet seperti Galaxy Tab A9/A9+ , Galaxy Tab S9 FE, dan Galaxy Tab S9 FE+. Perusahaan ini juga menawarkan Galaxy Tab S9, Galaxy Tab S9+ dan Galaxy Tab S9 Ultra dengan layar OLED.

Sejumlah analis teknologi global memperkirakan bahwa Samsung mungkin tidak akan meluncurkan tablet flagshipnya tahun ini. Perusahaan biasanya meluncurkan produk terbaru dalam rentang waktu satu kali setiap 1,5 tahun. Banyak yang berharap akan melihat seri Galaxy Tab S10 pada awal tahun 2025.

Pilihan Editor: Menteri Kesehatan, Praktik Dokter Asing, dan Pemecatan Dekan FK Unair

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Serba-serbi Sabak: 4 Tablet Samsung yang Telah Mendukung 5G

15 jam lalu

Satu paket Galaxy Tab A9+ 5G Kids Edition yang dipamerkan dalam acara media experience di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa siang (12/12/2023). (ANTARA/Vinny Shoffa Salma)
Serba-serbi Sabak: 4 Tablet Samsung yang Telah Mendukung 5G

Salah satu merek yang telah beberapa kali merilis tablet dengan dukungan 5G adalah Samsung.


Ponsel Lipat Samsung Galaxy Z Flip 6 dan Z Fold 6 Siap Debut, Apa Saja Bocorannya?

1 hari lalu

Bocoran Samsung Galaxy Z Flip 6. Smartprix
Ponsel Lipat Samsung Galaxy Z Flip 6 dan Z Fold 6 Siap Debut, Apa Saja Bocorannya?

Galaxy Z Flip 6 rencananya diluncurkan bersama Galaxy Z Fold 6 dalam agenda Galaxy Unpacked pada 10 Juli 2024.


Detail dan Spesifikasi Galaxy Z Flip 6 Terungkap Jelang Peluncuran

2 hari lalu

Bocoran Samsung Galaxy Z Flip 6. Smartprix
Detail dan Spesifikasi Galaxy Z Flip 6 Terungkap Jelang Peluncuran

Meski Galaxy Z Flip 6 terlihat mirip dengan pendahulunya dari luar, bagian dalamnya dilaporkan memiliki beberapa peningkatan.


Inilah Daftar 35 Ponsel yang Tidak Bisa Lagi Menggunakan WhatsApp

3 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. (cdn.kalingatv.com)
Inilah Daftar 35 Ponsel yang Tidak Bisa Lagi Menggunakan WhatsApp

Langkah ini diambil WhatsApp untuk meningkatkan kinerja dan keamanan aplikasi.


Sejarah iPhone X hingga AirPods Apple Generasi Pertama yang Kini Masuk Kategori Usang

5 hari lalu

Ekspresi seorang pria saat mencoba fitur Animoji yang berada pada iPhone X saat peluncurannya di Apple store, Singapura, 3 November 2017. REUTERS/Edgar Su
Sejarah iPhone X hingga AirPods Apple Generasi Pertama yang Kini Masuk Kategori Usang

Merujuk standar Apple, produk yang telah dihentikan produksinya selama lebih dari lima tahun dianggap usang atau kuno oleh perusahaan.


Begini Cara Mudah Menghapus Foto Duplikat di iPhone

6 hari lalu

Cara mengembalikan foto yang terhapus di Android dan iPhone dapat dilakukan dengan mudah. Asalkan foto yang terhapus belum sampai 30 hari. Foto: Canva
Begini Cara Mudah Menghapus Foto Duplikat di iPhone

Berikut cara menghapus foto duplikat di iPhone dengan mudah dan cepat menggunakan fitur bawaan iPhone.


Keunggulan dari Fitur Canggih Hadir dalam Kacamata AR yang akan Dirilis Apple

8 hari lalu

Apple Vision Pro dipajang saat diperkenalkan dalam acara Worldwide Developers Conference tahunan Apple di kantor pusat di Cupertino, California, 5 Juni 2023.  Vision Pro dalah kacamata AR pertama Apple yang menghadirkan augmented reality dengan memadukan dunia nyata dengan dunia digital. REUTERS/Loren Elliott
Keunggulan dari Fitur Canggih Hadir dalam Kacamata AR yang akan Dirilis Apple

Apple yang akan merilis kacamata augmented reality (AR) dilengkapi dengan keunggulan dari fitur-fitur canggih. Lantas, apa saja keunggulan kacamata AR Apple?


Mengenal Kacamata AR, Perangkat Baru yang Segera Dirilis Apple

8 hari lalu

Apple Vision Pro dipajang saat diperkenalkan dalam acara Worldwide Developers Conference tahunan Apple di kantor pusat di Cupertino, California, 5 Juni 2023.  Vision Pro dalah kacamata AR pertama Apple yang menghadirkan augmented reality dengan memadukan dunia nyata dengan dunia digital. REUTERS/Loren Elliott
Mengenal Kacamata AR, Perangkat Baru yang Segera Dirilis Apple

Apple akan merilis kacamata augmented reality (AR) yang merasakan gabungan dunia imajinasi dan dunia nyata. Apa kegunaan kacamata AR?


Top 3 Dunia: Kontraktor Apple hingga Tentara Israel Injak Bendera Saudi

8 hari lalu

Sekelompok tentara Israel berdiri di atas bendera Arab Saudi menjadi viral di media sosial (@Tamerqdh/X)
Top 3 Dunia: Kontraktor Apple hingga Tentara Israel Injak Bendera Saudi

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 28 Juni 2024 diawlai oleh kabar Foxconn, kontraktor Apple yang memproduksi iPhone di India berstatus dalam pengawasan


3 Sensor Kamera Baru Samsung, Apa Saja?

9 hari lalu

Samsung mengumumkan tiga sensor kamera baru untuk smartphone, yakni ISOCELL JN5, ISOCELL HP9, dan ISOCELL GNJ. Foto : Samsung
3 Sensor Kamera Baru Samsung, Apa Saja?

Samsung mengumumkan tiga sensor kamera ponsel baru. Ada yang 200MP