Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Status WhatsApp Pecah? Ini 4 Cara Mengatasinya

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Ilustrasi status WhatsApp. shutterstock.com
Ilustrasi status WhatsApp. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, JakartaStatus WhatsApp pecah adalah kondisi di mana status yang diunggah di WhatsApp menjadi buram dan memiliki kualitas yang tidak baik. Hasilnya gambar atau video yang diunggah menjadi tidak jelas. 

Masalah ini bisa terjadi karena berbagai faktor, salah satunya karena ukuran atau format video yang diposting terlalu besar sehingga hasilnya akan pecah ketika diunggah

Lantas, apakah status WhatsApp yang pecah bisa diatasi? Jangan khawatir karena ada empat cara agar status WhatsApp yang Anda unggah tidak pecah dan buram.

Cara Agar Status WhatsApp Tidak Pecah

Ada empat cara yang dapat dilakukan untuk mencegah agar status WhatsApp tidak pecah, di antaranya sebagai berikut.

1. Ubah Settingan WhatsApp di Perangkat

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk mengatasi status WhatsApp yang pecah saat diunggah adalah mengubah settingan WhatsApp di perangkat. 

Sebagai pengguna, Anda perlu mengubah kualitas media di WhatsApp agar bisa mengunggah status dengan kualitas terbaik. Adapun langkah-langkah menambah settingannya sebagai berikut.

  1. Buka aplikasi WhatsApp. Setelah masuk, klik ikon titik tiga yang terletak di sudut kanan atas.
  2. Selanjutnya, masuk ke menu pengaturan kemudian pilih opsi “Data dan Penyimpanan”
  3. Jika sudah, gulir ke bawah lalu klik bagian “Kualitas Media Upload”. Lanjutkan dengan memilih opsi kualitas story yang dibutuhkan. Anda bisa memilih “Auto Upload” atau “Opsi Rekomendasi”
  4. Terakhir, pilih opsi “Kualitas Terbaik” agar video status yang diunggah tidak pecah.

2. Kirim ke Pengguna Lalu Teruskan ke Story WhatsApp

Cara lainnya adalah mengirimkan ke pengguna lain lalu diteruskan sebagai story WhatsApp. Banyak yang belum tahu bahwa cara ini sebenarnya cukup efektif untuk mencegah status WhatsApp pecah saat diunggah. Berikut caranya.

  1. Pilih video yang ingin diunggah sebagai story WhatsApp.
  2. Selanjutnya, pilih share ke aplikasi WhatsApp.
  3. Jika sudah, silakan pilih pengguna atau teman sebagai penerima video.
  4. Setelah video dibagikan ke kontak WhatsApp teman, silakan buka kembali room chat dengan kontak yang dipilih tersebut.
  5. Pilih video tadi kemudian diteruskan ke “Status Saya”
  6. Terakhir klik ikon tanda panah untuk mengunggahnya.

3. Gunakan Koneksi Internet yang Stabil

Salah satu hal yang penting untuk diperhatikan ketika mengunggah status WhatsApp adalah memastikan koneksi internet dalam kondisi yang stabil.

Proses pengunggahan video di status WhatsApp membutuhkan sambungan internet yang berjalan dengan lancar. Jika internet cenderung lambat atau tersendat, maka hasil unggahan video bisa menjadi buram atau tampak pecah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Oleh karena itu, sebelum mengunggah story pastikan internet Anda lancar. Jika tidak, pertimbangkan kembali untuk mengunggah status kalau tidak ingin hasil video atau footnya pecah dan buram.

4. Rekam dari Fitur Video Story WhatsApp Langsung

Ada cara yang paling aman agar status WhatsApp tidak pecah saat diunggah, yakni dengan merekam langsung dari aplikasinya.

WhatsApp sendiri telah menyiapkan fitur merekam status secara langsung sehingga pengguna bisa membuat status dalam bentuk teks, foto, hingga video.

Cara merekam langsung di status WhatsApp dapat dilakukan dengan mengklik ikon kamera yang ada di status bar. Setelah itu, akan ditampilkan bukaan kamera ponsel Anda yang bisa diatur untuk opsi kamera depan maupun belakang.

Jika ingin merekam video, Anda cukup menekan tombol lingkaran yang ada di bagian tengah lalu klik ikon ceklis untuk mengunggahnya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: Kupas Tuntas 9 Penyebab Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul dan Cara Mengatasinya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Upload YouTube Shorts yang Mudah Lewat HP dan Laptop

7 jam lalu

YouTube Shorts. Kredit: YouTube
Cara Upload YouTube Shorts yang Mudah Lewat HP dan Laptop

Cara upload YouTube Shorts dapat dilakuan dengan cepat dan mudah. Durasi untuk video YouTube Shorts bisa hingga 3 menit.


Cara Mengunci WhatsApp di Desktop

17 jam lalu

Whatsapp web tersedia untuk iPhone. ndtv.com
Cara Mengunci WhatsApp di Desktop

WhatsApp telah menyediakan fitur untuk mengunci layar sebelum dibuka agar tidak muda diintip orang.


Kupas Tuntas 9 Penyebab Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul dan Cara Mengatasinya

22 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Kupas Tuntas 9 Penyebab Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul dan Cara Mengatasinya

Saat notifikasi WhatsApp, yakni pesan masuk tak muncul, hal ini bisa menyebabkan keterlambatan membalas pesan atau bahkan melewatkan informasi penting


Platform Media Sosial dan Aplikasi Percakapan Pesan Populer Meta

1 hari lalu

Cetakan 3 dimensi logo Meta setelah sebelumnya dikenal dengan nama Facebook, Foto diambil 2 November 2021. (REUTERS/DADO RUVIC)
Platform Media Sosial dan Aplikasi Percakapan Pesan Populer Meta

Meta menaungi sejumlah aplikasi media sosial populer yang tidak hanya digunakan untuk berkomunikasi tetapi juga untuk berbagi berbagai jenis konten


Tak Perlu Beli Ponsel Tambahan, Ini Tips Pisahkan WhatsApp untuk Urusan Kerja dan Keluarga

1 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Tak Perlu Beli Ponsel Tambahan, Ini Tips Pisahkan WhatsApp untuk Urusan Kerja dan Keluarga

Membeli ponsel tambahan tak selalu perlu dilakukan, menginstal 2 akun WhatsApp dalam satu ponsel bisa jadi pilihan.


Prediksi Cuaca Jakarta, Fitur Baru WhatsApp, dan Gempa Banda Aceh di Top 3 Tekno

2 hari lalu

Ilustrasi - Pejalan kaki menggunakan payung untuk berlindung dari hujan saat melintas di pedestrian MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan, 5 Desember 2023. (ANTARA FOTO/M RIEZKO BIMA ELKO PRASETYO)
Prediksi Cuaca Jakarta, Fitur Baru WhatsApp, dan Gempa Banda Aceh di Top 3 Tekno

Topik tentang prediksi cuaca BMKG Jakarta dan sekitarnya menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


Deretan Fitur WhatsApp, Apa Saja Fungsinya?

3 hari lalu

Logo WhatsApp. (whatsapp.com)
Deretan Fitur WhatsApp, Apa Saja Fungsinya?

Ada belasan fitur WhatsApp, tak sekadar edit pesan dan jajak pendapat


Peringatan Dampak Badai Matahari dan Non-Aktifkan Centang Biru Pesan WA di Top 3 Tekno

3 hari lalu

Awas Serangan Badai Matahari
Peringatan Dampak Badai Matahari dan Non-Aktifkan Centang Biru Pesan WA di Top 3 Tekno

Dua artikel tips untuk pengguna WhatsApp mengikuti berita peringatan dampak badai matahari dari NOAA di Top 3 Tekno berita terkini.


Cara Menambahkan Copilot di WhatsApp untuk Chatting dengan Chatbot AI

4 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Menambahkan Copilot di WhatsApp untuk Chatting dengan Chatbot AI

WhatsApp merilis fitur Copilot yang memungkinkan pengguna dapat melakukan chatting dengan Chatbot AI.


Cara Menautkan WhatsApp di Ponsel Lain

4 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Menautkan WhatsApp di Ponsel Lain

Anda dapat beralih WhatsApp antarponsel tanpa harus keluar dan melanjutkan obrolan dari tempat terakhir Anda berhenti.