Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menjajal Game Horor Bikinan Lokal

Editor

Budi Riza

image-gnews
TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bila Anda mengaku bernyali besar, senang akan tantangan, dan penyuka film horor, coba mainkan game DreadOut, dijamin ketagihan. Dalam permainan buatan Studio Digital Happiness, Bandung, ini, Anda akan menemukan berbagai sosok makhluk halus khas Indonesia.

Sebut saja semisal kuntilanak, sundal bolong, tuyul, dan genderuwo. Bukan hanya itu, ada juga beberapa makhluk menyeramkan yang masih terdengar asing di telinga, seperti picacis (hantu bayi terbang dengan tali pusar panjang), banaspati (berjalan dengan tangan), dan palasik (hantu dari Minangkabau dengan organ tubuh menjuntai di luar kulit).

Total, ada sekitar 20 sosok hantu Nusantara dalam game yang mampu mencuri perhatian para penggemar game horor tiga dimensi (3D), baik dari dalam maupun luar negeri. Salah satunya adalah Pewdiepie, gamer asal Swedia yang dikenal dengan video Let’s Play-nya di YouTube.

Video yang mengulas game ini, sambil memainkan versi demo di YouTube, sudah ditonton oleh 2 juta orang lebih hingga Rabu pekan lalu. Adapun pemain yang mengunduh game DreadOut versi demo secara gratis sudah hampir 80 ribu orang.

“Itu untuk yang PC (personal computer) Window. Kalau untuk yang Mac sudah 1.290 orang, buat Linux akan menyusul,” kata produser DreadOut, Achmad Imron, 34 tahun, saat ditemui Tempo di studionya, pertengahan April 2013 lalu.

Tak seperti pengembang game lokal yang lebih senang berkreasi dan menggantungkan hidup perusahaan dengan membuat game mobile, Studio Digital Happiness, yang didirikan dua tahun lalu, lebih memilih jalur permainan komputer.

“Kami tidak mau ikut arus utama karena pembuat game mobile sudah sangat banyak, bisa 10 ribu game sehari,” kata Imron. Nantinya, DreadOut yang disiapkan hingga 14 level permainan itu akan dibanderol US$ 15 atau Rp 150 ribu per copy.

Dalam DreadOut, Anda akan memainkan tokoh Linda, siswi sekolah menengah atas berkulit putih, berambut panjang diikat, dan berpostur bak model. Pada versi demo game, yang disebut Imron sebagai level nol atau pembuka, kisahnya bermula dari perjalanan Linda dan lima rekan sekolahnya ke sebuah daerah mati.

Gedung dan perumahan di wilayah itu digambarkan senyap setelah dihantam tsunami. Hantu berbagai bentuk pun berkeliaran di sudut ruang bangunan, bertengger di atap rumah, atau pepohonan. Uniknya, makhluk halus itu baru bisa dilihat jika menggunakan kamera telepon seluler pintar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain memakai hantu lokal, kekuatan game yang dibuat dengan Ultimate Engine seharga US$ 1.500 (sekitar Rp 14,4 juta) ini terletak pada nuansanya yang dibuat sangat khas Indonesia. "Dari bentuk rumah, lingkungan, pepohonan, dan perabot dibuat seperti aslinya,” kata Imron.

Sekilas, permainan ini mirip Fatal Frame. Misalnya, sama-sama bertokoh utama gadis muda yang tersesat di suatu tempat dan mengandalkan kamera sebagai senjata melawan hantu. “Kami memang terinspirasi dari game itu. Tapi isinya tidak sama persis,” ujar Imron.

Kris Antoni Hadiputra, Chapter Coordinator International Game Developers Association, mengatakan saat ini memang belum banyak pengembang yang berminat menggarap game jenis horor. Padahal game jenis ini telah cukup akrab dimainkan di sini, seperti Resident Evil dan Silent Hill.

Minimnya pengembang yang mau bermain pada game ini lantaran game horror harus mampu mengolah psikologis pemain lewat cerita, penempatan waktu, desain karakter, setting game, serta suara dan musik. “Karena tantangan-tantangan inilah tidak terlalu banyak game developer yang memilih untuk mengembangkan game horor,” kata dia.

BUDI RIZA | ANWAR SISWADI


Topik Terhangat:

Ujian Nasional |
Bom Boston | Lion Air Jatuh | Preman Yogya | Prahara Demokrat

Berita Terpopuler:
Hari Bumi 2013: Pergantian Musim Google Doodle

Tersangka Bom Boston Ngetwit Setelah Ledakan

Menteri Keuangan Diberhentikan Saat Bertugas di AS

Erik Meijer Dinilai Tidak Pantas Jadi Direksi Garuda

Bom Boston Marathon versi Pelajar Indonesia di AS 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

4 hari lalu

Ilustrasi anak main ponsel pintar. (Shutterstock.com)
Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

Orang tua harus memiliki aturan yang jelas dan konsisten untuk mendisiplinkan penggunaan ponsel dan aplikasi pada anak.


Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

10 hari lalu

Logo Google. REUTERS
Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

Dalam beberapa bulan terakhir Google telah melakukan PHK sebanyak 3 kali, kali ini berdampak pada 28 karyawan yang melakukan aksi protes.


10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

11 hari lalu

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist. Foto: Canva
10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.


Pihak-Pihak yang Berkontribusi terhadap Perlindungan Hak Privasi Data Pribadi

11 hari lalu

Ilustrasi memotret dengan ponsel diam-diam. Foto : Youtube
Pihak-Pihak yang Berkontribusi terhadap Perlindungan Hak Privasi Data Pribadi

Di era digital penting untuk melindungi data pribadi sebagai hak privasi. Siapa saja pihak-pihak yang berperan besar melindungi data diri?


PANDI Luncurkan Indonesia Berdaulat Digital Bersama Pemangku Kepentingan Internet

23 hari lalu

Pandi Luncurkan Indonesia Berdaulat Digital. (Padndi)
PANDI Luncurkan Indonesia Berdaulat Digital Bersama Pemangku Kepentingan Internet

PANDI tengah merancang Identitas digital berbasis Blockchain bekerja sama dengan instansi pemerintahan terkait.


Kenali Ancaman Otak Popcorn, Gangguan Fokus Akibat Sering Main Media Sosial

27 hari lalu

Ilustrasi bermain media sosial. (Unsplash/Leon Seibert)
Kenali Ancaman Otak Popcorn, Gangguan Fokus Akibat Sering Main Media Sosial

Otak popcorn berasal dari sebuah kondisi otak seseorang terus berpikir dari satu pikiran ke pikiran yang lain dalam sekejap seperti biji popcorn.


Bamsoet Dorong Generasi Muda Kuasai Teknologi Digital

28 hari lalu

Bamsoet Dorong Generasi Muda Kuasai Teknologi Digital

Jika tidak segera beradaptasi dengan AI, generasi muda akan kesulitan masuk dunia kerja di masa depan


Workshop Kolaborasi Politeknik Tempo & Shopee, Digital Enterpreneur: Dulu Gaptek, Sekarang Hi-Tech

31 hari lalu

Peserta Workshop Kolaborasi Politeknik Tempo dan Shopee
Workshop Kolaborasi Politeknik Tempo & Shopee, Digital Enterpreneur: Dulu Gaptek, Sekarang Hi-Tech

Workshop Politeknik Tempo Jakarta, Shopee, dan Mandiri Sekuritas bertajuk "Digital Enterpreneur: Dulu Gaptek, Sekarang Hi-Tech".


Jokowi Instruksikan Seluruh Kementerian Terintegrasi dengan INA Digital per Mei 2024

34 hari lalu

Presiden Jokowi memberi sambutan sebelum menyerahkan zakat melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2024. Penyerahan zakat ini juga diikuti oleh sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju, pimpinan lembaga tinggi negara, pimpinan lembaga negara, kepala daerah, direktur Badan Usaha Milik Negara (BUMN), perwakilan perusahaan swasta, hingga tokoh publik. TEMPO/Subekti.
Jokowi Instruksikan Seluruh Kementerian Terintegrasi dengan INA Digital per Mei 2024

Presiden Jokowi meminta layanan yang mengintegrasikan administrasi kependudukan, pendidikan, kesehatan, kepolisian, bantuan sosial, dan keimigrasian - segera selesai.


Kominfo dan Microsoft Indonesia Kerja Sama untuk Tingkatkan Transformasi Digital

44 hari lalu

Menkominfo Budi Arie Setiadi bertemu dengan Diaspora Indonesia yang berada di Barcelona, Spanyol, Selasa (27/02/2024). Pertemuan tersebut merupakan salah satu kegiatan dalam Lawatan Menkominfo di Spanyol. - (PeyHS)
Kominfo dan Microsoft Indonesia Kerja Sama untuk Tingkatkan Transformasi Digital

Kementerian Kominfo dan PT Microsoft Indonesia bekerja sama untuk transformasi digital.