5 Fakta Keren Xiaomi Black Shark

Reporter

Tempo.co

Editor

Amri Mahbub

Minggu, 15 April 2018 07:05 WIB

Xiaomi Black Shark. (Xiaomi)

TEMPO.CO, Jakarta - Xiaomi Black Shark akhirnya dirilis, Jumat, 13 April 2018. Seperti dilansir laman Gizmochina, ponsel ini adalah hasil kerja sama dengan Black Shark Ltd, perusahaan pengembang game dengan Xiaomi.

Berikut fakta menarik tentang Xiaomi Black Shark:

Baca juga: Xiaomi Targetkan Mengirim Lebih dari 100 Juta Ponsel pada 2018

1. Pertama Kali Muncul di Situs Weibo

Skor AnTuTu smartphone gaming dengan kode Xiaomi BlackShark. (GSM Arena)

Advertising
Advertising

Telepon seluler ini pertama kali ditampilkan perusahaan itu di Weibo. Setelah itu, diikuti bocoran daftar AnTuTu yang mengkonfirmasi spesifikasi perangkat tersebut.

2. Pakai Snapdragon 845 dan RAM 8 GB

Qualcomm Snapdragon 845. (Qualcomm)

Black Shark memakai Snapdragon 845 dengan dua varian RAM, yakni 6 dan 8 gigabita. Layarnya memiliki rasio aspek 18:9 pada 2160×1080 piksel. Ponsel ini akan mendukung pengisian cepat Qualcomm Quick Charge 3.0.

Baca juga: Berita Teknologi: Xiaomi dan Microsoft Jalin Kerja Sama Strategis

3. Hadir dengan Android Oreo

Android Oreo. droid-life.com

Android Oreo hadir dalam ponsel ini, yang berarti kita bisa melihat dukungan project treble di samping perangkat keras yang solid. Perusahaan telah mengungkapkan ponsel ini akan hadir dengan Shark Space, sebuah aplikasi yang mirip dengan aplikasi Game Center Apple.

4. Mirip N-Gage

Xiaomi Black Shark dengan aksesori gamepad. (Xiaomi)

Smartphone ini disertai aksesoris gamepad yang mirip Nokia N-Gage.

5. Pesaing dan Harga

Razer Phone. Kredit: Razer

Black Shark akan bersaing dengan ponsel serupa, Razer Phone. Di Cina, varian RAM 6 gigabita dijual 2.999 Yuan (Rp 6,57 juta) dan varian 8 gigabita dijual 3.499 Yuan (Rp 7,67 juta). Xiaomi Black Shark akan mulai dijual pada 20 April mendatang dan sudah dimulai masa pre-order untuk para pelanggan di Cina.

Baca juga: Faktor X, Sebab Ponsel Xiaomi Laku Keras di Indonesia

Simak kabar terbaru tentang Xiaomi Black Shark hanya di kanal Tekno Tempo.co.

TECHRADAR | GSM ARENA | GIZMOCHINA

Berita terkait

Xiaomi 15 Dirilis dengan Chip Snapdragon 8 Elite, Ini Spesifikasi dan Harganya

1 hari lalu

Xiaomi 15 Dirilis dengan Chip Snapdragon 8 Elite, Ini Spesifikasi dan Harganya

Xiaomi 15 mempertahankan layar OLED datar berukuran 6,36 inci dengan bezel simetris ultra-sempit hanya 1,38 mm.

Baca Selengkapnya

Bocoran Info Xiaomi 15 Ultra Tunjukkan Desain Kamera yang Aneh karena Asimetris

5 hari lalu

Bocoran Info Xiaomi 15 Ultra Tunjukkan Desain Kamera yang Aneh karena Asimetris

Bocoran desain Xiaomi 15 Ultra yang dijadwalkan rilis Februari 2025 beredar di internet. Punya desain kamera yang aneh.

Baca Selengkapnya

Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS di Top 3 Tekno

12 hari lalu

Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS di Top 3 Tekno

Di antara berita Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka di SKD CPNS itu ada tentang adu gagasan para cagub mengatasi problem lingkungan Jakarta.

Baca Selengkapnya

Resmi Masuk di Indonesia, Ini Harga Xiaomi 14T dan Spesifikasinya

13 hari lalu

Resmi Masuk di Indonesia, Ini Harga Xiaomi 14T dan Spesifikasinya

Resmi masuk di Indonesia sejak 1 Oktober lalu, harga Xiaomi 14T dibanderol mulai dari Rp6 jutaan. Berikut ini spesifikasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Redmi A4 5G Diperkenalkan di India, Smartphone 5G Termurah?

14 hari lalu

Redmi A4 5G Diperkenalkan di India, Smartphone 5G Termurah?

Redmi A4 5G meluncur sebagai smartphone pertama yang dilengkapi Snapdragon 4s Gen 2, chip untuk smartphone 5G budget.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Hadirkan Monitor Gaming G27Qi dan G24i, Ini Spesifikasi dan Harganya

15 hari lalu

Xiaomi Hadirkan Monitor Gaming G27Qi dan G24i, Ini Spesifikasi dan Harganya

Kedua monitor gaming Xiaomi ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang menginginkan performa tinggi dengan desain yang fungsional dan estetis.

Baca Selengkapnya

Poco Menutup Situs Webnya pada 31 Desember 2024, Sebab...

15 hari lalu

Poco Menutup Situs Webnya pada 31 Desember 2024, Sebab...

Semua dukungan pelanggan, penawaran produk, dan layanan Poco akan ditransfer ke situs web resmi Xiaomi (mi.com/global).

Baca Selengkapnya

Spesifikasi Xiaomi 14T Pro, Harganya di Bawah Rp10 Juta

16 hari lalu

Spesifikasi Xiaomi 14T Pro, Harganya di Bawah Rp10 Juta

Begini spesifikasi dan harga Xiaomi 14T Pro yang telah rilis pada 1 Oktober 2024. Harganya mulai dari Rp8,4 jutaan dengan fitur yang canggih.

Baca Selengkapnya

Situs Web Poco Indonesia dan Dunia Tutup Akhir Tahun Ini

16 hari lalu

Situs Web Poco Indonesia dan Dunia Tutup Akhir Tahun Ini

Penutupan situs web Poco akan berlaku mulai 31 Desember 2024.

Baca Selengkapnya

Bocoran Fitur Baru dari HyperOS 2.0 Xiaomi: Bisa Deteksi Kamera Tersembunyi atau Mata-mata

21 hari lalu

Bocoran Fitur Baru dari HyperOS 2.0 Xiaomi: Bisa Deteksi Kamera Tersembunyi atau Mata-mata

Fitur baru dari HyperOS 2.0 Xiaomi dikabarkan bisa mendeteksi kamera tersembunyi atau mata-mata.

Baca Selengkapnya