Zhurong Kirim Foto Selfie dari Mars

Reporter

Terjemahan

Minggu, 13 Juni 2021 01:00 WIB

Foto selfie wahana penjelajah Mars pertama Cina, Zhurong, dengan platform pendaratannya yang dirilis pada 11 Juni 2021 oleh Administrasi Luar Angkasa Nasional China (China National Space Administration/CNSA). CNSA merilis sejumlah gambar terbaru yang diabadikan oleh wahana penjelajah Mars pertama negeri tirai bambu tersebut. (Xinhua/CNSA)

TEMPO.CO, Jakarta - Cina telah merilis serangkaian pertama foto-foto ilmiah kiriman robot penjelajah Mars miliknya, Zhurong, menyusul keberhasilannya mendarat di planet itu pada 14 Mei 2021. Dalam satu foto di antaranya, Zhurong tampak mengambil foto selfie bersama platform pesawat pendaratannya.

Untuk melakukan selfie seperti itu, Zhurong bergerak sejauh 10 meter ke arah selatan, melepas atau meletakkan satu kamera kecil tanpa kabel dari bagian bawah robot itu, lalu bergerak kembali ke posisi semula untuk difoto bersama.

Foto yang lain berupa panorama yang diambil yang menunjukkan daratan Mars dan horizon di kejauhan, juga daratan Mars yang lebih dekat berwarna lebih terang yang diciptakan oleh pelepasan panas sisa bahan bakar dari pltaform pendaratnya.

Juga tampak terlihat di arah selatan di foto yang lain adalah parasut dan cangkang pelindung yang membantu Zhurong mendarat dengan selamat.

Hingga kini, Zhurong dilaporkan masih aktif di Mars. Status tersebut meski tak banyak informasi yang dibagikan oleh Badan Antariksa Nasional Cina sejak keenam roda robot itu mulai menapaki tanah dan batuan Mars per 22 Mei lalu.

Advertising
Advertising

Sepinya kabar terbaru sebagian karena tantangan pengiriman data ke Bumi yang harus menempuh jarak ratusan juta kilometer. Pesawat antariksa Tianwen-1, yang membawa Zhurong, mengorbit melewati lokasi robot itu di Utopia Planitia setiap hari Mars. Pesawat orbiter ini yang berperan meneruskan data dari Zhurong ke stasiun pengendali di Bumi.

Tim pengendalinya di Cina kini akan menggunakan foto-foto yang ada untuk menyusun rencana rute penjelajahan untuk Zhurong. Pergerakan Zhurong itu juga bisa terekam oleh kamera HiRise yang ada di Mars Reconnaissance Orbiter milik NASA.

panorama lokasi pendaratan Zhurong, wahana penjelajah Mars pertama Cina, di Planet Merah. Gambar-gambar tersebut dirilis dalam sebuah upacara di Beijing, menandakan kesuksesan penuh misi eksplorasi Mars pertama Ciina. (Xinhua/CNSA)

Zhurong adalah penjelajah Mars pertama Cina dan bagian dari misi Tianwen-1 yang juga adalah perjalanan antarplanet independen pertama Cina. Robot ini memiliki bagian tertinggi 1,8 meter dan bobot 240 kilogram.

Ukuran itu sebanding dengan penjelajah NASA, Spirit dan Opportunity, yang telah mendarat di Mars 2004 lalu. Tapi, jika dibandingkan robot NASA lainnya, Curiosity dan Perseverance yang masing-masing berbobot satu ton, Zhurong jelas jauh lebih kecil.

NEW SCIENTIST

Baca juga:
Pentagon Menduga Benda Terbang UFO dari Cina atau Rusia, Kok?

Berita terkait

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

3 jam lalu

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

Jokowi menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang digunakan di Tanah Air saat ini masih didominasi oleh barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

1 hari lalu

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Analis teknologi memperkirakan Xiaomi 15 bakal menyerupai generasi sebelumnya ihwal jadwal rilis dan tenggat distribusi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

1 hari lalu

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

Faisal Basri menyebut industrialisasi nikel lebih memberikan keuntungan kepada investor asing tanpa memerhatikan kerugian bagi Indonesia

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

1 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

1 hari lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

1 hari lalu

Destinasi Wisata di Chengdu yang jadi Tuan Rumah Piala Thomas dan Uber 2024

Salah satu destinasi wisata utama untuk dikunjungi adalah Pasar Malam Chengdu.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

1 hari lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya