Juara di Kontes Mobil Hemat Energi 2021, Tim UI Bidik Shell Eco Marathon

Kamis, 25 November 2021 14:21 WIB

Keris RVIII, prototipe mobil hemat energi milik tim mahasiswa Universitas Indonesia, yang menjadi juara pertama di ajang Kontes Mobil Hemat Energi 2021 untuk kelas mesin pembakaran dengan gasoline di sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya, 15-20 November 2021. FOTO/Dok. Humas UI

TEMPO.CO, Jakarta - Prototipe mobil hemat energi milik tim mahasiswa Universitas Indonesia menjadi juara pertama di ajang Kontes Mobil Hemat Energi 2021 untuk kelas mesin pembakaran dengan gasoline. Supermileage Vehicle Team HORE Universitas Indonesia atau SMV HORE UI unjuk gigi di sirkuit Gelora Bung Tomo, Surabaya, yang menjadi rangkaian dari kontes yang digelar 15-20 November 2021, dengan tuan rumahnya adalah Universitas Negeri Surabaya.

Kontes Mobil Hemat Energi 2021 diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Tahun ini, sebanyak 24 tim dari berbagai perguruan tinggi saling bersaing dengan prototipenya masing-masing.

Ada dua kategori yang dilombakan, yaitu kategori prototipe kendaraan futuristik dengan desain khusus yang memaksimalkan efisiensi dan kategori urban berupa kendaraan roda empat dengan desain umum untuk berkendara di jalanan. Keduanya dirancang untuk tujuan yang sama, yaitu menempuh jarak terjauh hanya dengan satu liter bahan bakar.

Tim SMV HORE UI membawa teknologi mobil Keris RVIII yang memiliki berat 40 kilogram ke Surabaya untuk kategori yang pertama. Keris RVIII berbalut material serat karbon, honeycomb, dan alumunium. Stephanus Keagan Riantoputra, ketua tim, mengatakan bahwa desain serta komponen dan material yang dipilih, telah melalui simulasi menggunakan perangkat lunak yang juga dikembangkan oleh timnya.

“Kami juga terus melakukan simulasi pembakaran pada bagian mesin sehingga pembakaran pada mobil ini lebih optimal,” ujarnya, melalui keterangan tertulis, Kamis 25 November 2021.

Advertising
Advertising

Selain pada mesinnya, perbaikan juga terus dilakukan Tim SMV HORE UI di bagian kelistrikan dan steering. "Kami juga sering melakukan test drive untuk menguji variabel-variabel yang diperlombakan dalam KMHE 2021," ujar Stephanus menambahkan.

Tim utama SMV HORE terdiri dari lima mahasiswa Fakultas Teknik UI (FTUI). Selain Stephanus, empat lainnya adalah Edward, Muammar Shaddam Kusnandar, dan Muhammad Wildan Nugraha. Mereka mengawali kontes dengan mengikuti seleksi desain kendaraan dan seleksi video virtual technical inspection yang dilakukan secara daring pada 26 Juli – 4 Oktober 2021. Tahap seleksi uji coba di sirkuit dilakukan pada 15–20 November 2021.

“Target jangka pendek kami adalah melanjutkan kemenangan ini dan berprestasi di tingkat internasional, seperti kompetisi Shell Eco Marathon," ucap Stephanus.

Anggota utama dan pendukung Supermileage Vehicle Team HORE Universitas Indonesia atau SMV HORE UI di balik teknologi prototipe mobil hemat energi Keris RVIII. FOTO/Dok. Humas UI

Kontes Mobil Hemat Energi awalnya bernama Indonesia Energy Marathon Challenge (IEMC) yang diselenggarakan oleh Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya mulai 2012. Pada 2015, IEMC berganti nama menjadi KMHE dan penyelenggaraannya dirotasi ke seluruh universitas di Indonesia. UI pernah menjadi tuan rumah penyelenggaraan secara daring pada 2020.

Pada tahun ini, Kontes Mobil Hemat Energi mengusung tema “Satu Nyali Hemat Energi” dengan tujuan menyatukan jiwa untuk kembali melestarikan alam. Harapan besar penyelenggaraan kompetisi ini adalah agar masyarakat dapat mempunyai kesadaran jiwa yang tinggi terhadap upaya pelestarian lingkungan melalui konsep kendaraan hemat energi.

Baca juga:
Jumlah Mahasiswa di Jakarta Turun, PTS Minta Dukungan untuk Bertahan


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.


Berita terkait

UI Cetak Sejarah dalam Kompetisi Pemrograman ICPC 2023, Peringkat Setara Stanford dan KAIST

37 menit lalu

UI Cetak Sejarah dalam Kompetisi Pemrograman ICPC 2023, Peringkat Setara Stanford dan KAIST

Peringkat UI menjadi yang tertinggi di Asia Tenggara bersama Nanyang Technological University (NTU).

Baca Selengkapnya

UI Open Days 2024 Dihadiri Ribuan Pengunjung, Ada Tur Kampus dengan Bus Kuning

2 jam lalu

UI Open Days 2024 Dihadiri Ribuan Pengunjung, Ada Tur Kampus dengan Bus Kuning

UI berupaya memberikan penguatan dalam perjalanan para siswa SMA/SMK/sederajat untuk menyongsong masa depan.

Baca Selengkapnya

Pelaksanaan UTBK di UI, Simak Lokasi dan Aturannya

6 jam lalu

Pelaksanaan UTBK di UI, Simak Lokasi dan Aturannya

Universitas Indonesia (UI) menjadi salah satu lokasi pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk SNBT 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

3 hari lalu

Bamsoet Dukung UI Racing Team Berlaga di Formula Student Czech 2024

Bambang Soesatyo mendukung para mahasiswa Universitas Indonesia (UI) yang tergabung dalam UI Racing Team ikut dalam kompetisi Formula Student Czech 2024

Baca Selengkapnya

Universitas Indonesia Jaring Calon Mahasiswa Baru Melalui UI Open Days 2024

4 hari lalu

Universitas Indonesia Jaring Calon Mahasiswa Baru Melalui UI Open Days 2024

Universitas Indonesia menggelar UI Open Days 27-28 April 2024 untuk menjaring calon mahasiswa baru.

Baca Selengkapnya

Jurnal Internasional IJTech Milik FTUI Kembali ke Posisi Q1

6 hari lalu

Jurnal Internasional IJTech Milik FTUI Kembali ke Posisi Q1

IJTech milik FTUI kembali menjadi jurnal terindeks kuartil tertinggi (Q1) berdasarkan pemeringkatan SJR yang dirilis pada April 2024

Baca Selengkapnya

Bagaimana Risiko Kehamilan pada Usia Terlalu Muda dan Terlalu Tua? Ini Penjelasan Wakil Dekan Kedokteran UI

8 hari lalu

Bagaimana Risiko Kehamilan pada Usia Terlalu Muda dan Terlalu Tua? Ini Penjelasan Wakil Dekan Kedokteran UI

Wakil Dekan Fakultas Kedokteran UI memaparkan sejumlah risiko kehamilan di luar usia 20-35 tahun. Kondisi itu memerlukan antisipasi lebih dini.

Baca Selengkapnya

Komunitas Budaya UI Bacakan Surat RA Kartini, Ide-ide Emansipasi Kembali Bergaung

8 hari lalu

Komunitas Budaya UI Bacakan Surat RA Kartini, Ide-ide Emansipasi Kembali Bergaung

Menyambut Hari Kartini, komunitas Bakul Budaya FIB UI membacakan surat-surat bersejarah RA Kartini.

Baca Selengkapnya

49 Tahun TMII Gagasan Tien Soeharto, Pembangunannya Tuai Pro-kontra

9 hari lalu

49 Tahun TMII Gagasan Tien Soeharto, Pembangunannya Tuai Pro-kontra

Tie Soeharto menggagas dibangunnya TMII sebagai proyek mercusuar pemerintahan Soeharto. Proses pembangunannya menuai pro dan kontra.

Baca Selengkapnya

Seleksi Talent Scouting UI Loloskan 625 Calon Mahasiswa Baru dari 15 Provinsi dan Dua dari Luar Negeri

10 hari lalu

Seleksi Talent Scouting UI Loloskan 625 Calon Mahasiswa Baru dari 15 Provinsi dan Dua dari Luar Negeri

Peserta Talent Scouting akan menempuh pendidikan global dengan lingkungan berbahasa Inggris di Sarjana Kelas Internasional UI.

Baca Selengkapnya