7 Ribu Lebih Mahasiswa UNAIR Ikuti Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka

Reporter

TEMPO

Editor

Devy Ernis

Rabu, 4 Mei 2022 18:45 WIB

Universitas Airlangga. unair.ac.id

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Airlangga (UNAIR) telah memberangkatkan lebih dari 7 ribu mahasiswanya untuk mengikuti program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) hingga April 2022. Wakil Rektor Bidang Akademik, Mahasiswa, dan Alumni Bambang Sektiari Lukiswanto mengatakan bahwa jumlah tersebut terbagi dalam sembilan jenis program MBKM.

“Di antaranya Indonesian International Student Mobility Award (IISMA), Program Magang Independen Bersertifikat yang bekerja sama dengan industri, program mengajar di desa, dan lain sebagainya. UNAIR selalu mengirimkan delegasi untuk MBKM ini,” tuturnya seperti dikutip di laman resmi UNAIR pada Rabu, 4 Mei 2022.


Dari berbagai program MBKM tersebut, Bambang menturkan tidak lepas dari kendala. Bambang mengatakan salah satu kendala adalah megonversikan partisipasi mereka dalam MBKM ke dalam mata kuliah tertentu. Hal itu umumnya terjadi di tingkat program studi masing-masing.

“Belum ada aturan baku atau instruksi kerja yang mengatur konversi mata kuliah di tingkat prodi. Meskipun UNAIR memiliki panduan dalam Airlangga Smart Education untuk MBKM tingkat universitas, namun masih banyak pertimbangan spesifik dari prodi,” kata Bambang.

Kendala MBKM juga ada pada waktu pendaftaran. Bambang menyebut bahwa terkadang pembukaan pendaftaran MBKM tidak sesuai dengan waktu awal semester di UNAIR. Sehingga beberapa mahasiswa belum memiliki pandangan untuk mendaftar MBKM itu dan tidak memasukkan program yang akan diikuti dalam Kartu Rencana Studi.

Advertising
Advertising

Namun, kata Bambang, UNAIR telah melakukan berbagai upaya untuk memperbaikinya. “Bersama dengan Direktorat Sistem Informasi UNAIR, kami telah mengembangkan sistem agar proses konversi bisa lebih cepat dan efisien. Selain itu, UNAIR telah melakukan redesign kurikulum menyesuaikan MBKM,” kata Bambang.

Bambang berharap agar program MBKM dapat menjadi bekal bagi mahasiswa setelah lulus. Bambang mengatakan MBKM membantu mahasiswa meraih kompetensi dan relevansi tinggi terhadap dunia kerja. Sehingga akan berdampak yang signifikan secara lokal dan internasional.

“Salah satu poin utama SMART University adalah pada sustainable education for all. MBKM menjamin mahasiswa secara keseluruhan untuk menemukan passion dan meningkatkan daya saing. Mereka tidak hanya mendapatkan kompetensi sesuai prodi namun kompetensi lain untuk kebutuhan dunia kerja dan industri,” ujarnya.

MBKM juga mampu mendukung UNAIR mencapai SMART University. Poin utamanya adalah sustainable education for all. “Mereka bisa mendapatkan pendidikan yang berstandar tinggi, lebih merata, optimal dan komprehensif di luar ruang perkuliahan melalui MBKM,” katanya.

Tidak hanya mengandalkan MBKM dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Bambang mengatakan UNAIR juga menggelar programnya sendiri. UNAIR memiliki kerja sama dengan berbagai pihak yang mendukung pelaksanaan program magang, penelitian kolaborasi, kredensial mikro, dan lainnya.

Baca juga: 177 Spesies Burung di Indonesia Sedang Terancam Punah, Terbanyak di Dunia

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Tanggapi RUU Penyiaran, Pakar Media Unair Singgung Peran KPI dan Dewan Pers

2 hari lalu

Tanggapi RUU Penyiaran, Pakar Media Unair Singgung Peran KPI dan Dewan Pers

RUU Penyiaran disarankan mendukung ekosistem digital dan tidak menghambat penyebaran informasi.

Baca Selengkapnya

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

2 hari lalu

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

Angga menyayangkan fenomena tersebut dapat terjadi di kalangan mahasiswa yang menerima beasiswa.

Baca Selengkapnya

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

2 hari lalu

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

Tahun ini Unair menyediakan empat jalur seleksi mandiri.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Tanggapi Demo Mahasiswa Protes UKT Naik: Sebagian Besar Kampus Aman-Aman Saja

3 hari lalu

Kemendikbud Tanggapi Demo Mahasiswa Protes UKT Naik: Sebagian Besar Kampus Aman-Aman Saja

Kemendikbud mengklaim, aksi protes mengenai kenaikan UKT tidak terjadi pada seluruh PTN di Indonesia, namun hanya sebagian kecil.

Baca Selengkapnya

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

3 hari lalu

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 kemarin meninggalkan sederet kisah dari peserta.

Baca Selengkapnya

Rektor Unair Sebut Indonesia Emas 2045 Bisa Dipercepat Jadi 2034 dengan Cara Ini

4 hari lalu

Rektor Unair Sebut Indonesia Emas 2045 Bisa Dipercepat Jadi 2034 dengan Cara Ini

Rektor Unair sebut Indonesia Emas bisa dipercepat.

Baca Selengkapnya

Alasan Sosiolog Unair Sebut Penarikan Vaksin AstraZeneca Bisa Memicu Kecemasan Publik

4 hari lalu

Alasan Sosiolog Unair Sebut Penarikan Vaksin AstraZeneca Bisa Memicu Kecemasan Publik

Peneliti Unair menilai penarikan vaksin AstraZeneca dari pasar akan memicu pro dan kontra. Masyarakat bisa ragu terhadap program vaksinasi nasional.

Baca Selengkapnya

Rektor Unair Klaim UKT Perguruan Tinggi di Indonesia Sudah Lama Tidak Naik

4 hari lalu

Rektor Unair Klaim UKT Perguruan Tinggi di Indonesia Sudah Lama Tidak Naik

Kata Rektor Unair soal UKT di perguruan tinggi.

Baca Selengkapnya

Peserta UTBK SNBT di Unair Diinfus Sambil Kerjakan Soal, Kampus Sediakan Petugas Kesehatan

5 hari lalu

Peserta UTBK SNBT di Unair Diinfus Sambil Kerjakan Soal, Kampus Sediakan Petugas Kesehatan

Peserta UTBK SNBT di Unair terpaksa menjalani tes saat sakit.

Baca Selengkapnya

Guru Besar Unair Ungkap Pentingnya Deteksi Dini Pendengaran pada Bayi

5 hari lalu

Guru Besar Unair Ungkap Pentingnya Deteksi Dini Pendengaran pada Bayi

Deteksi dini pada bayi baru lahir bisa menggunakan alat bernama auditory brainstem response (ABR).

Baca Selengkapnya