Alibaba Cloud Tingkatkan AnalyticDB, Solusi Satu Atap Bangun Kemampuan AI Generatif

Selasa, 25 Juli 2023 21:07 WIB

Logo Alibaba Cloud (Alibaba Cloud)

TEMPO.CO, Jakarta - Alibaba Cloud, anak usaha Alibaba Group yang bergerak di bidang teknologi digital dan intelegensi mengumumkan adanya peningkatan pada mesin vektor AnalyticDB-nya. Sehingga, hal ini akan semakin memudahkan perusahaan untuk mengakses berbagai model bahasa besar (LLM) untuk membangun kemampuan AI generatif yang dapat disesuaikan.

Melalui kerangka kerja integrasi yang inovatif, mesin vektor AnalyticDB dapat terhubung dengan LLM untuk menghadirkan fitur penjawab pertanyaan yang didukung oleh kemampuan LLM yang kuat.

Sekarang, perusahaan dapat memasukkan pengetahuan khusus sektor ke dalam database vektor mereka. Dengan begitu, mereka dimungkinkan untuk membangun dan meluncurkan aplikasi AI generatif hanya dalam waktu 30 menit.

President of Database Products Business Alibaba Cloud Intelligence, Feifei Li mengatakan saat perusahaan secara global mengetahui cara terbaik untuk mengadopsi dan menggunakan AI generatif, perusahaannya menerima banyak permintaan dari pelanggan. Hal ini terutama permintaan layanan basis data yang dapat mendukung pembuatan model AI yang efisien, terjangkau, dan dapat disesuaikan.

“Dengan basis data AnalyticDB kami yang ditingkatkan, perusahaan kini dapat memanfaatkan model AI generatif yang disesuaikan menggunakan basis pengetahuan mereka sendiri,” kata Feifei dalam keterangannya, Selasa, 25 Juli 2023.

Advertising
Advertising

Model AI yang disesuaikan tersebut diambil dari basis pengetahuan internal masing-masing perusahan untuk membuat konten dengan detail spesifik perusahaan, meningkatkan efisiensi operasional, dan mendorong inovasi melalui wawasan bisnis yang diperoleh dari data yang diambil secara efisien dan akurat.

Solusi satu atap yang ditenagai oleh mesin vektor AnalyticDB ini secara efektif juga dapat menurunkan ambang finansial dan teknis. Selain itu, ini juga menawarkan perlindungan data tingkat perusahaan cloud native yang kuat melalui platform manajemen database Alibaba Cloud.

Alibaba Cloud juga mengumumkan bahwa solusi yang mengintegrasikan database cloud native PolarDB dan AnalyticDB, yakni ApsaraDB HTAP kini tersedia untuk pelanggan internasional.

Pilihan Editor: Alibaba Cloud Luncurkan Model AI Image Generation Tongyi Wanxiang

Berita terkait

Survei Microsoft dan LinkedIn: Perusahaan Lebih Tertarik pada Karyawan dengan Keterampilan AI

4 hari lalu

Survei Microsoft dan LinkedIn: Perusahaan Lebih Tertarik pada Karyawan dengan Keterampilan AI

Penelitian Microsoft dan LinkedIn membuktikan korporasi kini lebih menginginkan pekerja dengan kemampuan AI. Budaya AI terus berkembang di kantoran.

Baca Selengkapnya

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

14 hari lalu

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

Semua holding Ultra Mikro telah mempersiapkan berbagai enabler yaitu rekening Simpedes UMI, AgenBRILink Mekaar, dan Senyum Mobile

Baca Selengkapnya

Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

27 hari lalu

Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

Kominfo membahas kerjasama dengan Ant Group untuk pembentukan Joint Lab. Alibaba menawarkan Alipay Plus buat UMKM Indonesia.

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

30 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

Microsoft Gelontorkan Dana Jumbo ke Sejumlah Negara, Demi Bisnis AI Generatif Hingga Cloud

35 hari lalu

Microsoft Gelontorkan Dana Jumbo ke Sejumlah Negara, Demi Bisnis AI Generatif Hingga Cloud

Microsoft mengasup investasi jumbo ke sejumlah negara untuk pengembangan teknologi mutakhir, seperti AI generatif dan cloud.

Baca Selengkapnya

Tim Mahasiswa Program Bangkit Luncurkan HaQu, Aplikasi Berbasis AI untuk Belajar Membaca Al Quran

51 hari lalu

Tim Mahasiswa Program Bangkit Luncurkan HaQu, Aplikasi Berbasis AI untuk Belajar Membaca Al Quran

Tim mahasiswa lintas perguruan tinggi meluncurkan Habibul Qur'an (HaQu). Aplikasi berbasis AI ini diklaim memudahkan proses belajar membaca Al Quran.

Baca Selengkapnya

Aturan untuk Pengembangan AI di Jepang Makin Dipertimbangkan

55 hari lalu

Aturan untuk Pengembangan AI di Jepang Makin Dipertimbangkan

Pemerintah Jepang mempertimbangkan penerapan peraturan yang mengikat secara hukum bagi pengembang sistem kecerdasan buatan atau AI berskala besar

Baca Selengkapnya

Pakar Antimonopoli Sebut Rencana Google AI di iPhone Akan Bermasalah

59 hari lalu

Pakar Antimonopoli Sebut Rencana Google AI di iPhone Akan Bermasalah

Google sudah berada di bawah pengawasan karena membayar miliaran dolar kepada Apple untuk menjadi penyedia pencarian default.

Baca Selengkapnya

Banjir Peminat, Kelas Pelatihan AI Coursera Diikuti 1,6 Juta Peserta dari Indonesia

59 hari lalu

Banjir Peminat, Kelas Pelatihan AI Coursera Diikuti 1,6 Juta Peserta dari Indonesia

Jumlah peserta kelas daring Cousera meningkat di Indonesia, maupun secara global. Menawarkan pelatihan AI dengan bahasa yang mudah dipahami.

Baca Selengkapnya

Pakar Sarankan KPU Buka Isi Perjanjian dengan Alibaba, Ini Alasannya

59 hari lalu

Pakar Sarankan KPU Buka Isi Perjanjian dengan Alibaba, Ini Alasannya

Pemohon juga meminta rincian layanan Alibaba Cloud yang digunakan oleh KPU.

Baca Selengkapnya