Smartwatch Redmi Watch 4 Diluncurkan di Cina, Ini Spesifikasinya

Sabtu, 2 Desember 2023 11:02 WIB

Redmi akan meluncurkan beberapa produk baru pada Selasa, 27 Desember 2022, di antaranya Redmi Watch 3, Redmi Band 2, dan Redmi Buds 4 Lite. (IT Home)

TEMPO.CO, Jakarta - Xiaomi telah resmi meluncurkan perangkat smartwatch terbarunya, yakni Redmi Watch 4. Smartwatch ini diluncurkan bersama seri ponsel Redmi K70 dan earbuds Redmi Buds 5 Pro di sebuah acara di Cina pada Rabu, 29 November 2023. Smartwatch ini pun sudah resmi dipasarkan di China.

Dikutip dari Gadgets Now, Redmi Watch 4 dibanderol 499 yuan (sekitar Rp 1 juta) dan hadir dalam dua pilihan warna, yakni elegant black dan silver snow white dengan pilihan strap metal, nylon, dan silicone. Perusahaan belum mengungkapkan informasi apa pun terkait kehadiran Redmi Watch 4 di Indonesia.

Spesifikasi Redmi Watch 4

Redmi Watch 4 memiliki layar AMOLED 1,97 inci dengan resolusi 390x450 piksel dan kecerahan puncak hingga 600 nits. Layar ini dilengkapi fitur Always on Display (AOD) yang memungkinkan pengguna melihat tanggal dan informasi penting lainnya tanpa membuka kunci layar. Perangkat wearable ini menjalankan HyperOS, yang membuatnya jadi smartwatch kedua yang menjalankan antarmuka ini setelah Xiaomi Watch S3.

Smartwatch ini menampilkan desain dial persegi dan bingkai aluminium. Terdapat pula sensor PPG empat saluran dan kapasitas baterai 470 mAh. Jika baterai terisi penuh, smartwatch ini diklaim dapat bertahan hingga 20 hari pada pemakaian normal, 10 hari pada pemakaian mode AOD, dan hingga 30 hari jika menggunakan mode hemat baterai. Baterainya sendiri hanya membutuhkan waktu 85 menit untuk mengisi dari 0-100 persen.

Advertising
Advertising

Redmi Watch 4 Redmi Watch 4 dilengkapi lebih dari 200 variasi tampilan yang dapat dipilih pengguna untuk memodifikasi tema. Smartwatch ini juga telah mendukung lebih dari 150 mode olahraga dan juga dilengkapi dengan fitur pelatih suara. Terdapat pula fitur latihan bernapas dan pengingat siklus menstruasi.

Perangkat ini dilengkapi dengan beberapa sensor yang dapat memantau tingkat stres, detak jantung, oksigen, dan tidur. Pemantauan ini diklaim 10 persen lebih akurat dibanding Redmi Watch 3. Fitur-fitur lainnya yang hadir di Redmi Watch 4 meliputi NFC, GPS, Bluetooth 5.3, hingga sertifikasi daya tahan air 50 ATM.

Pilihan Editor: Xiaomi Rilis Redmi 12, Redmi Buds 4 Lite dan Redmi Watch 3 Active di Indonesia

Berita terkait

Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

3 hari lalu

Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

Meizu melampaui ekspektasi dengan tidak hanya satu, tapi lima rencana peluncuran ponsel baru.

Baca Selengkapnya

Foto Fisik Ponsel Lipat Xiaomi Mix Flip Muncul, Ini Detail yang Terungkap

3 hari lalu

Foto Fisik Ponsel Lipat Xiaomi Mix Flip Muncul, Ini Detail yang Terungkap

Ponsel lipat Xiaomi Mix Flip akan didukung pengisian daya 67W.

Baca Selengkapnya

Spesifikasi Utama iQOO Z9x 5G Dikonfirmasi, Ini Detailnya

4 hari lalu

Spesifikasi Utama iQOO Z9x 5G Dikonfirmasi, Ini Detailnya

iQOO Z9x 5G disebut-sebut sebagai ponsel tertipis di India dengan unit baterai besar 6.000mAh.

Baca Selengkapnya

Vivo Y18s Diluncurkan di Vietnam, Ini Spesifikasinya

4 hari lalu

Vivo Y18s Diluncurkan di Vietnam, Ini Spesifikasinya

Vivo Y18s tampaknya merupakan versi rebranding dari Vivo Y18 yang telah dirilis di berbagai pasar.

Baca Selengkapnya

iPad Pro 2024 Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

5 hari lalu

iPad Pro 2024 Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

iPad Pro 2024 adalah model iPad Pro pertama perusahaan yang menampilkan panel OLED.

Baca Selengkapnya

Google Pixel 8a Diluncurkan Diam-diam, Ini Spesifikasinya

5 hari lalu

Google Pixel 8a Diluncurkan Diam-diam, Ini Spesifikasinya

Google Pixel 8a memiliki layar OLED 6,1 inci dengan resolusi FHD+.

Baca Selengkapnya

Bocoran Terbaru Ungkap Spesifikasi Lengkap dan Harga Google Pixel 8a

9 hari lalu

Bocoran Terbaru Ungkap Spesifikasi Lengkap dan Harga Google Pixel 8a

Ponsel Google Pixel 8a akan menampilkan layar 6,1 inci dengan refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak 2.000 nits.

Baca Selengkapnya

Vivo Y18 Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

11 hari lalu

Vivo Y18 Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

Vivo Y18 ditenagai chipset MediaTek Helio G85.

Baca Selengkapnya

Huawei Luncurkan Seri Ponsel Pura 70 di Malaysia, Ini Spesifikasinya

11 hari lalu

Huawei Luncurkan Seri Ponsel Pura 70 di Malaysia, Ini Spesifikasinya

Pura 70 Ultra dan Pro dilengkapi panel LTPO OLED 6,8 inci dengan refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak 2.500 nits.

Baca Selengkapnya

Seri Poco F6 Kembali Kantongi Sertifikasi, Peluncurannya Semakin Dekat

11 hari lalu

Seri Poco F6 Kembali Kantongi Sertifikasi, Peluncurannya Semakin Dekat

Poco F6 muncul di sertifikasi dengan nomor model "24069PC12G".

Baca Selengkapnya