Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Morris Worm, Virus Pertama Serangan Siber

image-gnews
taranfx.com
taranfx.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Di era ketika beberapa orang khawatir tentang perangkat lunak berbahaya dan tidak memasang perangkat lunak pelindung, Morris worm atau cacing Morris menyebar dengan cepat sebagai sebuah serangan siber. Butuh 72 jam bagi para peneliti di Purdue University dan Berkeley University untuk menghentikan cacing Morris.

Baca: Cerita Serangan Siber Pertama di Dunia, 30 Tahun Lalu
Baca: Grant Thornton: Indonesia Bisa Jadi Target Utama Serangan Siber
Baca: Perusahaan di Indonesia Banyak dapat Ancaman Serangan Siber

Berdasarkan laman livescience.com, Ahad, 4 November 2018, cacing Morris merupakan virus pertama yang menjadi serangan siber. Robert Tappan Morris seorang mahasiswa pascasarjana Cornell University, New York, Amerika, adalah otak di balik munculnya virus tersebut yang awalnya hanya ingin mengetahui lebih jauh tentang internet pada November 1988.

Pada saat itu, virus tersebut menginfeksi puluhan ribu sistem, sekitar 10 persen komputer yang tersambung ke internet. Untuk membersihkan infeksi tersebut, butuh ribuan dolar bagi setiap mesin yang terpengaruh.

"Virus membutuhkan perintah eksternal, dari pengguna atau peretas, untuk menjalankan programnya. Namun, seekor cacing sebaliknya, menyentuh tanah menjalankan semuanya dengan sendirinya. Misalnya, jika Anda tidak pernah membuka program surel, cacing yang masuk ke komputer Anda mungkin mengirimkan salinan email itu sendiri kepada semua orang di buku alamat Anda," begitu dilaporkan laman theconversation.com, 1 November 2018

Morris tidak berusaha menghancurkan internet, tapi efek luas dari apa yang dia lakukan, membuatnya diadili di bawah Undang-Undang Penipuan dan Penyalahgunaan Komputer yang baru. Dia dijatuhi hukuman tiga tahun masa percobaan dan denda sekitar US$ 10 ribu setara dengan Rp 151 juta dengan kurs sekarang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, pada akhir 1990-an, Morris menjadi miliarder dot-com dan sekarang menjadi profesor di Massachusetts Institute of Technology (MIT), Amerika. Pada Oktober 2016, serangan DDoS dengan ribuan webcam yang dibajak, sering digunakan untuk keamanan atau monitor bayi, sehingga mematikan akses ke sejumlah layanan internet penting di sepanjang pesisir timur Amerika.

Peristiwa itu adalah puncak dari serangkaian serangan yang semakin merusak menggunakan botnet, atau jaringan perangkat yang disusupi dan dikendalikan oleh perangkat lunak bernama Mirai. Internet saat ini jauh lebih besar, tapi tidak jauh lebih aman dari pada internet tahun 1988.

Beberapa hal sebenarnya menjadi lebih buruk. Untuk mencari tahu siapa di balik serangan tertentu tidak semudah menunggu orang itu meminta maaf, seperti yang dilakukan Morris pada 1988. Dalam beberapa kasus, untuk mendapat investigasi penuh, harus mengidentifikasi pelakunya.

Simak artikel menarik lainnya tentang virus Morris worm dan serangan siber hanya di kanal Tekno Tempo.co

LIVESCIENCE.COM | THECONVERSATION.COM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Akui Kecanggihan Teknologi Siber Israel, Konsultan Keamanan Spentera: Risetnya Luar Biasa

1 hari lalu

Direktur Cyber Intelligence PT Spentera, Royke Tobing (paling kiri), saat diskusi bertajuk Ancaman Operasi Intelijen Siber Atas Indonesia, di Jakarta,  Kamis, 25 April 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Akui Kecanggihan Teknologi Siber Israel, Konsultan Keamanan Spentera: Risetnya Luar Biasa

Mayoritas penyedia layanan software dan infrastruktur teknologi dipastikan memiliki afiliasi ke Israel.


Ini 4 Opsi yang Dimiliki Israel untuk Menyerang Balik Iran

9 hari lalu

Tentara Israel memasang bendera Israel di kendaraan militer dekat perbatasan Israel-Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Israel, 15 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Ini 4 Opsi yang Dimiliki Israel untuk Menyerang Balik Iran

Israel memiliki beberapa opsi untuk menyerang balik Iran meski sekutunya mendesak untuk tidak mengambil risiko memicu konflik regional.


Belum Ada Kasus Virus B di Indonesia, Kemenkes Tetap Minta Waspada

17 hari lalu

Ilustrasi monyet peliharaan. AP/Rajesh Kumar Singh
Belum Ada Kasus Virus B di Indonesia, Kemenkes Tetap Minta Waspada

Kemenkes menyatakan hingga kini belum terdeteksi adanya risiko kasus Virus B di Indonesia namun masyarakat diingatkan untuk tetap waspada


Waspada Flu Singapura Menjangkit Anak-anak, Ini 6 Cara Pencegahannya

19 hari lalu

Flu Singapura.
Waspada Flu Singapura Menjangkit Anak-anak, Ini 6 Cara Pencegahannya

Flu singapura rentan menjangkit anak-anak. Flu ini juga dengan mudah menular. Bagaimana cara mengantisipasinya?


BRIN Kembangkan Teknologi Biosensor Portabel Pendeteksi Virus Hingga Pencemaran Lingkungan

19 hari lalu

Suasana Kantor Badan Riset dan Inovasi Nasional atau BRIN di Jakarta. Tempo/Tony Hartawan
BRIN Kembangkan Teknologi Biosensor Portabel Pendeteksi Virus Hingga Pencemaran Lingkungan

Pusat Riset Elektronika BRIN mengembangkan beberapa produk biosensor untuk mendeteksi virus dan pencemaran lingkungan.


Spesialis Paru Ungkap Beda Flu Singapura dan Flu Musiman

22 hari lalu

Sejumlah perawat dengan menggunakan masker melakukan pemeriksaan terhadap LSY (5 tahun) warga negara Singapura suspect flu babi (H1N1) di ruang isolasi RSUD Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Selasa (21/7). ANTARA/Yusnadi Nazar
Spesialis Paru Ungkap Beda Flu Singapura dan Flu Musiman

Dokter paru ungkap perbedaan antara Flu Singapura atau penyakit tangan, mulut, dan kuku dengan flu musiman meski gejala keduanya hampir mirip.


Pengembang Sebut Sirekap Diserang DDoS Saat Pemungutan Suara, Jenis Serangan Apa Ini?

23 hari lalu

Petugas memeriksa data pengiriman dari lembar C-KWK saat uji coba Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) pemilihan serentak di SOR Volly Indoor Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu, 9 September 2020. Uji coba aplikasi Sirekap tersebut dalam rangka mempersiapkan pemungutan, penghitungan suara, sampai dengan tahapan rekap guna memastikan kesiapan penggunaannya dalam penyelenggara Pilkada serentak 2020 di daerah. ANTARA/M Agung Rajasa
Pengembang Sebut Sirekap Diserang DDoS Saat Pemungutan Suara, Jenis Serangan Apa Ini?

Sirekap telah menjadi polemik saat gelaran Pemilu 2024 berlangsung.


Penularan Flu Singapura di Indonesia Meluas, IDAI: Data Pastinya Tak Bisa Dijelaskan

24 hari lalu

Ilustrasi virus flu. freepik.com
Penularan Flu Singapura di Indonesia Meluas, IDAI: Data Pastinya Tak Bisa Dijelaskan

Diyakini kalau seluruh kasus Flu Singapura di Indonesia menginfeksi anak-anak. Belum ada kasus orang dewasa.


Data Pribadi Puluhan Juta Pelanggan AT&T Kembali Bocor, Passcode Mudah Dibaca

25 hari lalu

Kantor pusat AT&T di Michigan. AP/Paul Sancya
Data Pribadi Puluhan Juta Pelanggan AT&T Kembali Bocor, Passcode Mudah Dibaca

Perusahaan telekomunikasi AT&T mengakui adanya kebocoran data pribadi 7,6 juta pelanggan eksistingnya dan 65 juta eks pelanggan


Ketahui Penyebab dan Proses Penularan Virus Demam Berdarah

25 hari lalu

Ilustrasi nyamuk demam berdarah (pixabay.com)
Ketahui Penyebab dan Proses Penularan Virus Demam Berdarah

Demam berdarah disebabkan oleh salah satu dari empat jenis virus dengue yang berbeda.