Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tipe Golongan Darah dari Umum hingga Langka

Reporter

Editor

Bram Setiawan

image-gnews
Ilustrasi donor darah. ANTARA/Zabur Karuru
Ilustrasi donor darah. ANTARA/Zabur Karuru
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Golongan darah bersifat genetik. Anak yang memiliki golongan darah berbeda dengan kedua orang tuanya tergantung gen yang diwariskan. Mengutip Medical News Today ada beberapa kelompok golongan darah dari yang umum hingga langka.

Setiap orang memiliki golongan darah yang berlainan. Komposisi darah bervariasi antar individu. Perbedaan struktur itu yang membuat golongan darah seseorang.

Tipe golongan darah

1. Golongan A

Permukaan sel darah merah mengandung antigen A, dan plasma memiliki antibodi anti-B. Antibodi anti-B akan melawan sel darah yang mengandung antigen B.

2. Golongan B

Permukaan sel darah merah mengandung antigen B, dan plasma memiliki antibodi anti-A. Antibodi anti-A akan melawan sel darah yang mengandung antigen A.

3. Golongan AB

Sel darah merah memiliki antigen A dan B, tetapi plasma tidak mengandung antibodi anti-A atau anti-B. Individu dengan tipe AB dapat menerima semua golongan darah ABO.

4. Golongan O

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Plasma mengandung antibodi anti-A dan anti-B, tapi permukaan sel darah merah tidak mengandung antigen A atau B. Antigen ini tidak ada, seseorang dengan golongan darah ABO bisa menerima jenis darah ini.

Golongan darah langka

Merujuk National Library of Medicine golongan darah paling langka adalah Rh null. Tidak seperti golongan darah lainnya, orang dengan darah Rh null tidak memiliki antigen Rh (protein) sel darah merahnya.

Memiliki golongan darah yang langka sulit mendapat transfusi darah atau transplantasi organ. Itu juga yang menyebabkan masalah kesehatan lainnya. Selain golongan darah, seseorang juga bisa membawa faktor Rh sel darah merahnya.

Seseorang tanpa faktor Rh memiliki darah Rh-. Sedangkan seseorang dengan faktor Rh+, misalnya seseorang dengan darah AB dan faktor Rh memiliki darah AB+. Beberapa orang, termasuk mereka yang memiliki darah Rh null, kekurangan satu atau lebih antigen umum.

YOLANDA AGNE

Baca: Golongan Darah Terbentuk karena Faktor Genetik

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sekilas Mirip, Pahami Beda Memar Biasa dan Hematoma yang Lebih Berbahaya

2 hari lalu

ilustrasi memar (pixabay.com)
Sekilas Mirip, Pahami Beda Memar Biasa dan Hematoma yang Lebih Berbahaya

Bedakan memar biasa dengan hematoma, yang biasanya lebih serius karena melibatkan lebih banyak darah dan pulih lebih lama.


Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

3 hari lalu

ilustrasi jantung (pixabay.com)
Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

Jantung bocor terjadi ketika salah satu dari empat katup di jantung Anda tidak menutup rapat.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

5 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Mengenal Anemia Aplastik, Penyakit Langka yang Diidap Mendiang Babe Cabita

17 hari lalu

Babe Cabita. Foto: Instagram/@raditya_dika
Mengenal Anemia Aplastik, Penyakit Langka yang Diidap Mendiang Babe Cabita

Anemia aplastik merupakan penyakit langka yang terjadi ketika sumsum tulang tidak dapat memproduksi sel darah dan trombosit yang cukup.


Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

26 hari lalu

Ilustrasi demam berdarah dengue atau DBD. Pexels/Tima Miroscheniko
Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

Demam berdarah (DBD) dapat menyebabkan pendarahan serius, penurunan tekanan darah tiba-tiba, bahkan berujung pada kematian.


Sering Keluar Ingus Campur Darah, Waspada Kanker Nasofaring

59 hari lalu

ilustrasi kanker (pixabay.com)
Sering Keluar Ingus Campur Darah, Waspada Kanker Nasofaring

Dokter THT mengatakan ingus bercampur darah bisa jadi tanda awal kanker nasofaring. Periksakan diri ke dokter untuk diagnosis.


Inilah Makanan yang Sebaiknya Dihindari Berdasarkan Golongan Darah

8 Februari 2024

Ilustrasi diet makanan mentah. Freepik.com/Yanalya
Inilah Makanan yang Sebaiknya Dihindari Berdasarkan Golongan Darah

Ada sebagian makanan yang sebaiknya dihindari, terutama bagi orang dengan golangan darah tertentu. Apa saja?


Mengenal Apa itu Golden Blood yang Disebut Golongan Darah Langka

18 Januari 2024

Golden blood atau darah emas adalah golongan darah langka di mana hanya sedikit orang saja yang memiliki. Berikut ini dampaknya untuk kesehatan. Foto: Canva
Mengenal Apa itu Golden Blood yang Disebut Golongan Darah Langka

Golden blood atau darah emas adalah golongan darah langka di mana hanya sedikit orang saja yang memiliki. Berikut ini dampaknya untuk kesehatan.


6 Manfaat Bekam yang Baik untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Membuang Racun

15 Januari 2024

Pengobatan bekam ternyata sudah dilakukan sejak dulu, bahkan dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Berikut manfaat bekam yang bagus untuk kesehatan. Foto: Canva
6 Manfaat Bekam yang Baik untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Membuang Racun

Pengobatan bekam ternyata sudah dilakukan sejak dulu, bahkan dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Berikut manfaat bekam yang bagus untuk kesehatan.


Donor Darah Juga Ada Mitosnya, Bagaimana Faktanya?

13 Januari 2024

Ilustrasi Donor Darah. Tempo/Aditia Noviansyah
Donor Darah Juga Ada Mitosnya, Bagaimana Faktanya?

Ada beberapa mitos terkait donor darah yang membuat orang enggan melakukannya. Bagaimana faktanya?