Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kapan Pendaftaran dan Jadwal UTBK SBMPTN 2023? Ini Penjelasan Kemendikbud

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Prof. Ir. Nizam. dikti.kemdikbud.go.id
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Prof. Ir. Nizam. dikti.kemdikbud.go.id
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Pelaksana mengubah aturan masuk perguruan tinggi untuk 2023. Namun, sejak diumumkan pada September lalu oleh Menteri Pendidikan Nadiem Makarim, belum ada informasi lanjutan mengenai aturan teknis lengkap dan jadwal Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) dan Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 2023.

Sebelumnya, kedua ujian tersebut bernama Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Para siswa dan orang tua menunggu aturan dan jadwal lengkap masuk PTN. Musababnya, mereka khawatir soal tes skolastik yang lebih sulit ketimbang akademik. Nadiem menghapus tes akademik untuk seleksi SNBT atau SBMPTN di 2023 dan menggantinya dengan sepenuhnya soal skolastik yang berbasis nalar.

Sri, orang tua dari salah satu siswa kelas 12 di sebuah SMA di Jakarta mengaku resah dengan aturan baru itu. Dia menilai aturan Nadiem tak konsisten. Soalnya, kata dia, aturan baru yang menghapus tes akademik  diklaim Nadiem agar lebih inklusif. Siswa yang berasal dari ekonomi ke atas mengambil bimbingan belajar untuk meningkatkan nilai akademik. Sementara itu, yang tak mampu tak bisa mengambil les. 

Namun, Sri mengatakan hal itu justru akan membuat anak mencari bimbingan belajar di luar karena di sekolah tak diajarkan mengenai tes skolastik. "Tes skolastik enggak diajarin sekolah. Kalau baru begini, memang sekolah tahu kayak apa?," ujarnya kepada Tempo. Sri mengaku telah mendaftarkan anaknya di bimbingan belajar untuk persiapan masuk PTN. Dia rela merogoh kocek hingga Rp 21 juta.

Pelaksana tugas Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nizam, mengatakan pengumuman lengkap mengenai tata cara dan jadwal masuk perguruan tinggi 2023 akan diumumkan pada Desember mendatang. "Ditunggu saja pengumuman akan diumumkan pada awal Desember," ujar Nizam melalui WhatsApp kepada Tempo pada Kamis, 13 Oktober 2022.

Adapun ihwal kabar yang menyebut bahwa tahun depan tes UTBK SNBT 2023 bisa mendaftar dua kali, Nizam mengatakan tes UTBK hanya bisa mendaftar satu kali. Pada 2019, tes UTBK diperboleh mengikuti dua kali di gelombang pertama dan kedua. "Setahuku tahun depan tes UTBK hanya bisa mendaftar satu kali," ujarnya. Meski begitu, Nizam mengatakan masyarakat diminta bersabar menunggu pengumuman resmi Kementerian Pendidikan pada Desember mendatang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca juga:

Bimbel Puluhan Juta Demi Raih Prodi Impian

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kapan Nilai UTBK SNBT 2024 Keluar? Simak Cara Cek Hasilnya

8 jam lalu

Pemantauan UTBK SNBT 2024 di UGM Yogyakarta Jumat 3 Mei 2024. Dok.istimewa
Kapan Nilai UTBK SNBT 2024 Keluar? Simak Cara Cek Hasilnya

Hasil UTBK SNBT akan diumumkan pada pertengahan Juni 2024.


546 Peserta Mangkir Selama Gelombang Pertama UTBK di UPI Bandung

17 jam lalu

Tiga BUMN Peringati Hari Sumpah Pemuda di Kampus UPI
546 Peserta Mangkir Selama Gelombang Pertama UTBK di UPI Bandung

UTBK gelombang kedua yang berlokasi di UPI di Bandung akan menggelar sebanyak 17 sesi.


UTBK Gelombang Pertama Selesai, Panitia Pusat: Isu Kecurangan Tidak Ada Lagi

22 jam lalu

Pemantauan UTBK SNBT 2024 di UGM Yogyakarta Jumat 3 Mei 2024. Dok.istimewa
UTBK Gelombang Pertama Selesai, Panitia Pusat: Isu Kecurangan Tidak Ada Lagi

Rina Indiastuti mengatakan, secara keseluruhan pelaksanaan tes di setiap Pusat UTBK perguruan tinggi negeri berjalan dengan lancar dan baik


10 Hal yang Perlu Dipersiapkan dalam Hadapi UTBK SNBT Gelombang 2

1 hari lalu

Pemantauan UTBK SNBT 2024 di UGM Yogyakarta Jumat 3 Mei 2024. Dok.istimewa
10 Hal yang Perlu Dipersiapkan dalam Hadapi UTBK SNBT Gelombang 2

Beberapa hal yang perlu dipersiapkan calon mahasiswa baru yang akan menghadapi UTBK SNBT di antaranya adalah peserta telah mendaftar akun SNPMB Siswa.


Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

2 hari lalu

Petugas memeriksa kelengkapan berkas peserta sebelum mengikuti pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2024 di Universitas Pembangunan Nasional
Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

Tak sedikit keluarga yang menemani peserta UTBK SNBT 2024 di UPN Jakarta.


Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

2 hari lalu

Rektor Institut Teknologi Sumatera (Itera) Prof. Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha, meninjau pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) hari pertama. Istimewa
Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

Institut Teknologi Sumatera (Itera) membuka peluang tes Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat hingga Juni 2024.


Cegah Sindikat Joki di UTBK SNBT 2024, UPN Veteran Jatim dan UGM Lakukan Ini

2 hari lalu

Petugas saat melakukan pengawasan sebelum dimulainya pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2024 di Universitas Pembangunan Nasional
Cegah Sindikat Joki di UTBK SNBT 2024, UPN Veteran Jatim dan UGM Lakukan Ini

Isu sindikat joki kembali mewarnai pelaksanaan UTBK SNBT tahun ini. Berikut cara UPN Jatim dan UGM mencegahnya.


Cegah Sindikat Joki UTBK SNBT, UPN Jatim Perketat Pengawasan dengan Cara Ini

2 hari lalu

Suasana UTBK SNBT 2024  di UPN Veteran Jawa Timur. Dok: UPN Veteran Jawa Timur.
Cegah Sindikat Joki UTBK SNBT, UPN Jatim Perketat Pengawasan dengan Cara Ini

Cara UPN Jatim tangkal joki UTBK.


Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

3 hari lalu

Universitas Jambi. Dok. ANTARA
Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

Universitas Jambi atau Unja menyediakan fasilitas ujian untuk UTBK sebanyak 16 laboratorium dan dilaksanakan dalam dua sesi setiap harinya.


Universitas Syiah Kuala Sediakan Kuota 35 Persen untuk Jalur Seleksi Mandiri

3 hari lalu

Kantor rektor di Universitas Syiah Kuala atau USK. (ANTARA/HO-Humas USK)
Universitas Syiah Kuala Sediakan Kuota 35 Persen untuk Jalur Seleksi Mandiri

Pendaftaran seleksi mandiri Universitas Syiah Kuala atau USK dibuka hingga 20 Juni 2024 pukul 16:00 WIB.