Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

24 Pakar Teknologi Dunia Akan Pilih Startup Indonesia dengan Konten Terbaik

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Indonesia menjadi tuan rumah agenda World Summit Award (WSA) Grand Jury Meeting & Digital Innovation Days 2022, pada 17-19 Oktober 2022. (WSA)
Indonesia menjadi tuan rumah agenda World Summit Award (WSA) Grand Jury Meeting & Digital Innovation Days 2022, pada 17-19 Oktober 2022. (WSA)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Untuk pertama kalinya, Indonesia menjadi tuan rumah agenda World Summit Award (WSA) Grand Jury Meeting & Digital Innovation Days 2022, pada 17-19 Oktober 2022 untuk pemilihan startup terbaik. Perhelatan global ini berlangsung di Jakarta dengan co-host dari BUBU.com, digital agency pioneer Indonesia. 

Dalam agenda ini, sejumlah 24 pakar teknologi dari seluruh di dunia, seperti USA, UK, Mexico, Australia, Afrika Selatan, India, dan Cina akan bertemu dengan para pendiri startup dari Indonesia untuk menentukan startup dengan konten digital terbaik.

“Dalam kompetisi global ini, World Summit Award (WSA) bekerja sama dengan pakar nasional menominasikan startup dengan konten digital terbaik yang terbagi dalam delapan kategori, seperti Health & Well-Being, Culture &Tourism, Environment & Green Energy,” ujar Prof. Dr. Peter A. Bruck, selaku Chairman WSA, dalam keterangannya, 17 Oktober 2022.

WSA Grand Jury dimulai 2005 lalu di Dubai, Uni Emirate Arab. Sejak saat itu, penjurian startup secara global digelar setiap tahun, dengan lebih dari 400 startup yang menawarkan inovasi digital terbaik dari 100 negara lebih.

“WSA bekerja sama dengan ekosistem startup lokal dari setiap negara hanya menerima nominasi startup yang sudah meluncurkan produknya ke pasaran dan menunjukkan bila produk tersebut memberikan solusi terbaik dan membuktikan dampak lokal,” ujar Bruck.

Di Indonesia, WSA Grand Jury bekerja sama dengan BUBU.com, melalui salah satu venturanya, Startupindonesia.co, yang merupakan inkubator startup di Indonesia, dalam mengurasi startup untuk masuk ke dalam nominasi penjurian ini.

Shinta Dhanuwardoyo, CEO BUBU.com, mengatakan saat ini pendiri startup perlu mengubah persepsi lama mereka agar dapat menghadapi ancaman yang ada. “Bila dulu penciptaan startup hanya untuk mencari investor atau venture capital, maka kini pola pikir itu perlu diubah,” kata Shinta. “Sebab hal tersebut bukanlah alasan utama untuk memulai startup, namun perlu ada keinginan besar dari setiap pendiri startup untuk memecahkan masalah dan pembuatan model bisnis yang baik.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Acara yang akan berlangsung selama tiga hari ini memperoleh dukungan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno juga akan turut membuka agenda Tech4Impact, sebagai acara puncak WSA Grand Jury pada 19 Oktober 2022, di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Kemenparekraf.

Menurut Sandiaga Uno, tantangan dan ancaman ekonomi, seperti krisis inasi, pangan, energi, serta kenaikan bahan pokok sedang dihadapi banyak negara global saat ini, termasuk Indonesia. Karena itu, Sandiaga melihat kontribusi Kemenparekraf dalam acara ini merupakan salah satu bentuk dukungan Kementerian untuk keberlangsungan ekonomi kreatif Indonesia.

“Kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif harus terus kita kawal momentumnya, melalui inovasi, adaptasi, dan kolaborasi,” ujar Menteri Sandiaga. “Salah satunya lewat acara ini, di mana startup lokal bisa mendapatkan international exposure dan kesempatan untuk networking dalam misinya mendukung Sustainable Development Goals.”

Kepala Badan Riset dan Teknologi KADIN, Ilham Akbar Habibie, juga diagendakan hadir dalam panel discussion Tech4Impact, bersama dengan beberapa juri dari WSA, yaitu Carolina Rossi mewakilkan WSA Chile, Wiem Chamsi WSA Tunisia, dan negara lainnya. Pada acara yang sama, akan ada presentasi dari beberapa startup Indonesia yang terpilih.

Baca:
Kolaborasi Mahasiswa Ciptakan Aplikasi Kampanye Lingkungan Berinsentif EcoSense

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pakar Serangga IPB Ungkap Spesies Baru Serangga yang Bermanfaat bagi Manusia

1 hari lalu

Pakar Serangga IPB University, Prof. Tri Atmowidi. Dok. Humas IPB University
Pakar Serangga IPB Ungkap Spesies Baru Serangga yang Bermanfaat bagi Manusia

Berbagai serangga yang memberikan manfaat bagi manusia berupa produk yang bernilai komersial.


Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

1 hari lalu

Rumah yang rusak akibat Gempa Garut. Dok. Humas BNPB
Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

Lokasi sumber gempa lebih dekat dengan daratan sehingga potensi untuk merusak lebih besar


Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

3 hari lalu

Produk fesyen Mylea dari Mycotech Lab (MYCL) yang terbuat dari jamur miselium (mycelium). Dok: MYCL
Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.


Otorita Bakal Bangun Nusantara Knowledge di IKN

3 hari lalu

Beginilah penampakan Ibu kota Nusantara di Indonesia nantinya bila semua pembangunan sudah selesai. (Foto: IKN)
Otorita Bakal Bangun Nusantara Knowledge di IKN

Otorita IKN mencanangkan pembangunan pusat riset dan kampus startup bernama Nusantara Knowledge Hub atau K-Hub.


Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

7 hari lalu

Philanthropy Asia Summit 2024 di Singapura pada 15 April 2024
Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

Dua startup asal Indonesia, MYCL dan Sampangan, mendapat pendanaan dari Philanthropy Asia Summit 2024 karena sukses mengelola limbah.


Malaysia Luncurkan Peta Jalan Menuju Ekosistem Startup Terbaik pada KTT KL20, Gelontorkan Miliaran Dolar

8 hari lalu

Anwar Ibrahim. REUTERS
Malaysia Luncurkan Peta Jalan Menuju Ekosistem Startup Terbaik pada KTT KL20, Gelontorkan Miliaran Dolar

Lebih dari 25 investor dan perusahaan besar berkomitmen untuk menggelontorkan miliaran dolar ke dalam ekosistem startup Malaysia.


Jelang Putusan Sengketa Pilpres 2024, Apa Prediksi Para Pakar?

10 hari lalu

Direktur Perludem Titi Anggraini (dua kiri) dan Sekjen Koalisi Perempuan Indonesia Dian Kartika Sari (tengah) saat mengikuti sidang penetapan syarat pemilih dalam pemilihan kepala daerah di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu, 29 Januari 2020. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2015 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang penetapan peraturan pemerintah pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang pemilihan gubernur, walikota, dan bupati menjadi Undang-Undang terhadap UUD 1945. TEMPO/Muhammad Hidayat
Jelang Putusan Sengketa Pilpres 2024, Apa Prediksi Para Pakar?

Putusan sidang sengketa Pilpres 2024 akan dibacakan Senin, 22 April 2024. Berikut prediksi para pakar.


75 Startup Ikut Seleksi Program Riset dan Inovasi IPB University

33 hari lalu

Gedung Rektorat IPB University di kampus IPB Dramaga Bogor /ANTARA
75 Startup Ikut Seleksi Program Riset dan Inovasi IPB University

Sebanyak 75 startup bidang pangan, industri kreatif, Informasi dan Teknologi, obat kesehatan dan pertanian mengikuti seleksi program IPB University.


Pakar Sawit IPB University Sampaikan Rekomendasi terkait Regulasi EUDR yang Mempersulit Ekspor 7 Komoditas

34 hari lalu

Shutterstock.
Pakar Sawit IPB University Sampaikan Rekomendasi terkait Regulasi EUDR yang Mempersulit Ekspor 7 Komoditas

Regulasi EUDR juga mempengaruhi penggunaan suplemen pakan ternak yang terbuat dari sawit.


Pakar Penyakit Dalam FKUI: Ginjal Bisa Terganggu Etilen Glikol hingga Kebanyakan Makan Jengkol

35 hari lalu

Ilustrasi ginjal. Shutterstock
Pakar Penyakit Dalam FKUI: Ginjal Bisa Terganggu Etilen Glikol hingga Kebanyakan Makan Jengkol

Sebagian besar penyakit ginjal dapat dicegah dan diobati apabila ditemukan lebih awal.