Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bersiap Masuk SMA Taruna Nusantara, Berikut Syarat-syarat yang Harus Dipenuhi

image-gnews
Presiden Joko Widodo saat berkunjung ke SMA Taruna Nusantara. Twitter Joko Widodo
Presiden Joko Widodo saat berkunjung ke SMA Taruna Nusantara. Twitter Joko Widodo
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSMA Taruna Nusantara merupakan pendidikan jenjang menengah atas berbasis kemiliteran yang terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

SMA Taruna Nusantara ini mampu menorehkan prestasi gemilang di tingkat nasional. Menurut laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau LTMPT, Taruna Nusantara menduduki peringkat 92 dari 1.000 SMA terbaik di Indonesia.

Profil dan Sejarah Singkat SMA Taruna Nusantara

Dikutip dari situs resmi SMA Taruna Nusantara, sekolah ini diresmikan oleh Panglima Angkatan Bersenjata  (sekarang disebut Panglima TNI) Jenderal Try Sutrisno pada 14 Juli 1990.

Mulanya sekolah ini hanya menerima murid laki-laki sekitar 245 orang pada lahan seluas 18,5 hektare. Namun, pada 1996, Taruna Nusantara mulai menerima murid perempuan sebanyak 70 orang sehingga lahan diperluas menjadi 23 hektare. 

Guna menarik minat pelajar terbaik di seluruh Indonesia, Lembaga Perguruan Taman Taruna Nusantara alias LPTTN yang menaungi dan mengelola SMA Taruna Nusantara waktu itu menawarkan beasiswa penuh kepada sejumlah pelajar berprestasi.

Namun, pada 2001, LPTTN menghentikan pemberian beasiswa penuh kepada para pelajar terpilih sebagai imbas dari krisis keuangan pada 1997. Namun, situs resmi Taruna Nusantara menyebut bahwa sejumlah siswa tetap berpotensi menerima beasiswa dari donatur, perusahaan, ataupun pemerintah daerah. 

Baca: SMA Taruna Nusantara Larang Siswa Pakai Alat Elektronik 

Syarat-Syarat Masuk SMA Taruna Nusantara

Merujuk informasi pendaftaran dan penerimaan siswa baru di SMA Taruna Nusantara pada awal 2022 lalu, berikut adalah sejumlah persyaratan yang harus dipersiapkan. 

Persyaratan Umum

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

1. Nilai rapor pengetahuan untuk mata pelajaran, Matematika, IPA, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris selama semester 1 hingga 5 di SMP tidak boleh di bawah 80 dan rata-rata minimal adalah 85.

2. Apabila memiliki prestasi kejuaraan minimal tingkat kabupaten atau kota, persyaratan nilai terhadap empat mata pelajaran di atas diubah menjadi tidak boleh di bawah 75 dan rata-rata minimal adalah 80.

3. Umur maksimal 17 tahun saat pendaftaran dibuka. Pada tahun ini, peserta maksimal berusia 17 tahun pada bulan Juli 2022.

Persyaratan Administratif

Adapun sejumlah dokumen dan berkas yang perlu disiapkan adalah sebagai berikut.

  1. Pas foto berukuran 3 x 4 menggunakan seragam sekolah dengan latar belakang berwarna biru.
  2. Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah atau militer.
  3. Kartu pelajar semasa SMP.
  4. Akta kelahiran.
  5. Fotokopi nilai rapor semester 1 s.d. 5 terlegalisasi.
  6. Foto seluruh badan menggunakan seragam lengkap dan bersepatu
  7. Data penghasilan orang tua atau wali.
  8. Kartu Keluarga
  9. KTP Orang tua atau Wali 
  10. Surat Keterangan dan Pernyataan dari Kepala SMP
  11. Surat Pernyataan dari Orangtua 
  12. Surat Pernyataan dari Calon Siswa
  13. Sertifikat Bukti Prestasi

Apabila merujuk mekanisme pendaftaran pada 2022, seluruh proses penerimaan siswa baru di SMA Taruna Nusantara masih dilakukan secara daring atau online mulai dari seleksi administrasi hingga tahap wawancara.

Sementara itu, untuk biaya pendidikan di SMA Taruna Nusantara sangat beragam mulai dari nol rupiah sebab menerima beasiswa hingga biaya kontribusi khusus sebesar Rp 125 juta.

ACHMAD HANIF IMADUDDIN 

Baca juga: Begini Obrolan Presiden Jokowi dan Siswa SMA Taruna Nusantara

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

43 menit lalu

Basuki Tjahaja Purnama menjawab pertanyaan wartawan saat mengunjungi kantor DPD PDIP Bali di Denpasar, Bali, Jumat, 8 Februari 2019. Ia bergabung menjadi anggota PDIP sejak 26 Januari 2019. Johannes P. Christo
Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?


ITS Buka Jalur Mandiri, Bisa Bebas Uang Pangkal dan Bisa Pakai KIP Kuliah

14 jam lalu

Arsip foto gerbang pintu masuk kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. ANTARA/HO-Humas ITS.
ITS Buka Jalur Mandiri, Bisa Bebas Uang Pangkal dan Bisa Pakai KIP Kuliah

Cara daftar jalur mandiri ITS untuk dapat beasiswa bebas uang pangkal.


Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

1 hari lalu

Murid baru kelas 1 SDN 010 Cidadap berada dalam kelas pada hari pertama sekolah pasca libur kenaikan kelas, 17 Juli 2023. Sekolah ini hanya memiliki 15 murid baru di kelas 1 berdasarkan seleksi zonasi. TEMPO/Prima Mulia
Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

Setiap periode penerimaan peserta didik baru, usia masuk sekolah anak selalu jadi perbincangan. Berikut Permendikbud Nomor 1/2021 mengaturnya.


Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

1 hari lalu

Pusat Pelayanan Terpadu Unpad, Bandung. (unpad.ac,id)
Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

Universitas Padjadjaran (Unpad) membuka pendaftaran Beasiswa Fast Track Magister Doktor 2024 untuk calon mahasiswa yang ingin melanjutkan S2 dan S3.


150 Pelajar di Kabupaten Sukabumi Mendapatkan Beasiswa

2 hari lalu

150 Pelajar di Kabupaten Sukabumi Mendapatkan Beasiswa

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi memberikan beasiswa kepada 150 pelajar terbaik dari berbagai daerah di wilayahnya.


Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

4 hari lalu

Universitas Tsukuba, Jepang. Foto: www.tsukuba.ac.jp
Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

Beasiswa yang ditawarkan Kedutaan Besar Jepang ini bagian dalam Program Beasiswa Pemerintah Jepang Monbukagakusho.


Beasiswa LPDP Telkom University akan Dibuka, Begini Cara Daftarnya

5 hari lalu

Presiden Joko Widodo memberikan arahan saat menghadiri LPDP Festival 2023 di Jakarta, Kamis 3 Agustus 2023. Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) menggelar LPDP Festival 2023 dengan mengusung tema Enlivening Indonesia, Advancing The Nation yang bertujuan  memperluas publikasi hasil kerja pemerintah dalam memajukan pendidikan, riset dan kebudayaan. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Beasiswa LPDP Telkom University akan Dibuka, Begini Cara Daftarnya

Pendaftaran Beasiswa LPDP Tel-U untuk tahap II ini akan dimulai pada tanggal 19 Juni hingga 18 Juli 2024.


Menko Polhukam Rapat Koordinasi dengan Panglima TNI hingga Kapolri soal Situasi Papua, Ini yang Dibahas

6 hari lalu

Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Hadi Tjahjanto di gedung Kemenkopolhukam RI, Jakarta Pusat, Selasa, 19 Maret 2024. ANTARA/Walda Marison
Menko Polhukam Rapat Koordinasi dengan Panglima TNI hingga Kapolri soal Situasi Papua, Ini yang Dibahas

Pertemuan itu dilakukan untuk membahas berbagai situasi terakhir di Papua.


Bertemu Panglima TNI, Ketua Komnas HAM Sebut Tak Khusus Bahas Soal Papua

6 hari lalu

Ketua Komnas HAM Atnike Nova Sigiro menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait persoalan HAM selama Pemilu 2024 di Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024. Sejumlah pelanggaran HAM yang ditemukan di antaranya, hak pilih kelompok marginal dan rentan, netralitas aparatur negara, hak kesehatan, dan hak hidup petugas pemilu. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Bertemu Panglima TNI, Ketua Komnas HAM Sebut Tak Khusus Bahas Soal Papua

Pertemuan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Komnas HAM tidak secara khusus membahas konflik di Papua dan upaya penyelesaiannya.


LPDP Buka Beasiswa S2 dan S3 di UST Korea Selatan, Ini Syarat dan Jadwalnya

8 hari lalu

LPDP. lpdp.kemenkeu.go.id
LPDP Buka Beasiswa S2 dan S3 di UST Korea Selatan, Ini Syarat dan Jadwalnya

Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan memberikan beasiswa S2 dan S3 di The University of Science & Technology Korea Selatan