Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

SMA Negeri 28 Jakarta Gelar Pameran Kreativitas Siswa

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdiana berserta jajaran menghadiri
Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdiana berserta jajaran menghadiri "28 Expo" dan mengesahkan lapangan olahraga dan kreativitas SMA Negeri 28 Jakarta. Doc: SMA Negeri 28 Jakarta
Iklan

TEMPO.CO, JakartaSMA Negeri 28 Jakarta menggelar acara "28 Expo" selama dua hari pada Kamis, 12 Januari hingga Jumat, 13 Januari 2023. Kepala Sekolah SMA 28 Umaryadi mengatakan acara ini merupakan kegiatan tahunan yang biasa diadakan sekolahnya. "Tahun ini pertama luring setelah sebelumnya sempat daring karena pandemi Covid-19," ujar Umaryadi saat ditemui Tempo di SMA 28 pada Kamis, 12 Januari 2023. 

Bertajuk Langitkan Cito, Kuekkan Rango, Rancanakan Sastro, tema besar "28 Expo" mengangkat budaya Sumatera Barat. Arti dari tagline tersebut, kata Umaryadi, adalah menaruh impian setinggi mungkin, menguatkan jiwa dan raga, dan memperkaya karya sastra anak bangsa. 

Tiap tahun, "28 Expo" mengangkat tema berbeda-beda yang diambil dari berbagai provinsi di Indonesia. Meski mengangkat satu tema besar, Umaryadi mengatakan di dalam acara tersebut menampilkan berbagai kekhasan dari setiap wilayah di Indonesia. 

Baca juga: Hikapel, Melon Seukuran Apel Inovasi UGM

Acara tersebut menampilkan 14 stand budaya dari para siswa kelas X dan XI mulai dari wilayah DKI Jakarta, Jawa Tengah, Bali, Bangka Belitung, hingga Gorontalo. Tak hanya menampilkan berbagai budaya dari setiap daerah, pameran itu juga menampilkan berbagai proyek Pelajar Pancasila.

Siswa kelas X1, Miriam Felitha Anjani Anggakusumah, misalnya, membuat sebuah situs yang mengkampanyekan anti-perundungan bernama Double. Situs itu berisi artikel-artikel yang berisi soal edukasi bagaimana mencegah dan menghindari perundungan.Salah satu booth di "28 Expo" yang diselenggarakan SMA Negeri 28 Jakarta pada 12-13 Januari 2023. Acara tersebut menghadirkan berbagai proyek kreatif siswa. Devy Ernis/Tempo. 

Di situs tersebut, Miriam bersama timnya juga membuat mini game yang bisa dimainkan dengan membawa pesan anti-perundungan. Permainan labirin dengan pertanyaan mengenai tema anti-perundungan. "Jadi kami ingin membawa pesan bullying bukan sesuatu yang normal namun harus dicegah," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Proyek lain yang ditampilkan yakni pot semen berbahan kain perca. Arman Bintang Wibowo, siswa kelas X, mengatakan proyek tersebut dibuat untuk mengkampanyekan gaya hidup berkelanjutan untuk menjaga lingkungan. “Kami memanfaatkan bahan-bahan bekas yang bisa kami pakai kembali dan menjadi bermanfaat,” ujarnya.

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdiana berserta jajarannya. Kepada Tempo, Nahdiana mengatakan acara "28 Expo" bisa mendorong kreativitas profil Pelajar Pancasila. “Acara ini menguatkan profil Pelajar Pancasila. Ini merupakan aksi baik yang ada dan selalu ada dan harus terus dilanjutkan,” ujarnya.

Dia berpesan kepada para siswa agar terus semangat dan dapat menciptakan ide dan inovasi yang bermanfaat. Dalam kesempatan tersebut, Nahdiana juga meresmikan lapangan pusat olahraga dan kreativitas SMA 28 dengan penandatanganan prasasti.

Adapun acara tersebut juga diisi dengan pameran pendidikan dari sejumlah kampus seperti Universitas Prasetya Mulya, Universitas Gadjah Mada, Unversitas Multimedia Nusantara, Universitas Mercu Buana, serta Universitas Paramadina. Selain itu, ada juga kegiatan donor darah, penampilan seni dan tari, hingga sosialisasi seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru. 

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

1 hari lalu

Murid baru kelas 1 SDN 010 Cidadap berada dalam kelas pada hari pertama sekolah pasca libur kenaikan kelas, 17 Juli 2023. Sekolah ini hanya memiliki 15 murid baru di kelas 1 berdasarkan seleksi zonasi. TEMPO/Prima Mulia
Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

Setiap periode penerimaan peserta didik baru, usia masuk sekolah anak selalu jadi perbincangan. Berikut Permendikbud Nomor 1/2021 mengaturnya.


Inovasi ID FOOD Raih Penghargaan Digital Technology Award 2024

2 hari lalu

Inovasi ID FOOD berhasil meraih Five Star Gold pada Digital Technology & Innovation Awards 2024 kategori The Best ICT Business Strategy dan The Best Women Digital Leader of The Year. (ID FOOD)
Inovasi ID FOOD Raih Penghargaan Digital Technology Award 2024

Sejumlah inovasi ID FOOD mendapat apresiasi dari pelaku teknologi informasi di Tanah Air karena efektif mendukung aktivitas bisnis pangan.


Ma'ruf Amin Sebut 315 Proyek Senilai Rp 17,8 Triliun Dibiayai Surat Berharga Syariah Negara

2 hari lalu

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyampaikan sambutan dalam acara Indonesia Quran Hours 2024 di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis 28 Maret 2024. Kegiatan membaca Al-Quran secara bersama-sama itu mengangkat tema Indonesia Bersatu Indonesia Bangkit. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Ma'ruf Amin Sebut 315 Proyek Senilai Rp 17,8 Triliun Dibiayai Surat Berharga Syariah Negara

Ma'ruf Amin meminta agar KDEKS Jawa Barat mengambil peran untuk memperluas inklusi keuangan syariah.


Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

4 hari lalu

Universitas Tsukuba, Jepang. Foto: www.tsukuba.ac.jp
Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

Beasiswa yang ditawarkan Kedutaan Besar Jepang ini bagian dalam Program Beasiswa Pemerintah Jepang Monbukagakusho.


P2G: Sekolah dengan Kurikulum Merdeka Alami Penurunan Jumlah Siswa yang Diterima SNBP 2024

8 hari lalu

SNBP, Seleksi Nasional Nerdasarkan Prestasi. FOTO/X
P2G: Sekolah dengan Kurikulum Merdeka Alami Penurunan Jumlah Siswa yang Diterima SNBP 2024

Terjadi penurunan jumlah siswa angkatan pertama kurikulum merdeka yang diterima jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP 2024.


Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

11 hari lalu

Warga membeli seragam sekolah di Pasar Jatinegara, Jakarta, Ahad, 29 Agustus 2021. Permintaan seragam sekolah meningkat menjelang pelaksanaan sekolah tatap muka di Jakarta yang akan dimulai Senin esok, 30 Agustus 2021. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

Seragam sekolah sempat diisukan alami perubahan, begini respons Kemendikbudristek. Begini bunyi Permendikbudristek soal Seragam Sekolah.


Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 Dibuka, Terbuka Bagi Siswa SMA dan SMK Berprestasi

21 hari lalu

Logo Bank BCA. wikipedia.org
Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 Dibuka, Terbuka Bagi Siswa SMA dan SMK Berprestasi

Apa saja benefit dari beasiswa BCA?


Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

31 hari lalu

Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi dalam acara jumpa wartawan di kantor Kedutaan Besar Jepang, Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

Jepang telah menyampaikan 25 surat pernyataan niat untuk kerja sama pembangunan di IKN.


Kemendikbudristek dan Australia Kerja Sama Luncurkan Program INOVASI Fase Ketiga

35 hari lalu

Peluncuran program INOVASI (Inovasi untuk Anak Sekolah Indonesia) fase ketiga, pada 21Maret 2024 di Jakarta. Ini merupakan kemitraan pendidikan antara Pemerintah Australia dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Kemendikbudristek dan Australia Kerja Sama Luncurkan Program INOVASI Fase Ketiga

Program INOVASI fase ketiga merupakan kemitraan bidang pendidikan antara kedua negara untuk meningkatkan pembelajaran dan keterampilan murid SD.


KPU Akan Umumkan Penetapan Hasil Pemilu 2024 Hari Ini, Sekolah di Jakpus Gelar PJJ

37 hari lalu

Siswa mengerjakan soal saat belajar secara daring dengan memanfaatkan akses internet gratis dari Pemprov DKI Jakarta di Balai RW 02, Galur, Jakarta Pusat, Selasa, 3 November 2020. Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) merekomendasikan sejumlah usulan kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk mengubah sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) terkait adanya tiga siswa yang mengakhiri hidupnya diduga lantaran depresi. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
KPU Akan Umumkan Penetapan Hasil Pemilu 2024 Hari Ini, Sekolah di Jakpus Gelar PJJ

Seiring penetapan hasil Pemilu 2024 oleh KPU hari ini, sebagian sekolah di Jakpus yang dekat dengan kantor penyelenggara pemilu akan lakukan PJJ.