"

Bagaimana Proses Sinar Matahari Jadi Sumber Vitamin D bagi Tubuh?

Warga berjemur di rel kereta api di kawasan Pejompongan, Jakarta, Selasa, 6 Juli 2021. Berjemur dan melakukan olahraga ringan di bawah sinar matahari pagi di antara pukul 08.00 WIB-11.00 WIB merupakan salah satu upaya yang disarankan untuk menjaga kesehatan selama wabah virus Corona (COVID-19). TEMPO/Muhammad Hidayat
Warga berjemur di rel kereta api di kawasan Pejompongan, Jakarta, Selasa, 6 Juli 2021. Berjemur dan melakukan olahraga ringan di bawah sinar matahari pagi di antara pukul 08.00 WIB-11.00 WIB merupakan salah satu upaya yang disarankan untuk menjaga kesehatan selama wabah virus Corona (COVID-19). TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa sinar matahari adalah sumber vitamin D terbaik. Lantas, bagaimana proses sinar matahari menjadi sumber vitamin D bagi tubuh?

Mengutip Times of India, ahli gizi holistik Luke Coutinho mengatakan sinar matahari sebenarnya tidak memberikan vitamin D. Tubuh menghasilkan vitamin D ketika kulit terpapar sinar ultraviolet matahari yang memicu sintesis vitamin D.

Hati dan ginjal secara biologis merubah bentuk vitamin D yang inert menjadi bentuk aktif biologis yang dapat digunakan tubuh untuk meningkatkan penyerapan kalsium dan kesehatan tulang, kekebalan, hingga kesehatan hormonal.

Coutinho mengatakan bahwa manusia membutuhkan paparan langsung pada kulit untuk mendapatkan semua manfaat vitamin D secara maksimal. Namun, jika sinar matahari mulai terasa membakar kulit, disarankan tidak melanjutkan terkena paparannya karena radiasi yang terjadi dapat berbahaya.

Bergantung pada letak geografis, sinar matahari yang sehat adalah paparan yang dibutuhkan selama minimal 15 menit hingga satu jam untuk mendapatkan manfaat yang menyeluruh, jelasnya.

Manfaat kesehatan dari vitamin D

Menurut National Health Service (NHS), vitamin D membantu mengontrol dan mengelola jumlah kalsium dan fosfat dalam tubuh. Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan kelainan bentuk tulang seperti rakhitis pada anak-anak, dan kondisi nyeri tulang yang disebut osteomalacia pada orang dewasa.

Selain itu, kekurangan vitamin D dapat menyebabkan beberapa gejala termasuk kelelahan, nyeri tulang, masalah mood, rambut rontok, kelemahan otot, kehilangan nafsu makan dan sering sakit, yang semuanya dapat dicegah dengan memenuhi kebutuhan vitamin D harian.

HATTA MUARABAGJA

Pilihan Editor: Jaga Asupan Vitamin D di Musim Hujan dengan Cara Berikut








6 Manfaat Cocoa Butter, Apa Saja?

9 menit lalu

Ilustrasi Butter. Unsplash.com/Sorin Gheorghita
6 Manfaat Cocoa Butter, Apa Saja?

Cocoa butter juga disebut minyak theobroma lemak nabati yang bersumber dari biji kakao


Gejala yang Menyertai Keringat Dingin, Apa Saja?

2 hari lalu

Ilustrasi keringat berlebih. shutterstock.com
Gejala yang Menyertai Keringat Dingin, Apa Saja?

keringat dingin berbeda dengan peluh sebagai respons terhadap panas atau aktivitas bertenaga


Cegah Rambut Rontok, Berikut Cara Menggunakan Minyak Bawang Merah

3 hari lalu

Ilustrasi rambut rontok. Shutterstock
Cegah Rambut Rontok, Berikut Cara Menggunakan Minyak Bawang Merah

Minyak bawang merah dapat membantu mengatasi penyakit kulit dan rambut rontok. Berikut adalah cara menggunakan minyak bawang merah untuk rambut.


Sederet Manfaat Minyak Bawang Merah yang Perlu Anda Ketahui

3 hari lalu

Ilustrasi bawang merah. shutterstock.com
Sederet Manfaat Minyak Bawang Merah yang Perlu Anda Ketahui

Tak hanya bermanfaat untuk memasak, minyak bawang merah berguna bagi kesehatan tubuh. Berikut adalah sederet manfaat minyak bawang merah.


Hindari Kebiasaan Ini jika Ingin Kulit Sehat dan Awet Muda

4 hari lalu

Ilustrasi kulit wajah/Foto: Freepik
Hindari Kebiasaan Ini jika Ingin Kulit Sehat dan Awet Muda

Salah satu kebiasaan yang membuat kulit tidak sehat adalah penggunaan produk skincare yang tidak tepat.


5 Penyebab dan Kiat Mencegah Kulit Kering

6 hari lalu

Ilustrasi wanita memakai krim. Freepik.com/Jcomp
5 Penyebab dan Kiat Mencegah Kulit Kering

Kulit kering ditandai dengan tekstur yang kasar, retak, mengelupas, dan terasa gatal


Jelang Ramadan, Produk Perawatan Kulit Ini yang Paling Dicari

6 hari lalu

Ilustrasi belanja kosmetik. Boldsky
Jelang Ramadan, Produk Perawatan Kulit Ini yang Paling Dicari

Produk-produk perawatan kulit dan kebutuhan berikut dicari banyak orang menjelang Ramadan. Apa saja?


7 Cara Membersihkan Makeup Mata Menurut Pakar Kecantikan

6 hari lalu

Ilustrasi wanita membersihkan makeup mata. Freepik.com
7 Cara Membersihkan Makeup Mata Menurut Pakar Kecantikan

Jika telah menghapus sebagian besar makeup mata jangan melewatkan sisa rutinitas perawatan kulit


4 Kandungan Nutrisi Ikan Kembung

6 hari lalu

Ikan kembung dijemur di bawah sinar matahari sampai kering di desa Ma Kyone Galet, di Pulau Bocho, Mergui Archipelago, Myanmar (11/2). Pemerintah Thailand dan Burma merusak daerah konservasi lingkungan, dan hutan alam di salah satu pulau Bocho dimana tanamannya dikonversi ke pohon karet yang didukung oleh kebijakan pemerintah. (AP/Altaf Qadri)
4 Kandungan Nutrisi Ikan Kembung

Ikan kembung juga banyak kandungan gizi yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh


Tabir Surya dengan Retinol Apa Manfaatnya?

6 hari lalu

Ilustrasi Sunblock/krim tabir surya. Shutterstock.com
Tabir Surya dengan Retinol Apa Manfaatnya?

Perlukah memakai tabir surya dengan retinol, simak penjelasan ahli berikut ini