Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pra PPDB Tangerang 2023 Dibuka, Cek Syarat dan Jadwalnya

image-gnews
Petugas melayani orang tua murid yang berkonsultasi terkait pendaftaran daring Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 untuk zonasi tingkat sekolah dasar (SD) di Posko Pelayanan PPDB Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa, 14 Juni 2022. Dinas Pendidikan DKI Jakarta akan menutup pendaftaran daring PPDB jalur zonasi tingkat SD pada 15 Juni 2022 pukul 14.00 WIB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Petugas melayani orang tua murid yang berkonsultasi terkait pendaftaran daring Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 untuk zonasi tingkat sekolah dasar (SD) di Posko Pelayanan PPDB Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa, 14 Juni 2022. Dinas Pendidikan DKI Jakarta akan menutup pendaftaran daring PPDB jalur zonasi tingkat SD pada 15 Juni 2022 pukul 14.00 WIB. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMelalui akun media sosial resminya, Pemerintah Kota Tangerang resmi membuka Pra Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Kota Tangerang 2023 untuk jenjang SD dan SMP. Pendaftaran yang dibuka mulai 11 April 2023 ini berlaku untuk seluruh sekolah yang berlokasi di Kota Tangerang.

Pra PPDB merupakan salah satu tahapan awal sebelum dilakukannya pengajuan akun dan pendaftaran jalur lain pada PPDB Kota Tangerang. Setelah dilakukannya pendaftaran Pra PPDB, Calon Peserta Didik Baru (CPDB) harus melanjutkan ke tahap pengajuan akun. Dua tahap ini penting untuk dilalui sebelum pendaftaran resmi PPDB online dibuka pada Juni 2023 mendatang.

Lantas, bagaimana alur pendaftaran dan apa saja syarat yang dibutuh untuk mengikuti pendaftarannya? Berikut informasi mengenai Pra PPDB 2023 untuk Kota Tangerang, cek syarat dan jadwalnya.

Jadwal Pra PPDB Kota Tangerang 2023 untuk Jenjang SD dan SMP

Terdapat perbedaan jadwal pra PPDB Tangerang untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) kota Tangerang. Berikut jadwalnya.

- Pra PPDB jenjang SD: 11 April – 22 Juni 2023

- Pra PPDB jenjang SMP: 11 April – 12 Juli 2023

Dokumen Persyaratan Pra PPDB Kota Tangerang 2023 untuk Jenjang SD dan SMP

Dilansir dari media sosial Instagram resmi Pemerintah Kota Tangerang, @tangerangkota, berikut syarat daftar Pra PPDB Tangerang 2023 jenjang SD dan SMP.

Dokumen untuk Jenjang SD

  1. Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  2. Nomor Kartu Keluarga (KK)
  3. Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) jika ada
  4. Nama lengkap
  5. Tempat tanggal lahir
  6. Jenis kelamin
  7. Nama ibu kandung
  8. Alamat lengkap
  9. Nomor telepon (WhatsApp)
  10. Asal sekolah
  11. Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) sekolah asal
  12. Upload hasil scan Kartu Keluarga (KK)

Dokumen untuk Jenjang SMP

  1. Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  2. Nomor Kartu Keluarga (KK)
  3. Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) jika ada
  4. Nama lengkap
  5. Tempat tanggal lahir
  6. Jenis kelamin
  7. Nama ibu kandung
  8. Alamat lengkap
  9. Nomor telepon (WhatsApp)
  10. Asal sekolah
  11. Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) sekolah asal
  12. Upload hasil scan Kartu Keluarga (KK)
  13. Untuk lulusan dari luar Kota Tangerang, wajib mengunggah atau upload raport dari sekolah asal.

Alur Pendaftaran Pra PPDB Tangerang 2023

Berikut alur atau cara daftar Pra PPDB Tangerang 2023

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

1. Calon peserta didik melakukan registrasi di website Pra PPDB Kota Tangerang melalui tautan prappdb.tangerang.kota.go.id dengan mengisi formulir yang disediakan. Pendaftaran ini dibutuhkan untuk mendapat nomor pendaftaran.

2. Peserta mengisi formulir dan mengunggah dokumen persyaratan yang dibutuhkan untuk Pra PPDB. Data yang diisi harus sesuai dengan KK.

3. Setelah selesai melakukan pendaftaran, peserta akan mendapat nomor pendaftaran akan dikirimkan melalui nomor WhatsApp yang didaftarkan dan berguna untuk melihat Hasil Pendaftaran.

4. Selanjutnya, Dinas Pendidikan Kota Tangerang akan melakukan verifikasi terhadap proses pendaftaran Pra PPDB.

5. Jika hasil pendaftaran menyatakan siswa diterima, peserta akan mendapatkan kode PIN baru yang dikirim melalui nomor WhatsApp yang telah didaftarkan. Tetapi, jika pendaftaran ditolak, peserta bisa mengulangi kembali pendaftaran pra PPDB.

Jika siswa atau orangtua wali murid membutuhkan bantuan, terdapat nomor pengaduan bantuan yang dapat dihubungi. Berikut nomor Helpdesk WhatsApp Pra PPDB Kota Tangerang 2023.

  1. 0823 1169 9556
  2. 0823 1169 9557
  3. 0823 1169 9558
  4. 0823 1169 9559

Pilihan editor: Penghapusan Calistung di PPDB SD Perlu Diiringi Pengawasan

RADEN PUTRI 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ini 5 Tersangka Penyebab PPDB Kota Bogor Kisruh, Sediakan KK Fiktif Bertarif Rp 13 Juta

1 hari lalu

Polresta Bogor Kota mengumumkan lima tersangka pemalsuan Kartu Keluarga untuk PPDB 2023 di Kota Bogor, Jumat 29 September 2023.  Di antara kelimanya adalah pegawai honorer kelurahan. Tempo/M. Sidik Permana
Ini 5 Tersangka Penyebab PPDB Kota Bogor Kisruh, Sediakan KK Fiktif Bertarif Rp 13 Juta

Di antarra lima tersangka pemalsuan KK untuk PPDB Kota Bogor itu terdapat seorang pegawai honorer kelurahan.


Soal PPDB Zonasi, Irjen Kemendikbud Soroti Soal Lambatnya Sosialisasi

14 hari lalu

Ilustrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Soal PPDB Zonasi, Irjen Kemendikbud Soroti Soal Lambatnya Sosialisasi

Pelaksanaan PPDB 2023 lalu memang banyak mendapat sorotan, utamanya terkait dengan berbagai dugaan kecurangan.


Evaluasi Kemendikbudristek tentang PPDB Zonasi: Paling Banyak Manipulasi KK

15 hari lalu

Sejumlah wali murid bersama massa yang tergabung dalam Lembaga Bantuan Pemantau Pendidikan (LBP2) Jabar melakukan aksi Ngaruwat Massal PPDB 2023 di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin, 24 Juli 2023. Aksi itu diikuti para orang tua yang kesulitan memasukan anaknya ke sekolah negeri akibat sistem zonasi dan dugaan kecurangan pada PPDB 2023. TEMPO/Prima Mulia
Evaluasi Kemendikbudristek tentang PPDB Zonasi: Paling Banyak Manipulasi KK

Penyimpangan terbanyak dalam seleksi PPDB adalah manipulasi kartu keluarga (KK).


JPPI: Kisruh PPDB Bukan Persoalan Teknis, tapi Persoalan Sistemik

16 hari lalu

Ilustrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
JPPI: Kisruh PPDB Bukan Persoalan Teknis, tapi Persoalan Sistemik

Pada pelaksanaan PPDB 2023 pun banyak pihak yang mendorong untuk dilakukan evaluasi terhadap sistem PPDB, utamanya jalur zonasi.


Temuan Praktik Korupsi dan Pungli dalam PPDB, ICW Dorong Evaluasi

17 hari lalu

Ilustrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Temuan Praktik Korupsi dan Pungli dalam PPDB, ICW Dorong Evaluasi

Ada temuan mengenai berbagai tindakan koruptif dalam pelaksanaan PPDB.


Anak Buah Nadiem Sebut PPDB Baru Wujudkan Ekosistem Sekolah Berdaya

18 hari lalu

Sejumlah guru beristirahat di sela melakukan aksi demonstrasi di depan Kantor Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis, 27 Juli 2023. Aksi tersebut digelar terkait PPDB Online 2023 yang dinilai melanggar kapasitas jumlah per rombongan belajar (Rombel) di Kota Bekasi melebihi ketentuan Permendikbud dan meminta agar PPDB harus transparan, jujur, akuntabel serta adil dan juga tidak mempolitisasi di area sekolah. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Anak Buah Nadiem Sebut PPDB Baru Wujudkan Ekosistem Sekolah Berdaya

Irsyad Zamjani mengatakan bahwa sistem penerimaan peserta didik baru (PPDB) yang baru mampu mewujudkan ekosistem sekolah berdaya.


Lestari Moerdijat Minta Temuan Ombudsman RI terkait Penyimpangan PPDB Ditindaklanjuti

23 hari lalu

Lestari Moerdijat Minta Temuan Ombudsman RI terkait Penyimpangan PPDB Ditindaklanjuti

Perbaikan itu diperlukan agar setiap warga negara mendapatkan hak pembelajaran dan pendidikan yang setara.


Terima Laporan Evaluasi Ombudsman Soal PPDB, Irjen Kemendikbud Akan Ambil Langkah ini

25 hari lalu

Ilustrasi PPDB bermasalah. ANTARA
Terima Laporan Evaluasi Ombudsman Soal PPDB, Irjen Kemendikbud Akan Ambil Langkah ini

Irjen Kemendikbud meminta bantuan Polri agar pelanggaran selama PPDB tidak dibawa ke ranah pidana.


Tanggapi Laporan Pengawasan PPDB dari Ombudsman, Kemenag akan Lakukan Evaluasi

26 hari lalu

Ilustrasi PPDB bermasalah. ANTARA
Tanggapi Laporan Pengawasan PPDB dari Ombudsman, Kemenag akan Lakukan Evaluasi

Kementerian Agama mengatakan laporan pengawasan Ombudsman terhadap PPDB 2023.


Berikut 5 Temuan Hasil Pengawasan PPDB 2023 oleh Ombudsman

26 hari lalu

Ilustrasi Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara online. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Berikut 5 Temuan Hasil Pengawasan PPDB 2023 oleh Ombudsman

Ombudsman memaparkan laporan permasalahan penyelenggaraan PPDB 2023 usai pengawasan pada Agustus lalu.