Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Siswa SD di Ketapang Sisihkan Uang Jajan Setahun dan Bisa Beli Sapi Kurban

Reporter

image-gnews
Ilustrasi pemeriksaan hewan kurban. TEMPO/Iqbal Lubis
Ilustrasi pemeriksaan hewan kurban. TEMPO/Iqbal Lubis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Usia tak menghalangi niatan untuk melaksanakan ibadah kurban. Tahun ini, siswa SD Negeri 4 Ketapang Kecamatan Mentawa Baru Ketapang Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah mampu membeli sapi kurban dari hasil sumbangan yang terkumpul dari Program Jumat Berkah.

"Alhamdulillah, terkumpul selama satu tahun ini yang biasanya digunakan untuk kegiatan keagamaan, tahun ini bisa membeli satu ekor sapi dan sekarang dilaksanakan syukuran kurban pada 2023," kata Kepala SDN 4 Ketapang Nursinah, Sabtu, 1 Juli 2023.

Program Jumat Berkah merupakan bagian dari kegiatan keagamaan di sekolah itu. Setiap Jumat para peserta didik diimbau berinfak atau menyumbangkan sebagian dari uang jajan mereka.

Pada 2023, uang yang terkumpul cukup banyak sehingga dapat untuk membeli satu ekor sapi kurban pada Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah. Sapi itu saat ini telah dipotong dan dagingnya dibagikan untuk setiap kelas. Komite masing-masing kelas juga memasak daging tersebut untuk dihidangkan dan disantap bersama oleh siswa, komite, guru dan orang tua siswa saat acara syukuran Hari Raya Idul Adha.

Nursinah mengatakan semua kegiatan tersebut dibiayai dari uang yang terkumpul dari Program Jumat Berkah. Ia pun berharap kegiatan ini bisa berlanjut dengan hasil lebih banyak sehingga bisa membeli lebih dari satu ekor sapi agar dagingnya bisa dibagikan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Nursinah, tujuan kegiatan itu dimaksudkan juga ingin memberi motivasi kepada siswa untuk berbagi dan selalu menyisihkan sedikit uang jajan yang diberikan oleh orang tuanya. "Meski hanya Rp 1.000 tetapi itu sangatlah berguna, karena ketika kita kumpulkan selama satu tahun ternyata alhamdulillah kita bisa (berkurban) melaksanakan kegiatan ini," ujarnya.

Ketua Panitia Syukuran Hari Raya Kurban SDN 4 Ketapang Ibrahim Saleh berharap kegiatan ini dapat menambah keimanan dan ketakwaan, khususnya mengajarkan jiwa sosial kepada peserta didik tentang kebiasaan berbagi kepada sesama. "Kegiatan ini bagus dalam melatih anak-anak kita untuk menumbuhkan jiwa sosial mereka untuk berbagi. Terima kasih juga atas kerja keras semua guru," kata dia.

Adapun Syukuran Hari Raya Kurban SDN 4 Ketapang diisi dengan sejumlah kegiatan. Diantaranya tausiyah dan doa bersama seluruh peserta didik, guru, orang tua dan undangan yang hadir bersama-sama. Tak ketinggalan menikmati makanan dengan lauk daging kurban hasil Program Jumat Berkah.

Pilihan Editor: Deretan Aplikasi Edukasi untuk Isi Waktu Anak Saat Libur Sekolah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Berdalih Demi Solidaritas, Dua Pelajar di Sukabumi Aniaya Siswa Sekolah Lain Hingga Tewas

16 hari lalu

Ilustrasi penganiayaan
Berdalih Demi Solidaritas, Dua Pelajar di Sukabumi Aniaya Siswa Sekolah Lain Hingga Tewas

Polres Sukabumi mengungkap motif penganiayaan yang dilakukan dua pelajar salah satu Madrasah Tsanawiyah (MTs) di Kecamatan Cicurug


Disdik DKI Bina Siswa yang Ikut Demo Tolak Revisi UU Pilkada

21 hari lalu

Ratusan pelajar STM melakukan aksi lanjutan Kawal Putusan MK dan menolak pengesahan revisi UU Pilkada menggeruduk Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Jumat 23 Agustus 2024. Aksi demonstrasi muncul setelah adanya upaya dari DPR yang disebut-sebut bakal menganulir putusan MK. Upaya anulir putusan MK itu dilakukan melalui agenda rapat Badan Legislasi atau Baleg DPR. Aksi demonstrasi dimulai pada Kamis, 22 Agustus 2024, yang diikuti berbagai elemen masyarakat mulai dari mahasiswa hingga koalisi sipil. TEMPO/Subekti.
Disdik DKI Bina Siswa yang Ikut Demo Tolak Revisi UU Pilkada

Sejumlah siswa sempat ditangkap oleh kepolisian saat aksi Kawal Putusan MK itu.


Disdik DKI Jakarta Catat Ada 92 Siswa Ditahan Polisi karena Ikut Demo Tolak RUU Pilkada

23 hari lalu

Ratusan pelajar STM melakukan aksi lanjutan Kawal Putusan MK dan menolak pengesahan revisi UU Pilkada menggeruduk Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Jumat 23 Agustus 2024. Aksi demonstrasi muncul setelah adanya upaya dari DPR yang disebut-sebut bakal menganulir putusan MK. Upaya anulir putusan MK itu dilakukan melalui agenda rapat Badan Legislasi atau Baleg DPR. Aksi demonstrasi dimulai pada Kamis, 22 Agustus 2024, yang diikuti berbagai elemen masyarakat mulai dari mahasiswa hingga koalisi sipil. TEMPO/Subekti.
Disdik DKI Jakarta Catat Ada 92 Siswa Ditahan Polisi karena Ikut Demo Tolak RUU Pilkada

Disdik DKI Jakarta mengerahkan timnya untuk menindaklanjuti siswa yang ditangkap polisi akibat ikut demo kawal RUU Pilkada.


Samsung Innovation Campus Bekali Siswa dan Mahasiswa Keterampilan Berbasis IoT dan AI

52 hari lalu

Peserta Samsung Innovation Campus mengikuti AI Product Development Bootcamp, rangkaian program Samsung Innovation Campus Batch 5 2023/2024. (Samsung)
Samsung Innovation Campus Bekali Siswa dan Mahasiswa Keterampilan Berbasis IoT dan AI

Inisiatif yang dilakukan Samsung dalam mengemas keseluruhan program Samsung Innovation Campus tahun ini didasari oleh tren teknologi, khususnya AI.


Jurusan SMA Dihapus, Tanggapan dari Perguruan Tinggi hingga Pengamat Pendidikan

53 hari lalu

Ilustrasi guru madrsah. Foto : Kemendag
Jurusan SMA Dihapus, Tanggapan dari Perguruan Tinggi hingga Pengamat Pendidikan

Kebijakan penghapusan jurusan SMA terus disoroti oleh para pengamat hingga perguruan tinggi


Kisruh PPDB: Bantahan Jual Beli Bangku Kosong hingga Berbagai Peluang Kecurangan

26 Juni 2024

Relawan menenpel poster saat mendampingi Puluhan siswa dan keluarga saat unjuk rasa didepan kantor Kemendikbud, Jakarta, Jumat, 11 Agustus 2023. Pada aksinya mereka menuntut pemerintah untuk mencari solusi terhadap 14 siswa SMA - SMK kurang mampu di Depok yang terancam putus sekolah karena tidak lolos saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan alasan kuota sudah penuh. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kisruh PPDB: Bantahan Jual Beli Bangku Kosong hingga Berbagai Peluang Kecurangan

Proses Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB 2024 terus menjadi sorotan


9 Tips Menabung Beli Hewan Kurban, Kumpulkan Uang 8 ribu Per Hari

20 Juni 2024

Cara menabung 1 juta dalam sebulan. Foto: Canva
9 Tips Menabung Beli Hewan Kurban, Kumpulkan Uang 8 ribu Per Hari

Berikut ini beberapa tips menabung beli hewan kurban yang bisa Anda terapkan. Pastikan untuk menentukan anggaran dan target.


Pegadaian Salurkan 822 Ekor Hewan Kurban

20 Juni 2024

Pegadaian menyelenggarakanpenyembelihan hewan kurban di The Gade Tower, pada Rabu (19/06).
Pegadaian Salurkan 822 Ekor Hewan Kurban

PT Pegadaian menyalurkan total 822 ekor hewan kurban yang dilakukan serentak di Kantor Pusat dan 12 Kantor Wilayah Pegadaian seluruh Indonesia, dalam rangka menyemarakkan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.


Pasukan Israel Tangkap 90 Warga Palestina di Tepi Barat Selama Idul Adha

19 Juni 2024

Warga Palestina memeriksa bangunan yang rusak, di kamp pengungsi Al-Faraa dekat Tubas, di Tepi Barat yang diduduki Israel pada 10 Juni 2024. REUTERS/Raneen Sawafta
Pasukan Israel Tangkap 90 Warga Palestina di Tepi Barat Selama Idul Adha

Pasukan Israel menangkap 90 warga Palestina di wilayah pendudukan Tepi Barat saat hari raya Idul Adha


Sapi Kurban Ngamuk di SD Swasta di Tangsel, 3 Motor Rusak Ditabrak

19 Juni 2024

Ilustrasi seekor sapi. wikipedia.org
Sapi Kurban Ngamuk di SD Swasta di Tangsel, 3 Motor Rusak Ditabrak

Lima polisi yang berada di lokasi pemotongan hewan kurban itu kewalahan lantaran sapi kurban itu tidak bisa ditenangkan.