Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sony Luncurkan Kamera Vlogging ZV-1 II dan Lensa FE 70-200mm F4 Macro G OSS II

image-gnews
Sony meluncurkan kamera generasi kedua dari seri kamera vlog ZV-1, yaitu ZV-1 II pada Kamis, 13 Juli 2023. (Sony)
Sony meluncurkan kamera generasi kedua dari seri kamera vlog ZV-1, yaitu ZV-1 II pada Kamis, 13 Juli 2023. (Sony)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sony meluncurkan kamera generasi kedua dari seri kamera vlog ZV-1, yaitu ZV-1 II, dan lensa zoom telephoto terbaru FE 70-200mm F4 Macro G OSS II pada Kamis, 13 Juli 2023. Lensa itu memiliki jarak fokus dari 70 mm hingga 200 mm dengan aperture maksimum F4, yang kompatibel dengan 35mm full-frame α (Alpha) E-mount series.

Yoshiyuki Fujioka, President Director of PT Sony Indonesia, mengatakan Sony ZV-1 II adalah perangkat baru yang menarik bagi para kreator konten dan akan menjadi kamera pilihan bagi banyak orang. Perusahaan menargetkan kamera untuk lifestyle vloggers, traveler, influencer media sosial, dan para kreator konten.

“Kami telah mendengarkan permintaan dari para pengguna dan menyediakan fitur-fitur yang paling penting bagi para vlogger dan kreator konten di seri ZV," kata Yoshiyuki lewat rilis yang dibagikan, Kamis.

Peluncuran ini menandai lensa E-mount full-frame Sony yang ke-50. FE 70-200mm F4 Macro G OSS II merupakan half-macro telephoto zoom lens pertama di dunia dengan desain yang ringkas dan ringan. Lensa ini dapat digunakan untuk berbagai macam tujuan, termasuk aktivitas fotografi portrait, wedding, dan bahkan macro.

Kamera Sony ZV-1 II

Kamera dengan 1.0-type Exmor RS image sensor itu memiliki sekitar 20.1 megapixel efektif, BIONZ X image processing engine, dan lensa ZEISS Vario-Sonnar T 18-50mm F1.8-4. 

ZV-1 II didesain praktis dan dilengkapi optical wide zoom lens dapat dengan mudah dibawa di dalam saku atau tas kecil. Kamera mendukung berbagai teknik pengambilan gambar dengan layar vari-angle yang cocok untuk gambar selfie, desain body yang mudah digenggam atau dengan grip GP-VPT2BT opsional. Desain tampilan monitor telah diubah dengan bingkai merah yang terlihat dengan jelas ketika sedang merekam. Daya juga mudah diisi melalui konektor USB Type-C.

Untuk melakukan live streaming, cukup sambungkan ZV-1 II ke PC dengan kabel USB yang tersedia di pasaran namun tidak disertakan saat pembelian ZV-1 II untuk menggunakannya sebagai webcam. Video dijanjikan akan lebih menarik dalam online meeting dan live streaming dengan menggunakan Creative Look untuk menyesuaikan tampilan kulit dan warna. Wajah akan terlihat lebih jelas dan cerah (Face Priority AE) dan mata akan tetap fokus (Real-time Eye AF).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lensa FE 70-200 mm F4 Macro G OSS II

Lensa zoom telephoto "FE 70-200mm F4 Macro G OSS II"  mencakup panjang fokus dari 70 mm hingga 200 mm dengan aperture maksimum F4. Selain itu, kompatibel dengan seri E-mount α (Alpha) full-frame 35 mm.

Lensa zoom telephoto ringkas dan ringan yang dapat digunakan dalam berbagai situasi. FE 70-200 mm F4 Macro G OSS II tidak hanya memiliki AF berkecepatan dan performa tinggi, lensa G juga merupakan lensa zoom pertama di dunia yang menawarkan kemampuan setengah makro di seluruh zoom range, dengan perbesaran maksimum 0,5 kali. 

Selain itu, dengan teleconverter yang dijual terpisah, dapat membuat pemotretan super telephoto hingga 400 mm dan pemotretan makro pembesaran 1:1 seukuran aslinya di seluruh kisaran zoom.

Harga dan Ketersediaan

ZV-1 II akan tersedia di Indonesia pada bulan Agustus 2023 dalam warna hitam dan putih dengan harga Rp 13.999.000. Para pelanggan dapat melakukan pembelian secara pemesanan mulai dari tanggal 13 Juli - 6 Agustus 2023. Sedangkan lensa FE 70-200 mm F4 Macro G OSS II akan tersedia di Indonesia pada bulan Agustus 2023 dengan harga Rp 24.999.000. Para pelanggan dapat melakukan pembelian secara pemesanan mulai dari tanggal 13 Juli - 6 Agustus 2023.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


X Bayar Kreator Konten Rp 309 Miliar untuk Meningkatkan Keterlibatan dan Pendapatan

14 jam lalu

Logo baru Twitter. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
X Bayar Kreator Konten Rp 309 Miliar untuk Meningkatkan Keterlibatan dan Pendapatan

Untuk berpartisipasi dalam program ini, pengguna X harus berlangganan Organisasi Premium atau Terverifikasi.


Samsung Diprediksi Umumkan Seri Galaxy S24 pada 18 Januari 2024

4 hari lalu

Acara peluncuran Samsung Galaxy S23 Series 5G yang resmi hadir di Indonesia pada 23 Februari 2023. Foto: Samsung
Samsung Diprediksi Umumkan Seri Galaxy S24 pada 18 Januari 2024

Kabar Samsung akan memperkenalkan seri andalannya, Galaxy S, sudah terdengar sejak beberapa waktu.


Rilis Xiaomi 13T dan 13T Pro, Ada 3 Kamera Leica & Simak Spesifikasi Lainnya

4 hari lalu

Xiaomi 13T Pro (GSM Arena)
Rilis Xiaomi 13T dan 13T Pro, Ada 3 Kamera Leica & Simak Spesifikasi Lainnya

Xiaomi seri 13T dengan varian 13T dan 13T Pro dirilis, Selasa, 26 September 2023 di Jerman.


Sony Luncurkan Burano, Varian Terbaru Seri Kamera Sinema Digital CineAlta

6 hari lalu

Sony meluncurkan kamera BURANO sebagai tambahan terbaru dari seri produk CineAlta yang merupakan jajaran kamera sinema digital Sony (Sony)
Sony Luncurkan Burano, Varian Terbaru Seri Kamera Sinema Digital CineAlta

Kamera Sony Burano tersedia di Indonesia mulai bulan Maret 2024 atau setelahnya.


Free Fire Gelar Lomba untuk Kreator Konten YouTube di Asia Tenggara

7 hari lalu

Free Fire gelar lomba Spark Your Fire untuk kreator konten YouTube di Asia Tenggara. (Free Fire)
Free Fire Gelar Lomba untuk Kreator Konten YouTube di Asia Tenggara

Free Fire ingin mengajak seluruh kreator konten untuk menunjukkan kreativitas dan membagikan cerita unik mereka di Free Fire.


OnePlus Disebut akan Rilis Ponsel Lipat Pertamanya pada 19 Oktober 2023

7 hari lalu

OPPO Find N2. Dok: OPPO
OnePlus Disebut akan Rilis Ponsel Lipat Pertamanya pada 19 Oktober 2023

OnePlus sebelumnya sempat dilaporkan bakal meluncurkan ponsel lipat pertamanya pada 29 Agustus 2023.


Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ Resmi Hadir dengan Dimensity 7200-Ultra dan Kamera Utama 200 MP

9 hari lalu

Redmi Note 12S pada FCC (GSM Arena)
Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ Resmi Hadir dengan Dimensity 7200-Ultra dan Kamera Utama 200 MP

Xiaomi telah resmi merilis seri Redmi 13 di Cina pada 21 September 2023.


Varian iPhone Tertinggi di Masa Depan Disebut akan Miliki Fitur Baru Ini

16 hari lalu

IPhone 15 dan iPhone 15 Plus baru ditampilkan selama acara 'Wonderlust' di kantor pusat perusahaan di Cupertino, California, AS, 12 September 2023. Seri ini ditawarkan mulai dari harga 799 dolar AS (Rp 12,3 juta) untuk iPhone 15 128 GB, hingga 1.599 dolar AS (Rp 24,5 juta) untuk tipe iPhone 15 Pro Max 1TB. REUTERS/Loren Elliott
Varian iPhone Tertinggi di Masa Depan Disebut akan Miliki Fitur Baru Ini

Kamera pada iPhone di masa mendatang disebut memungkinkan pengguna merekam konten 3D yang imersif baik berupa video atau foto.


Macam Operasi Katarak dan Bedanya

17 hari lalu

Pemeriksaan katarak. Dok. KMN EyeCare
Macam Operasi Katarak dan Bedanya

Saat ini terdapat beberapa jenis metode operasi penyakit katarak yang bisa menjadi pilihan. Apa saja dan perbedaan masing-masing?


Review Firewall Ultra, Shooter Game Eksklusif PSVR2

18 hari lalu

Firewall Ultra mengajak pemain berlaga dalam regu yang terdiri empat orang secara online. Dok. PS5
Review Firewall Ultra, Shooter Game Eksklusif PSVR2

Firewall Ultra merupakan shooter game yang menggambarkan tentara bayaran, yang disebut contractor.