Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Dirandra, Maskot Pimnas ke-36: Lambang Harimau yang Lahir dari Inspirasi Budaya Sunda

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
 Dirandra, sang maskot Pimnas ke-36. Dok: Unpad.
Dirandra, sang maskot Pimnas ke-36. Dok: Unpad.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Di tengah semaraknya pelaksanaan Pimnas ke-36 di kampus Universitas Padjadjaran atau Unpad, kehadiran Dirandra, sang maskot Pimnas ke-36 mencuri perhatian. Di balik senyumnya yang ceria, maskot ini memiliki makna mendalam yang mencerminkan inovasi, keberanian, hati, budaya, dan apresiasi dari penyelenggaraan Pimnas ke-36 tahun ini di Tanah Sunda.

Diungkapkan oleh pencipta maskot Pimnas ke-36, Fadlan Ahya Imani, Dirandra lahir dari inspirasi sejarah budaya Sunda, khususnya Kerajaan Pajajaran yang dikenal dengan lambang harimau. Konsep budaya Sunda juga diwujudkan melalui pemilihan pangsi yang mencerminkan nilai-nilai seperti silih asah, silih asih, dan silih asuh.

“Untuk idenya sendiri, erat kaitannya dengan kata ‘Padjadjaran’ yang kalau misalnya pertama kali terbayang itu pasti Kerajaan Pajajaran yang merupakan satu kerajaan besar di Tanah Sunda. Nah, Kerajaan Pajajaran itu dilambangkannya dengan harimau dan sosok Prabu Siliwangi. Itu idenya awalnya dari situ,” ungkap Fadlan dilansir dari situs Unpad pada Kamis, 30 November 2023.

Mahasiswa prodi Agroteknologi Unpad tersebut menjelaskan, tak hanya mencitrakan budaya lokal, representasi harimau juga melambangkan keberanian. Nama “Dirandra” berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti keberanian. Hal ini menggambarkan tekad untuk memunculkan kembali semangat keberanian di kalangan mahasiswa untuk berkarya dan berinovasi di Pimnas ke-36.

“Kemudian kenapa bentuknya harimau, karena harimau ini melambangkan keberanian. Jadi, itu yang membuat saya merintis maskot yang dimana keberanian dari mahasiswa ini harus dimunculkan kembali, salah satunya ini dengan Dirandra ini,” ujar Fadlan.

Lebih lanjut, ikat kepala di bagian atas maskot memiliki simbol bahwa inovasi berasal dari akal. Melalui acungan jempol di bagian bawah, terdapat apresiasi terhadap keberanian, inovasi, moral, dan budaya. Kemudian pada dada maskot terdapat pantulan cahaya membentuk hati, mengingatkan bahwa seluruh inovasi perlu disaring kembali oleh hati untuk menjaga kemanusiaan dan moralitas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dirandra sebagai maskot Pimnas ke-36 memiliki karakteristik sifat yang bersemangat, berenergi, dan berani. Hal ini diharapkan dapat menjadi inspirasi untuk mahasiswa agar menjadi individu yang berkarakter kuat dan lebih berani dalam mengekspresikan pemikirannya lewat karya dan inovasi.

“Pesan terakhir adalah agar mahasiswa terus berkarya dan membangun karakter yang kuat seperti Dirandra,” harap Fadlan.

Selain maskot, logo Pimnas ke-36 juga merupakan hasil kreasi dari mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad Ridwan Luhur Pambudi. Ridwan menjelaskan filosofi logo Pimnas ke-36, yaitu warna jingga sesuai dengan cerminan logo Universitas Padjadjaran, gambar kujang dan mega mendung yang mencirikan kebudayaan, aksen teknologi pada angka tiga mencerminkan unsur inovasi, serta api yang menyala sebagai tanda semangat. 

Pilihan Editor: Cara Cek Status Penerima KJP Plus lewat HP untuk Siswa SD, SMP, dan SMA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

2 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah


Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

2 hari lalu

Suasana pelaksanaan Seleksi Mandiri Ujian Tulis Universitas Negeri Tidar, Magelang, Jawa Tengah. Tempo/Arimbihp
Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

Biaya UKT bagi mahasiswa baru hasil Seleksi Mandiri Unpad maksimal Rp 30 juta per semester. Iuran masuknya bisa mencapai Rp 195 juta.


Unpad Tegaskan Seleksi Mandiri Bukan untuk Cari Uang, Ini 3 Skema yang Dibukanya

2 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Unpad Tegaskan Seleksi Mandiri Bukan untuk Cari Uang, Ini 3 Skema yang Dibukanya

Unpad membuka pendaftaran Seleksi Mandiri atau SMUP untuk program S1 dan D4 mulai Senin, 29 April 2024. Ada juga jalur baru kerja sama.


Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

3 hari lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina


Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

3 hari lalu

Ilustrasi Universitas Tanjungpura. Sumber: Untan.ac.id
Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

Dekan FISIP Untan meminta sivitas akademika agar tak mengumbar info soal dosen yang diduga jadi joki nilai.


Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

4 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

MIrip dengan keluhan peserta Ferienjob di Jerman, sejumlah mahasiswa magang kerja di Hungaria menyebut proram ini bukan magang melainkan TKI.


Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

4 hari lalu

Universitas Padjajaran atau Unpad. unpad.ac.id
Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

Pihak Unpad buka suara soal kabar viral tentang mahasiswa penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar-Kuliah yang diduga pamer kemewahan di akun medsos.


10 Prodi di Unpad yang Punya Akreditasi Internasional, ada Fakultas Hukum hingga Ekonomi

4 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
10 Prodi di Unpad yang Punya Akreditasi Internasional, ada Fakultas Hukum hingga Ekonomi

Apa saja prodi di Unpad yang sudah terakreditasi internasional?


Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

4 hari lalu

Pusat Pelayanan Terpadu Unpad, Bandung. (unpad.ac,id)
Unpad Buka Pendaftaran Beasiswa S2-S3

Universitas Padjadjaran (Unpad) membuka pendaftaran Beasiswa Fast Track Magister Doktor 2024 untuk calon mahasiswa yang ingin melanjutkan S2 dan S3.


Inovasi ID FOOD Raih Penghargaan Digital Technology Award 2024

5 hari lalu

Inovasi ID FOOD berhasil meraih Five Star Gold pada Digital Technology & Innovation Awards 2024 kategori The Best ICT Business Strategy dan The Best Women Digital Leader of The Year. (ID FOOD)
Inovasi ID FOOD Raih Penghargaan Digital Technology Award 2024

Sejumlah inovasi ID FOOD mendapat apresiasi dari pelaku teknologi informasi di Tanah Air karena efektif mendukung aktivitas bisnis pangan.