Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan Qualcomm Tak Pilih Samsung Sebagai Pemasok Chip Snapdragon 8 Gen 4

image-gnews
Logo Qualcomm Snapdragon (Gizmochina)
Logo Qualcomm Snapdragon (Gizmochina)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah berhasil meluncurkan chipset Snapdragon 8 Gen 3 terbaru pada Oktober 2023, Qualcomm dikabarkan akan meluncurkan chipset Snapdragon 8 Gen 4 pada 2024. 

Namun menurut laporan Tech News, Qualcomm telah memutuskan untuk tak menunjuk Samsung sebagai pemasok chipnya.  Sebaliknya, perusahaan memilih node N3E milik TSMC untuk memproduksi Snapdragon 8 Gen 4 secara eksklusif.

Padahal sekitar Mei 2023, sebuah laporan menyebut bahwa Qualcomm berencana mengadopsi strategi sumber ganda untuk chipset Snapdragon 8 Gen 4, dengan  TSMC dan Samsung menjadi perusahaan semikonduktor yang dipilih. 

Apa Alasan Qualcomm Tak Ajak Samsung?

Masih dari laporan Tech News, keputusan Qualcomm tak menggunakan Samsung disebabkan oleh hasil yang tak stabil dan strategi ekspansi yang konservatif. Artinya, perancang chip Snapdragon tak yakin bahwa Samsung dapat memberikan kombinasi volume, biaya, dan kinerja yang dicarinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Snapdragon 8 Gen 4 diharapkan diproduksi dengan proses 3nm. Namun, masih terlalu dini untuk mengatakan apakah proses manufaktur 3nm TSMC lebih baik daripada Samsung. Menurut beberapa laporan pun mencatat bahwa dalam beberapa tahun terakhir, TSMC lebih unggul dari Samsung.

Sebagai perbandingan, vanilla Snapdragon 8 Gen 1 yang diproduksi dengan proses Samsung 4nm menghadapi masalah pembatasan. Sedangkan, Snapdragon 8 Plus Gen 1 buatan TSMC menghadirkan kinerja jauh lebih baik dan peningkatan efisiensi secara signifikan.

Qualcomm telah mengungkapkan bahwa chipset Snapdragon 8 Gen 4 akan menjadi yang pertama ditenagai oleh inti CPU Oryon khusus. Sehingga, perusahaan tak mau mengorbankan kinerja chip tersebut karena proses pembuatannya yang bermasalah.

GADGETS NOW | TRENDFORCE
Pilihan editor: Qualcomm Umumkan Chipset Snapdragon 7 Gen 3, Ini Detailnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

2 hari lalu

Seorang influencer berpose dengan ponsel terbaru Samsung Galaxy S24 Ultra yang menawarkan fungsi AI di acara Galaxy Unpacked di San Jose, California, AS 17 Januari 2024. Samsung Galaxy S24, S24 Plus, S24 Ultra resmi diluncurkan melalui gelaran 'Galaxy Unpacked' di San Jose. REUTERS/Loren Elliott
Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.


iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

2 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.


5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

4 hari lalu

Rekomendasi HP Android dengan kamera stabil yang memiliki fitur OIS, mulai dari Infinix, Realme, Xiaomi Redmi, Vivo, hingga Samsung. Foto: Canva
5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

Berikut ini tata cara menghentikan iklan pop-up di ponsel Android melalui mode aman, notifikasi aplikasi, layar beranda, hingga pusat iklan Google.


Klaim Qualcomm soal Performa Snapdragon X Elite Dipertanyakan, Ini Alasannya

5 hari lalu

Ilustrasi Qualcomm Snapdragon X Elite. (Qualcomm)
Klaim Qualcomm soal Performa Snapdragon X Elite Dipertanyakan, Ini Alasannya

Qualcomm disebut tidak pernah memberikan banyak detail mengenai pengaturan mana yang menguji chip Snapdragon X Elite.


Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

5 hari lalu

Samsung Galaxy Watch6 dan Galaxy Watch6 Classic. Foto: Samsung
Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.


Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

5 hari lalu

Ilustrasi Qualcomm Snapdragon X Elite. (Qualcomm)
Qualcomm Umumkan Chip Snapdragon X Plus, Ini Detailnya

Snapdragon X Plus dibekali 10 inti CPU Oryon khusus buatan Qualcomm.


Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

6 hari lalu

Tim Qalam Malaq dari SMA 78 Jakarta, salah satu pemenang Samsung Solve for Tomorrow 2023 (Samsung)
Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

Tahun ini Samsung Solve for Tomorrow turut dibuka untuk kalangan mahasiswa (D3, D4 dan S1) guna menjangkau lebih banyak penerima manfaat.


Qualcomm Meluncurkan Snapdragon X Plus

7 hari lalu

Ilustrasi Qualcomm Snapdragon X Elite. (Qualcomm)
Qualcomm Meluncurkan Snapdragon X Plus

Qualcomm merilis chip terbaru mereka bernama Snapdragon X Plus untuk performa di laptop dengan dukungan kecanggihan AI


Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

8 hari lalu

Samsung Galaxy M55 5G (Fonearena)
Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

Galaxy C55 5G menjadi ponsel pertama Samsung yang menampilkan sampul belakang kulit vegan premium yang dihiasi dengan desain jahitan.


5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

10 hari lalu

Choi Siwon dalam drama Death's Game. Foto: Instagram/@tving.official
5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.