Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mau Buka Kampus di Indonesia, Western Sydney University Gandeng Unesa

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Kampus Universitas Negeri Surabaya. (ANTARA/HO-Humas Unesa)
Kampus Universitas Negeri Surabaya. (ANTARA/HO-Humas Unesa)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Western Sydney University (WSU) Australia berencana membuka kampus di Indonesia khususnya di Surabaya. Untuk keperluan itulah, WSU menggandeng Universitas Negeri Surabaya (Unesa) sebagai salah satu mitra. Keduanya menjalin pertemuan pada Selasa, 16 Januari 2023 di kampus Unesa.

Pertemuan tersebut membahas fokus kerja sama ke depan yang di antaranya seputar kolaborasi pembukaan kampus, pertukaran mahasiswa dan dosen, konferensi, riset dan publikasi internasional.

Amir Mahmood, delegasi Western Sydney University (WSU), Australia menyampaikan bahwa kolaborasi ini penting dilaksanakan, salah satunya untuk implementasi tujuan pendidikan yang lebih tinggi serta tingkat pengaruh pendidikan dalam bidang sosial, ekonomi, dan riset.

Hal tersebut berkaitan dengan rencana peresmian kampus internasional WSU yang akan didirikan di Surabaya dan menjadi kampus asing pertama yang berfokus pada program sarjana. Namun, adanya keterbatasan panduan teknis tentang sistem pendidikan kampus internasional di Indonesia menjadikan Unesa sebagai jalan bagi WSU untuk menyerap sistem pembelajaran yang lebih efektif.

“Kita ingin menjadikan Unesa sebagai salah satu acuan sistem pendidikan di kampus WSU yang akan diresmikan di Indonesia mendatang, mulai dari materi hingga silabus pembelajaran. Kerja sama ini didasari Sustainable Development Goals (SDGs) nomor 17 tentang partnership dan pembangunan berkelanjutan,” ungkapnya dilansir dari situs Unesa pada Kamis, 18 Januari 2024.

Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Inovasi, Publikasi, dan Pemeringkatan Unesa, Junaidi Budi Prihanto, mengungkapkan melalui forum ini, Unesa berkomitmen untuk meningkatkan pengetahuan, kolaborasi, dan pertukaran budaya antaruniversitas.

Hal ini juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih global dan meningkatkan kualitas pendidikan serta riset di kancah internasional. Beberapa kolaborasi yang digencarkan melibatkan dosen dari beberapa program studi, khususnya Prodi Teknik Elektro, Prodi Teknik Informatika, dan Prodi Sains Data.

Sedangkan, untuk konferensi internasional akan melibatkan beberapa fakultas yaitu Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, dan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Beberapa MKWU dari Unesa memiliki susunan dan penerapannya masing-masing. Bahasa Indonesia sebagai salah satu MKWU akan diterapkan melalui program Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) yang akan berfokus pada penulisan ilmiah maupun bahasa keseharian, yang nantinya dapat dikonversi WSU.

Mata kuliah prasyarat seperti Pancasila akan diajarkan sebelum Pendidikan Kewarganegaraan, hal ini juga akan diimplementasikan oleh WSU dalam struktur dan program studi masing-masing. Selain itu, mata kuliah keagamaan juga akan diberikan sesuai dengan pilihan mahasiswa asing dengan profesor yang memiliki kapabilitas dalam bidangnya.

"Unesa akan menugaskan beberapa dosen untuk dialokasikan mengajar di kampus kedua Western Sydney University yang ada di Indonesia dan berkesempatan untuk membawakan pengajaran Mata Kuliah Wajib Universitas (MKWU) seperti Bahasa Indonesia, Pendidikan Keagamaan, Pancasila, dan Kewarganegaraan," ujarnya.

Para dosen Unesa, kata dia, yang memiliki gelar lulusan luar negeri dapat menyiapkan proses kualifikasi. "Beberapa dosen bilingual (Indonesia-Inggris) juga telah disiapkan untuk mengajar langsung mahasiswa asing dari Western Sydney University. Hal ini dilatarbelakangi oleh adanya kemungkinan penerimaan mahasiswa internasional pada operasi tahun kedua di tahun 2025," katanya.

Adapun internasionalisasi juga digencarkan melalui konferensi internasional dan publikasi jurnal ilmiah pada level global seperti International Conference on Research and Academic Community Services (ICRACOS), International Conference on Education Innovation (ICEI), dan International Conference on Cultural Studies and Applied Linguistics (ICCSAL).

Pada kesempatan mendatang, Unesa akan memberikan peluang kepada WSU untuk menjadi co-host serta mendatangkan keynote speaker dalam konferensi tersebut.

Pilihan Editor: Forum Rektor Sampaikan Unek-unek kepada Jokowi, Singgung Program Kampus Merdeka

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Besok UTBK, Begini Persiapan dan Lokasi Pelaksanaan di Unesa

1 hari lalu

Para peserta yang melaksanakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023 di kampus Universitas Sumatera Utara (USU). ANTARA/HO-Humas USU
Besok UTBK, Begini Persiapan dan Lokasi Pelaksanaan di Unesa

Unesa menjadi salah satu perguruan tinggi yang menjadi lokasi pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk SNBT pada 30 April, dan 2-7 Mei


Ingin Kuliah di Kampus Asing Bergengsi, Ini 3 Pilar Utama Penerimaan Ivy League

6 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Ingin Kuliah di Kampus Asing Bergengsi, Ini 3 Pilar Utama Penerimaan Ivy League

Former Admissions Coordinator & Current Interviewer Harvard University, Benito Nishizawa Rodriguez menjelaskan 3 pilar utama yang jadi poin penerimaan Ivy League.


3 Tips Jitu Menulis Esai agar Diterima di Kampus Ivy League

7 hari lalu

Royce Hall di Kampus University of California Los Angeles (UCLA) di LLos Angeles, California, AS. November 2017. REUTERS/Lucy Nicholson
3 Tips Jitu Menulis Esai agar Diterima di Kampus Ivy League

Menulis esai jadi salah satu kunci dalam seleksi kampus bergengsi di Amerika Serikat. Diantara tipsnya adalah menulis dengan jujur dan personal.


Inilah Vivi, Mahasiswa Baru Termuda Unesa yang Lulus SNBP di Usia 16 Tahun

21 hari lalu

Siti Khodijah bersama anaknya, Lutviana Dwi Jannati yang menjadi peserta termuda yang lolos UNESA jalus SNBP 2024. Unesa.ac.id
Inilah Vivi, Mahasiswa Baru Termuda Unesa yang Lulus SNBP di Usia 16 Tahun

Begini kiat Vivi bisa lulus SNBP 2024 program studi Manajemen Informatika Unesa sebagai calon mahasiswa baru termuda.


Para Siswa Peraih Golden Ticket di Unesa, Bebas SPI dan UKT 8 Semester

29 hari lalu

Kampus Universitas Negeri Surabaya. (ANTARA/HO-Humas Unesa)
Para Siswa Peraih Golden Ticket di Unesa, Bebas SPI dan UKT 8 Semester

Daftar siswa peraih golden ticket di Unesa.


Stanford University Bantah Akan Bangun Kampus di IKN, Hanya Kerja Sama Proyek Penelitian

46 hari lalu

Stanfod University. Stanford.edu
Stanford University Bantah Akan Bangun Kampus di IKN, Hanya Kerja Sama Proyek Penelitian

Stanford University membantah akan membangun kampus di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, kawasan Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.


Profil Georgetown University yang akan Buka Cabang di Jakarta, Kampus Katolik dan Jesuit Tertua di AS

49 hari lalu

Georgetown University (georgetown.edu)
Profil Georgetown University yang akan Buka Cabang di Jakarta, Kampus Katolik dan Jesuit Tertua di AS

Berikut profil Georgetown University, kampus asing yang akan membangun cabang fisiknya di Jakarta.


Web3 on Campus Universitas Negeri Surabaya: Revolusi Manajemen Keuangan Masa Kini dengan Blockchain

59 hari lalu

IDNFT di Unesa Surabaya, 20 Februari 2024.
Web3 on Campus Universitas Negeri Surabaya: Revolusi Manajemen Keuangan Masa Kini dengan Blockchain

IDNFT meneruskan roadshow Web3 on Campusnya di Surabaya


Unesa Nyatakan Sikap Respons Situasi Indonesia yang Kian Panas

5 Februari 2024

Kampus Universitas Negeri Surabaya. (ANTARA/HO-Humas Unesa)
Unesa Nyatakan Sikap Respons Situasi Indonesia yang Kian Panas

Universitas Negeri Surabaya (Unesa ) melakukan pernyataan sikap ihawal kondisi Indonesia terkini yang disebut semakin panas.


Unesa dan Unair Agendakan Pernyataan Sikap atas Situasi Demokrasi Hari ini

5 Februari 2024

Universitas Airlangga. Foto : Unair
Unesa dan Unair Agendakan Pernyataan Sikap atas Situasi Demokrasi Hari ini

Agenda itu dilakukan untuk merespons situasi demokrasi terkini yang dianggap tidak kondusif menjelang pemilu 2024.