Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

CEO Nokia Klaim Sukses Lakukan Panggilan Telepon Imersif Pertama di Dunia, Apa Itu?

image-gnews
Logo baru Nokia ditampilkan sebelum GSMA 2023 menjelang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, Spanyol 26 Februari 2023. REUTERS/ Albert Gea
Logo baru Nokia ditampilkan sebelum GSMA 2023 menjelang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, Spanyol 26 Februari 2023. REUTERS/ Albert Gea
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - CEO Nokia Pekka Lundmark mengeklaim telah berhasil melakukan panggilan telepon menggunakan teknologi baru yang disebut "audio dan video imersif". Panggilan tersebut dilakukan bersama Stefan Lindström, Duta Digitalisasi dan Teknologi Baru Finlandia. Ini disebut meningkatkan kualitas panggilan dengan suara tiga dimensi sehingga membuat interaksi lebih hidup.

“Kami telah menunjukkan masa depan panggilan suara,” kata Lundmark dikutip dari Reuters.

Panggilan telepon pada ponsel masa kini umumnya bersifat monofonik yang memampatkan elemen audio menjadi satu dan terdengar lebih datar dan kurang detail. Teknologi baru yang disinggung Lundmark akan menghadirkan audio 3D yang membuat penelepon seolah-olah berada satu tempat dengan lawan bicaranya.

“Ini merupakan lompatan maju terbesar dalam pengalaman panggilan suara langsung sejak diperkenalkannya audio telepon monofonik yang digunakan pada smartphone dan PC saat ini,” kata Presiden Nokia Technologies Jenni Lukander.

“Hal ini kini menjadi standar, sehingga penyedia jaringan, produsen chipset, produsen ponsel dapat mulai menerapkannya dalam produk mereka,” katanya.

Nokia melakukan panggilan tersebut menggunakan ponsel biasa melalui jaringan 5G publik. Selain panggilan imersif antar individu, ini juga dapat digunakan dalam panggilan konferensi di mana suara peserta dapat dipisahkan berdasarkan lokasi spasial mereka, demikian jelas Jyri Huopaniemi, kepala penelitian audio di Nokia Technologies.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagian besar ponsel saat ini memiliki setidaknya dua mikrofon yang dengannya teknologi ini dapat diimplementasikan dengan mentransmisikan karakteristik spasial panggilan secara real-time, kata para eksekutif.

Teknologi ini merupakan bagian dari standar 5G Advanced yang akan datang dan Nokia bertujuan untuk mendapatkan peluang lisensi dengan teknologi tersebut yang mungkin memerlukan waktu beberapa tahun untuk tersedia secara luas.

HATTA MUARABAGJA I REUTERS

Pilihan Editor: Gambar Render Pertama HMD Skyline Muncul Desainnya Terinspirasi Nokia Lumia 920

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tecno Pop 9 5G Sasar Gen Alpha: Harga Tak Sampai 2 Jutaan, Spesifikasi?

1 hari lalu

Tecno Pop 9 5G. Foto: Tecno
Tecno Pop 9 5G Sasar Gen Alpha: Harga Tak Sampai 2 Jutaan, Spesifikasi?

Desain Tecno Pop 9 5G diklaim memiliki jiwa Gen Alpha, mahasiswa, dan trendsetter.


Peran Aktivis HAM Berpaspor Finlandia dalam Operasi Pembebasan Pilot Susi Air

5 hari lalu

Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens dikawal petugas saat tiba di Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu, 21 September 2024. Kedatangan Philip langsung disambut oleh sejumlah pejabat negara, diantaranya Menko Polhukam RI Marsekal TNI Purn. Hadi Tjahjanto, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Wamenlu RI Pahala Mansury, pihak Duta Besar Selandia Baru untuk RI, serta pihak keluarga. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Peran Aktivis HAM Berpaspor Finlandia dalam Operasi Pembebasan Pilot Susi Air

TPNPB-OPM sebelumnya menyebut adanya keterlibatan kolaborator yang membantu pembebasan pilot Susi Air di Papua.


Kota Mana Saja yang Sudah Mendapatkan Jaringan 5G di Indonesia?

8 hari lalu

Telkomsel Dukung Gelaran WWF 2024_1-3: Telkomsel telah memastikan kesiapan infrastruktur terdepan untuk mendukung kenyamanan aktivitas komunikasi dan pengalaman digital seluruh perwakilan delegasi World Water Forum 2024 dengan mengoptimalkan kapasitas dan kualitas jaringan dari 4G hingga 5G di 344 site eksisting, serta menyiapkan infrastruktur tambahan berupa 8 BTS 4G/LTE dan 5 BTS 5G baru, memasang 7-unit Compact Mobile BTS (COMBAT), 13-unit BTS Easy Macro, dan 1 unit Massive MIMO.
Kota Mana Saja yang Sudah Mendapatkan Jaringan 5G di Indonesia?

Jaringan 5G di Indonesia sudah tersedia sejak 24 Mei 2021 lalu. Lalu, kota mana saja yang sudah tersedia jaringan ini?


Spesifikasi Lengkap Infinix Zero Flip 5G Bocor Sebelum Pengumuman Resmi, Ini yang Terungkap

9 hari lalu

Infinix Zero Flip 5G. Foto : Infinix
Spesifikasi Lengkap Infinix Zero Flip 5G Bocor Sebelum Pengumuman Resmi, Ini yang Terungkap

Retailer yang berbasis di Vietnam, Queen Mobile, telah menerbitkan spesifikasi lengkap ponsel Infinix Zero Flip 5G di media sosial.


Ini Alasan Finlandia Enggan Mengakui Palestina dan Tetap Membeli Senjata Israel

10 hari lalu

Alexander Stubb. Foto/X
Ini Alasan Finlandia Enggan Mengakui Palestina dan Tetap Membeli Senjata Israel

Presiden Finlandia Alexander Stubb membela keputusan negaranya untuk membeli senjata dari Israel meskipun ada perang di Gaza.


Olimpiade Catur 2024 Babak ke-6: Tim Catur Putra dan Putri Indonesia Kalah dari Finlandia dan Estonia

11 hari lalu

Kapten Tim Putra Indonesia, Kristianus Liem(kiri) bersama tim catur putra yang bertanding di Olimpiade Catur 2024 di Budapest, Hungaria, pada 10-23 September 2024. Foto: Humas PB Percasi
Olimpiade Catur 2024 Babak ke-6: Tim Catur Putra dan Putri Indonesia Kalah dari Finlandia dan Estonia

Langkah Tim Catur Indonesia di Olimpiade Catur 2024 di Budapest, Hungaria, tertahan di laga babak ke-6, kalah dari Finlandia dan Estonia.


Olimpiade Catur 2024 Babak ke-5: Tim Catur Putri Indonesia Tekuk Palestina, Tim Putra Harus Mengalah dari Georgia

12 hari lalu

Tim catur putri Indonesia di Olimpiade Catur 2024 yang berlangsung di Budapest, Hongaria, 10-23 September 2024. Foto dok: Patricia Claros Aquilar
Olimpiade Catur 2024 Babak ke-5: Tim Catur Putri Indonesia Tekuk Palestina, Tim Putra Harus Mengalah dari Georgia

Pada babak ke-5 Olimpiade Catur 2024 di Budapest Hungaria, tim catur putri Indonesia kalahkan Palestina, sehari sebelumnya tak bisa imbangi Iran.


Pianis Ananda Sukarlan Menghibur Tamu Undangan di Resepsi Diplomatik KBRI Helsinki HUT RI ke-79

15 hari lalu

Pianis Ananda Sukarlan tampil di acara resepsi diplomatik perayaan HUT RI ke-79 yang digelar oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Helsinki pada 11 September 2024. Sumber: dokumen KBRI Finlandia
Pianis Ananda Sukarlan Menghibur Tamu Undangan di Resepsi Diplomatik KBRI Helsinki HUT RI ke-79

Dalam acara resepsi diplomatik perayaan HUT RI ke-79 yang digelar oleh KBRI Finlandia, Ananda Sukarlan tampil memukai lewat permainan pianonya.


Tips Cegah Masalah Mata Lelah

17 hari lalu

Ilustrasi - Efek peningkatan waktu menatap layar perangkat elektronik pada kesehatan mata. (ANTARA/Shutterstock/Fizkes)
Tips Cegah Masalah Mata Lelah

Beraktivitas di depan layar elektronik secara berlebihan membuat mata semakin cepat lelah. Simak tips cegah masalah mata lelah.


Daftar HP yang Tidak akan Dapat Pembaruan Android 15

17 hari lalu

Android 15.
Daftar HP yang Tidak akan Dapat Pembaruan Android 15

Tidak semua HP akan mendapatkan pembaruan Android 15. Berikut daftarnya.